Kamis, 09 Juni 2011

Chip Online Indonesia

Chip Online Indonesia


CHIP Hands-On : HTC Flyer

Posted:

Jakarta, CHIP.co.id - Setelah lama ditunggu-tunggu, akhirnya HTC Flyer hadir di Indonesia sekaligus menyambangi CHIP Test Center. HTC Flyer merupakan satu dari sekian banyak tablet yang ada, khususnya di Indonesia dengan sistem operasi "robot hijau" versi 2.3 (Gingerbread). Tablet anyar dari HTC ini memiliki layar yang tidak terlalu besar, yakni 7-inci.

Meskipun hadir dengan dimensi layar 7-inci, namun resolusi yang mampu ditampilkan tergolong tinggi. Tablet ini memiliki resolusi 600x1024, yang membuatnya terlihat tajam dalam menampilkan gambar maupun tulisan yang cukup kecil sekalipun.

Berbeda dari kebanyakan tablet lainnya, HTC Flyer menyertakan sebuah pen di dalam paket penjualannya. Pen ini berguna untuk menggambar atau melukis pada aplikasi yang terdapat di dalamnya. Selain itu, dengan adanya pen ini memungkinkan adanya feature handwriting recognition yang akrab dijumpai pada smartphone beberapa tahun yang lalu.

HTC Flyer memiliki prosesor sangat mumpuni untuk menjalankan berbagai aplikasi di dalamnya. Tablet ini hadir dengan prosesor berkecepatan 1.5 GHz, dibantu dengan memori sebesar 1 GB. Di dalamnya juga terdapat storage internal dengan kapasitas 32 GB.

Yang menjadi ciri khas HTC selama ini tetap ada pada tablet ini, yaitu HTC sense. Tidak hanya itu, jika Anda ingin melihat cuaca hari ini, Anda dapat menikmati tampilan simulasi cuaca 3D. 3D yang dimaksud bukanlah 3D dengan menggunakan kacamata, melainkan tampilan dengan grafis yang nyata seperti aslinya, seperti awan, matahari, hujan, dan petir.

Untuk Anda yang hobi berfoto, HTC Flyer memiliki dua buah kamera. Kamera utama dengan resolusi 5 MP di bagian belakang, dan kamera sekunder beresolusi 1.3 MP di bagian depan yang juga dapat berfungsi untuk video call.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Sony Ericsson Xperia Play Hadir di ICC 2011

Posted:


Jakarta, CHIP.co.id - Sony Ericsson Xperia Play adalah ponsel gaming yang mendapatkan lisensi resmi dari Play Station, akhirnya telah mendarat di tanah air. Tepat pada pameran Indonesia International Communication Expo and Conference (ICC) 2011, Sony Ericsson mengenalkan ponsel berbasis Android Gingerbread 2.3 kepada masyarakat Indonesia.

Saat tim CHIP.co.id mencoba bermain game di ponsel berprosesor 1 GHz Scorpion ARMv7, pengalaman yang dirasakan adalah kecepatan mengakses game. Terlebih lagi karena dilengkapi game pad bertombol controler ala PlayStation Portabel, semakin menjerumuskan Anda untuk terus berlama-lama bermain game favorit.

Sayangnya, pada pameran ICC 2011 kali ini, Sony Ericsson belum menjual ponsel idaman para gamers tersebut.

Namun saat dijumpai di booth Sony Ericsson, Hanny Sanjaya selaku Manager Product Group Marketing, Sony Ericsson Indonesia mengatakan, pada pameran ICC 2011, Sony Ericsson hanya mengenalkan kepada masyarakat, dan kemungkinan Xperia Play akan diluncurkan ke Indonesia dalam waktu dekat.

Jadi kapan kepastian tanggal Xperia Play hadir di Indonesia dan harganya, simak terus ulasan tim CHIP.co.id akan Xperia Play.

Speaker Disain Menawan dari Zikmu Parrot by Starck

Posted:



Jakarta, CHIP.co.id
- Telinga para pecinta musik akan semakin dimanjakan dengan kehadiran speaker yang memiliki disain menawan dengan 4 warna pilihan. Speaker Zikmu Parrot by Starck yang berkualitas tinggi ciptaan desainer dari Perancis, Phillipe Starck menghadirkan bentuk berbeda dari speaker pada umumnya. Peluncuran speaker Zikmu Parrot by Starck mengambil lokasi di Emax Plaza Semanggi, Jakarta (8/6).

Regis Verin selaku Presiden Director Toda Indonesia hadir membuka acara peluncuran speaker dan menjelaskan berbagai fitur yang dimiliki oleh speaker Zikmu Parrot by Starck. Speaker ini hadir dengan tinggi berukuran 75 cm dan bobot 3,5 kg per masing-masing speaker.

Hadir pula mendamping Regis yaitu Elise Tchen selaku CEO Asia Parrot dan Agung Adiwiyogo selaku Director Toda Indonesia yang memberikan informasi lebih lanjut mengenai speaker buatan Phillipe Starck.

Speaker Zikmu Parrot by Starck memiliki bentuk tidak lazim, namun menghadirkan kesan elegan dan menawan, terlebih lagi saat penikmat musik mendengarkan alunan suara dari kedua speaker yang dapat dihubungkan secara nirkabel. Dengan total bobot 7 kg, pengguna dapat dengan mudah memasukkan ke dalam tas yang masih memadai untuk dibawa untuk berpindah tempat. Bentuknya yang menarik, akan mengundang decak kagum pada penikmat musik saat melihatnya.

Speaker Zikmu Parrot by Starck mampu digunakan secara nirkabel melalui Bluetooth hingga jarak 15-20 meter ataupun melalui WiFi . Pengguna juga dapat menggunakan docking untuk iPhone dan iPod yang terletak di atas salah satu speaker tersebut, dan dapat menggunakan remote control dalam mengatur volume suara. Speaker ini juga dapat dihubungkan dengan berbagai platform ponsel pintar, seperti Blackberry hingga berbagai produk ponsel Android, laptop, ataupun melalui port RCA line-in untuk terhubung dengan layar televisi.

Regis juga memberikan demonstrasi untuk menghubungkan perangkat ke speaker Zikmu Parrot by Starck melalui bluetooth, dimana hanya memerlukan pairing, memasukkan pin code 0000 dan pengguna dapat dengan mudah langsung dapat mendengarkan musik.

Speaker Zikmu Parrot by Starck hadir dengan 4 pilihan warna yaitu Artic White, Pearl Grey, Classic Black, dan Sorbet Lime yang dipaketkan bersama dengan sebuah remote control bersama dengan tas berbahan 100% daur ulang dengan harga pasaran 16,8 juta rupiah.

Spesifikasi speaker Zikmu Parrot by Starck

  • 100 RMS
  • 3-channel (Class D) digital amplifier
  • Range frekuensi : 50 Hz - 20 kHz
  • Format audio : Mp3, LPCMPC and Mac
  • Settings : volume, balance R/L, equalizer with presets
  • RF remote control
  • RCA line-in input untuk semua sumber audio analog
  • Konektivitas nirkabel : Wi-Fi b/g dengan SES/WPS, Bluetooth v2.1 + EDR
  • Power supply : 70 W per speaker
  • Dimensi Tinggi : 750 mm
  • Dimensi Bawah : 320 x 290 mm
  • Dimensi Atas : 130 x 35 mm
  • Bobot : 3,5 kg
  • Kemasan : 100% dapat didaur ulang

Program Komunitas Sekolah AXIS Berikan Layanan Lebih Hemat

Posted:

Medan, CHIP.co.id - AXIS kali ini hadir dengan produk dan layanan yang memberikan manfaat lebih serta terjangkau kepada para penggunanya dengan memperkanalkan Program Komunitas Sekolah AXIS. Program ini tidak hanya memberikan asolusi komunikasi hemat, namun memberikan manfaat lebih dari sebuah layanan seluler (4/6).

Program Komunitas Sekolah AXIS ini memberikan penawaran khusus gratis telepon dan SMS ke sesama anggota komunitas sekolah, termasuk siswa, pengajar, dan para orang tua siswa, biaya komunikasi tidak akan lagi menjadi beban. Penawaran khusus gratis akses data dan aplikasi khusus sekolah yang tersedia dalam program ini juga akan memberikan manfaat lebih banyak bagi para siswa, pengajar, maupun orang tua siswa.

Syakieb A.Sungkar selaku Director of Sales AXIS memaparkan dimana Program Komunitas Sekolah AXIS pada dasarnya untuk memenuhi kebutuhan para siswa, pengajar, dan para orang tua siswa dalam suatu komunitas sekolah. Program Komunitas Sekolah AXIS tidak sekedar menawarkan harga khusus, tetapi juga memberikan kesempatan kepada para siswa dan pengajar untuk menggali potensi diri lebih jauh. Para siswa dan pengajar dapat menambah wawasan dan memperoleh informasi melalui internet yang dapat diakses melalui ponsel mereka.



Program Komunitas Sekolah AXIS ditawarkan dengan dua pilihan yaitu paket Rp 5.000,- yang berlaku 5 hari dan paket Rp 10.000,- berlaku selama 10 hari. Keduanya memberikan gratis telepon dan SMS ke sesama anggota komunitas sekolahnya, serta gratis akses internet masing-masing 20 MB selama 5 hari dan 50 MB selama 10 hari. Cara bergabung dalam komunitas sekolah mudah, hanya dengan mengirim format SMS: REG<spasi>[nama komunitas]_5 untuk paket 5 hari; atau REG<spasi>[nama komunitas]_10 untuk paket  10  hari.  AXIS  juga  telah  menyusun  berbagai  kegiatan  dan  program  pengembangan  sekolah, seperti dukungan fasilitas sekolah dan aktifitas sekolah lainnya.

Pada acara sosialisasi program ini di Medan, AXIS mengundang Yahoo!  Indonesia sebagai pembicara dalam seminar bertajuk ”Aku dan Dunia Digital” yang bertempat di SMAN 14 Medan. Indra H. Aryanto selaku Sales Strategist Yahoo! Indonesia mengatakan bahwa Yahoo! berkomitmen dalam memberdayakan masyarakat untuk berperan aktif dan dapat menghadirkan pengalaman menggunakan internet yang lebih aman serta menyebarkan kesadaran sosial tentang keamanan internet.

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai program Komunitas Sekolah AXIS, pelanggan dapat menghubungi Layanan Pelanggan AXIS di nomor 0838 8000 838.

SAP Selenggarakan Forum Diskusi Mengenai Globalisasi Aplikasi Mobile

Posted:



Jakarta, CHIP.co.id - SAP Indonesia menyelenggarakan forum diskusi yang menghadirkan pembicara ahli di dibidang industri Teknologi Informasi utnuk berdiskusi mengenai bisnis di Indonesia. Pada forum ini akan menampilkan Chairman of ID-SIRTII Richardus Eko Indrajit, seorang profesor bidang sains komputer di Asian Banking Finance and Informatics Institut (Perbanas) (7/6).

Pada forum ini juga menginformasikan mengenai beberapa poin penting seputar prospek bisnis mobile di Indonesia. Menurut statistik, penetrasi seluler di Indonesia sangat tinggi dibanding penetrasi pada komputer pribadi atau notebook. Ini artinya, secara geografis, profil negara kepulauan Indonesia sangat cocok dengan fitur dan kemampuan yang ditawarkan perangkat seperti telepon seluler dan semua peranti digital berakses internet.

Dalam lima tahun ke depan, tren akan menuju pada penggunaan implementasi 3C yaitu Consumers, Computer, Communication. Di ekosistemnya, aplikasi yang bekerja pada platform bergerak (mobile), akan mendominasi pasar. Dengan kata lain, tema masa depan adalah "perang antar platform perangkat teknologi bergerak".

Singgih Wandojo selaku Director PT SAP Indonesia mengatakan bahwa mobilitas bukan ada di masa depan, namun ada pada masa sekarang, dimana pertumbuhan rata-rata ponsel pintar yang meningkat secara siginifikan dalam satu tahun ini yakni 2010-2011 dan akan terus bergerak maju hingga tahun 2014.

Tiga kunci tren enterprise mobilitas yang ditekankan oleh Singgih Wandojo adalah, Ekspansi Perangkat Digital (Devices Expand), Ekspansi Alat Pembuat Keputusan (Decision Points Expand) dan Ekspansi Data (Data Expand).

Pada Ekspansi Perangkat Digital akan ada lebih dari 1 Miliar koneksi internet dari non-PC, dan 7x peningkatan koneksi internet melalui perangkat mobile/bergerak. (Yankee Group 2008). Sedangkan pada Ekspansi Alat Pembuat Keputusan, terdapat pertumbuhan 43 % tiap tahun di korporasi  diakses dari aplikasi yang ada pada smartphone. (J Gold Associates,November 2008). Dan 60% dari masa depan 1000 perusahaan hingga tahun 2013, akan menggunakan instrumen-instrumen kolaborsi dari berbagai alat. Dan pada Ekspansi Data: data meningkat dua kali lipat setiap 18 bulan (Yankee Group-enterprise storage study 2008) dan akan menciptakan 500 juta Facebookers (anggota pengguna Facebook).

Mobilitas dalam dunia enterprise sangat kompleks, ini harus seimbang dengan persyaratan yang dibutuhkan pengguna dan dunia enterprise. SAP menyederhanakan hal itu dengan menyediakan solusi komplet untuk Mobile Services, Mobile Applications dan Platform Mobilitas.  Melalui SAP Mobility Solution, bisnis enterprise akan memiliki platform mobilitas lebih komprehensif dan solusi merata terbaik oleh analis industri, dengan integrasi terbaik SAP Business Suite, akan secara cepat Mobile Application Portfolio berkembang.

Indosat Ramaikan ICC dan ICS 2011

Posted:

Jakarta, CHIP.co.id - Hadir dengan berbagai layanan menarik bagi pelanggan retail,  korporat serta Usaha Kecil Menengah (UKM), Indosat turut meramaikan ajang Indonesia International Communication Expo & Conference (ICC) dan 8th Indonesia Cellular Show (ICS) 2011.

Acara yang diresmikan langsung oleh Menteri Komunikasi dan Informasi RI, Tifatul Sembiring, event bertemakan ”The Borderless World of Communication” ini berlangsung mulai 8-12 Juni 2011 di Jakarta Convention Center.

”Kami berharap dengan layanan dari Indosat, pelanggan mendapatkan kemudahan serta variasi pilihan layanan yang sesuai dengan kebutuhan pelangan dalam mendukung aktifitas komunikasi yang lengkap," jelas Harry Sasongko, President Director and CEO Indosat saat dijumpai di opening ceremony ICC & ICS di Jakarta.

Bertempat di Plenary Hall JCC, Indosat mencoba menyuguhkan berbagai layanan menarik khusus untuk masyarakat Indonesia.

Berikut ini adalah layanan retail Indosat yang ditawarkan antara lain :

-  Indosat Mobile, yang hadir untuk mendukung mobilitas dan memberikan solusi bagi pelanggan, khususnya para karyawan (profesional) dan wirausahawan.

- Bursa Gadget Smartphone Indosat.Indosat memberikan penawaran bagi pelanggan yang ingin memiliki handset Smartphone terbaru dengan paket dan harga spesial.

- Dompetku, layanan dari M-Commerce Indosat yang terdiri atas “dompet kirim uang” dan “dompet belanja”.

- Arena Music Store BlackBerry, fitur aplikasi layanan rental musik legal yang dapat langsung di-download dari handset BlackBerry pelanggan Indosat.

- Aplikasi Games Final Fantasy yang dapat dinikmati di ARENA GAMES.

Smartfren Wide, Ponsel Android CDMA Hasil Kerjasama Smartfren dan ZTE

Posted:

 

Jakarta, CHIP.co.id - Bertempat di Airman Planet, Hotel Sultan Smartfren dan ZTE meluncurkan ponsel Android terbarunya, yakni Smartfren Wide.

Ponsel yang berbasis Android Froyo 2.2 ini memiliki layar sentuh multitouch 3.5 inci yang lebar, dalam dimensi 114 x 56.5 x 12.2 m.

Selain itu, ponsel yang berfrekuensi CDMA 800MHz tersebut juga memiliki akses data kecepatan EVDO rev.A sampai dengan 3.1 Mbps.

"Kehadiran Smartfren Wide berbasis CDMA hari ini merupakan produk unggulan kami, yang memiliki inovasi smartphone hasil kerjasama kami dengan ZTE," jelas Rodolfo Pantoja, Presiden Direktur Smartfren.

Apabila Anda menggunakan ponsel ini, Anda dapat mengunduh lebih cepat hingga 9.3 Mbps dan akan dikembangkan hingga 14.7 Mbps.

Keunggulan lain dari ponsel Android Smartfren Wide adalah paket bundling menggunakan kartu perdana Smartfren Social yang memang diperuntukkan untuk layanan data satu bulan gratis 700 MB data, 15.000 SMS dan paket bicara ke sesama hingga 2000 menit lamanya.

Untuk mendapatkan ponsel ini, Smartfren membanderol harga sebesar Rp 1.650.000,-.

DELL XPS 15z, Notebook 15-inci Tertipis di Dunia

Posted:

Jakarta, CHIP.co.id - Apakah Anda familiar dengan nama XPS? Hari ini, 8 Juni 2011, bertempat di FX Lifestyle Xenter Jakarta, DELL secara resmi mengumumkan perilisan produk notebook baru mereka, yaitu DELL XPS series. Seperti yang sudah diketahui, DELL memiliki notebook Inspiron series untuk entry level. Sedangkan XPS series lebih ditujukan untuk segmen menengah ke atas.

Pada acara launching produk ini, DELL mengumumkan dua produk barunya, yaitu DELL XPS L502X dan DELL XPS 15z. Nama terakhir adalah yang menjadi sorotan karena diklaim sebagai notebook tertipis di dunia untuk ukuran 15,6-inci. DELL XPS 15z memiliki spesifikasi yang menggoda, dengan Intel Core i7 generasi kedua (Sandy Bridge) sebagai prosesor dan NVIDIA GeForce GT 525M 2 GB sebagai GPU-nya. Tak lupa, notebook ini turut dilengkapi dengan teknologi NVIDIA Optimus yang tentu saja dapat menghemat efisiensi baterai pada notebook.

Dengan ukuran 15,6-inci, DELL XPS 15z mampu menampilkan gambar dengan resolusi 1920x1080. Dengan layar yang cukup besar tersebut, ternyata notebook ini hanya memiliki ketebalan kurang dari 2,5 cm dan bobot kurang dari 3 kg. Meskipun tipis, DELL XPS 15z tetap hadir dengan optical drive slot-in. Untuk mendapatkannya, Anda dapat membelinya mulai hari ini pada pameran komputer FKI yang diadakan hingga tanggal 12 Juni mendatang, dengan harga mulai dari US$ 1700.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar