Kamis, 08 Desember 2011

Chip Online Indonesia

Chip Online Indonesia


Microsoft Luncurkan Microsoft Dynamics AX 2012

Posted:

CHIP.co.id - Microsoft hari ini mengumumkan ketersediaan Microsoft Dynamics AX 2012 bagi pelanggan di Indonesia. Microsoft Dynamics AX 2012 memiliki kemampuan seperti dukungan untuk berbagai industri dan wilayah geografis, memungkinkan perubahan mudah dan cepat untuk proses dan pengalaman sumber daya manusia, yang memampukan perusahaan untuk memenuhi berbagai macam kebutuhan bisnis, serumit apapun struktur perusahaannya.

“Microsoft Dynamics AX 2012 adalah generasi baru aplikasi bisnis, dan merupakan solusi ERP yang membebaskan pelanggan dan membantu mereka mengendalikan bisnis mereka. Microsoft Dynamics AX 2012 membantu perusahaan-perusahaan menjadi lebih luwes, menyederhanakan proses pengambilan keputusan dan bisa berhasil di berbagai macam situasi,” kata Eddy Soloan , Microsoft Dynamics Lead, Microsoft Indonesia. “Khususnya bagi Indonesia, di mana perusahaan-perusahaan menuntut adanya solusi ERP yang mudah dipasang, dijalankan, dan disesuaikan dengan bisnis mereka.”

Di saat solusi ERP yang ada sekarang memiliki keterbatasan untuk menyesuaikan diri bagi iklim usaha yang semakin dinamis, Microsoft Dynamics AX 2012 merupakan solusi yang sangat skalabel tapi sekaligus relatif terjangkau, dan memungkinkan operasional perusahaan untuk berada didepan dalam kondisi persaingan saat ini, sementara tetap bisa memaksimalkan investasi ERP yang sudah ada untuk sitem adminstrasi di tingkat korporat. Di saat yang sama, perusahaan besar dan menengah berpaling ke Microsoft untuk solusi ERP yang dilengkapi road map produk yang jelas dan komitmen inovasi jangka panjang, yang tidak bisa ditawarkan penyedia ERP lainnya.

Para pelanggan dan mitra Microsoft akan diuntungkan oleh kemampuan industri yang sudah terpasang di Microsoft Dynamics AX 2012. Para ISV (Independent Software Vendor) global seperti Aldata, Ferranti, Harris dan LexisNexis, menjadikan Microsoft Dynamics AX 2012 sebagai penawaran utama mereka ke pelanggan, dengan nilai tambah berupa solusi unik mereka untuk berbagai industri seperti ritel, utilitas, layanan profesional, layanan hukum, dan masih banyak lagi. Di Indonesia, Microsoft Dynamics AX 2012 akan disediakan oleh Biz Partner Microsoft yang sudah mendapatkan pelatihan tentang solusi Microsoft Dynamics AX 2012.

Untuk memudahkan transisi bisnis ke Microsoft Dynamics AX 2012, Microsoft menyediakan berbagai insentif. Salah satunya adalah potongan harga lisensi sebesar 50 persen untuk Microsoft Dynamics AX 2012 bagi pelanggan yang memiliki lisensi resmi Lawson S3 atau M3. Kemudian, mitra yang berkualifikasi bisa mendapatkan kredit untuk setiap konsultan bersertifikasi Lawson yang mendapatkan sertifikasi Microsoft Dynamics AX 2012. Penawaran ini berlaku hingga 22 Juni 2012.

Toshiba Luncurkan Regza Tablet AT1S0 dan AT100

Posted:

Mr. Taro Hiyama, Chief Marketing Executive Toshiba memegang produk Regza Tablet saat peluncuran produk tersebut di Jakarta, Kamis, 8/12/2011.

CHIP.co.id - Pertarungan produk Tablet PC semakin menarik dengan kehadiran produk terbaru Toshiba Regza Tablet  AT1S0 dan AT100 berbasis Android, Kamis, 8/12/2011, di Jakarta. Toshiba memilih Indonesia sebagai negara pertama di ASEAN yang jadi tempat peluncuran produk tersebut.

"Tablet Regza AT1S0 adalah perangkat portabel berbasis Android sempurna dengan ukuran layar dan berat ideal untuk konsumen apapun," kata Masaaki Osumi, Toshiba's Executive Officer, Corporate Senior Vice President, President and CEO of Digital Products and Services Company.

Saat peluncuran produk ini turut hadir dari Jepang, Mr.Taro Hiyama, Chief Marketing Executive Toshiba.



Regza Tablet AT1S0

Tablet ini memiliki berat kurang dari 400 gram, dilengkapi prosesor 1 Ghz NVIDIA Tegra 2, RAM 1 Gb DDR2, memori internal hingga 16 Gb dan layar sentuh LCD 7 inci, 1280 x 800 pixel dengan LED backlight. Untuk koneksi internet, AT1S0 bisa menggunakan Wi-Fi, dan HSPA 3,5G. Selain disertai Bluetooth, tablet ini menyediak port Mini-USB, Micro HDMI, Micro-SD dan docking port. Tablet ini menyediakan dua kamera di depan dan belakang. Kamera 5 Megapixel tersedia di bagian belakang tablet, sedangkan di bagian depan tersedia kamera 2 Megapixel. Semua fitur ini berjalan di platform Android 3,2 Honeycomb. Produk ini dijual dengan harga 5,9 juta rupiah.

Regza Tablet AT100

Perbedaan produk ini dengan Regza Tablet AT1S0 adalah dari ukuran layar sentuhnya, 10 inci, platform Android 3,1 Honeycomb dan memori internal hingga 32 Gb. Perbedaan lain adalah tersedia port USB 2.0, HDMI, dan SD Card Reader berukuran standar, selain mini USB dan docking port. Tablet ini juga memasang dua kamera di depan dan belakang, masing-masing 2 Megapixel dan 5 Megapixel. Prosesor yang digunakan dan memori juga sama, 1 Ghz NVIDIA Tegra dan RAM 1 Gb. Regza Tablet AT100 juga menyediakan sarana koneksi Wi-Fi, Bluetooth dan HSPA 3,5G. Tablet ini memiliki berat 765 gram. Produk ini dijual dengan harga 6,9 juta rupiah.

Tablet dengan Konten Lokal

Bagi pengguna Regza Tablet AT1S0 dan AT100 dapat langsung menikmati konten lokal dari Indonesia. Toshiba bekerja sama dengan Grup Gramedia Majalah menyediakan 8 aplikasi yang telah tersedia di tablet tersebut. Aplikasi yang tersedia adalah Sajian Sedap, Nova, Intisari, Idea, Sinyal, Dunia Soccer, CHIC, Gramedia Lite. Aplikasi Gramedia Lite memberikan kemudahan membaca majalah dan tabloid terbitan Gramedia Majalah sepuasnya selama 1 bulan dengan insentif tambahan untuk harga promosi jika berlangganan. Selain itu aplikasi lain dari Sajian Sedap, Nova, Intisari, Idea, Sinyal, Dunia Soccer, dan CHIC bisa dinikmati gratis berupa informasi resep, skor pertandingan, gaya hidup, ide dekorasi rumah dan masih banyak lagi.

Tablet Toshiba Regza AT1S0 dan AT100 telah tersedia di Toko Buku Gramedia.

Netgear Hadir di Pasar Indonesia

Posted:

Jakarta, CHIP.co.id - Netgear sebagai perusahaan jaringan global mengumumkan kehadirannya di Indonesia pada 30 November 2011 lalu di Hotel Grand Hyatt, Jakarta. Netgear menyediakan solusi total jaringan, seperti Total Switch,WiFi, keamanan jarinngan, peyimpanan data, serta solusi jaringan tanpa biaya dan kompleksitas.

Netgear menunjuk PT Sistech Kharisma sebagai Distributor untuk seluruh rangkaian produk dan solusi Netgear termasuk untuk pelanggan korporasi dan Usaha Kecil dan Menenngah (UKM) di Indonesia. “Indonesia adalah pasar yang besar, dengan potensi pertumbuhan yang tinggi. Untuk mendapatkan pangsa pasar di Indonesia, kami ingin memposisikan diri sebagai perusahaan penyedia solusi jaringan yang paling dipilih pasar UKM. Bersama kemitraan dengan PT Sistech Kharisma, terutama karena mereka memiliki lebih dari 25 tahun pengalaman dalam bisnis distribusi, serta kemampuan tenaga ahli pada lebih dari 2000 dealer atau reseller di tahun 2011, maka kita akan mampu membawa solusi jaringan andal bagi pelanggan yang sangat luas di Indonesia,” jelas Richard Jonker, Managing Director, Emerging Market Netgear Inc.

Netgear memiliki tiga unit bisnis:

  1. Commercial Business Unit, meliputi produk-produk keamanan jaringan, Switches, business network storage, WiFi controllers, dan network software.
  2. Retail/Home Business Unit, meliputi produk-produk wireless internet router, wireless internet adapter, network power line dan coax products, home theater equipments, data storage devices, wireless mobile broadband products, extend wireless range and coverage, Ethernet cables, wired Ethernet modem and router.
  3. Service Provider Business Unit, meliputi layanan untuk networking products termasuk mobile broadband modem, layanan untuk router dan gateway, layanan powerline dan coax, wireless adapter, home theater equipments, home alarm services, storage, switches, wifi controller, network security, dan network software.

Untuk memulai bisnis di Indonesia, Netgear memfokuskan pada Commercial Business Unit. Pada awal November 2011, Netgear telah meluncurkan versi terbaru dari ReadyNAS Duo dan ReadyNAS NV+ sistem network attached storage. Sistem 2-bay ReadyNAS Duo v2 dan 4-bay ReadyNAS NV+ didukung dnegan USB 3.0 dan backup lebih cepat hingga 20%. Keduanya termasuk ReadyNAS Remote, sebuah aplikasi mobile untuk platform iOS, Android, PC, dan Mac yang memberikan akses 128-bit SSL terhadap informasi yang disimpan di ReadyNAS dari mana saja. Kedua sistem ini juga dapat melakukan music streaming, HD movies, dan photo pada perangkat seperti TV, game console, dan TiVo.

“PT Sistech Kharisma sangat gembira dapat bermitra dengan Netgear untuk memberikan solusi jaringan bagi UKM di Indonesia. Kami menawarkan produk-produk terbaik dari perusahaan-perusahaan terbaik, dan kemitraan yang kami inginkan adalah kemitraan jangka panjang. Netgear sudah lebih dari sepuluh tahun bergerak dibidang produk jaringan, memberikan kemudahan bagi pengguna, meningkatkan kinerja, keamanan, dan keandalan,” kata John Kurniawan, Presiden Direktur PT Sistech Kharisma.

Plantronics Luncurkan Headset Pintar untuk Smartphone

Posted:

Chip.co.id - Plantronics Marque M155 diluncurkan hari ini di Jakarta. Headset ini menawarkan kemudahan pemasangan untuk smartphone iPhone dan Android. Cara kerjanya adalah melalui panduan suara (voice-guided) dan melalui fitur voice recognition, pengguna dapat menjawab dan mengabaikan panggilan telepon dengan hanya mengatakan answer atau ignore.

Marque M155 dilengkapi dengan stereo Bluetooth (standar A2DP), yang memungkinkan pengguna untuk mendengarkan musik, arahan GPS, atau e-mail dalam suara stereo berkualitas tinggi. Semua keunggulan ini dapat dinikmati di headset yang hanya seberat 7 gram.

"Marquee M155 merupakan headset pertama yang memiliki sebuah sensor di dalamnya yang berguna untuk mendeteksi saat headset ini digunakan," Alvin Kiew, Senior Regional Manager Plantronics.

Plantronics juga menyediakan aplikasi pendukung yaitu MyHeadset. Aplikasi ini dapat diunduh melalui Android Market dan Apple App Store. Fungsinya adalah melakukan sound check dan membiasakan pengguna dengan fungsi tambahan dari headset, seperti streaming musik, dan masih banyak lagi.

Marquee M155 merupakan headset terkecil yang pernah dikeluarkan Plantronics. Beratnya yang hanya 7 gram, lebih ringan dari ballpoint. Marquee M155 akan segera tersedia dengan harga 699 ribu rupiah di TokoPDA, Infinite, iBox, Dukomsel, dan Bhinneka.com mulai Januari 2012.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar