Senin, 17 September 2012

Chip Online Indonesia

Chip Online Indonesia


Qualcomm Vuforia, Mata Digital untuk Perangkat Pintar Anda

Posted:


Jakarta, CHIP.co.id - Qualcomm belum lama ini mengenalkan beberapa perangkat lunak terbaru dan keren di acara IQ keempat di Berlin. Selain chipset terbarunya yang diberi nama Snapdragon S4, Qualcomm juga mengenalkan aplikasi Vuforia.

Qualcomm menjelaskan bahwa aplikasi Vuforia adalah mata digital untuk mobile handset untuk menampilkan teknologi Augmented Reality (AR) di dalam handset pintar.

Teknologi Augmented Reality (AR), merupakan teknologi yang menggabungkan benda maya dua dimensi ataupun tiga dimensi ke dalam sebuah lingkungan nyata hasil proyeksi benda-benda maya secara real-time. Hal inilah yang menjadikan AR sebagai teknologi kreatif yang cukup diminati saat ini.

Vuforia sebenarnya bukan aplikasi yang biasa dijual di Google Play atau iTunes Store. Vuforia adalah software khusus yang diciptakan Qualcomm untuk mengaplikasikan teknologi AR ke dalam handset pintar, saat penggunanya memproyeksikan ke QR codes atau glyphs lainnya.

Jadi, dengan memindai QR code yang telah teraplikasi dengan teknologi AR, maka dengan segera smartphone Anda akan mengaplikasikan gambar 2D yang mati tadi, diproyeksikan bergerak secara virtual menjadi video atau model 3D. Dengan dukungan untuk iOS, Android, dan Unity 3D, Vuforia akan memungkinkan Anda untuk menulis sebuah aplikasi asli tunggal yang dapat mencapai lebih dari 400 model smartphone dan tablet.

Jika masih penasaran dengan teknologi lengkap Qualcomm Vuforia, Anda tidak perlu takut untuk bertanya tentang ke para ahli yang berasal dari Qualcomm Expert. Anda dapat bertanya di Facebook Fanpage mereka, "3G Banget Community" atau akun Twitter @3GBanget, sekarang juga!

 

(Adv)

Tinggalkan BlackBerry, Yahoo Beralih ke Android, WP dan iOS

Posted:


CHIP.co.id – CEO Yahoo Marissa Mayer menawarkan smartphone paling keren saat ini kepada seluruh karyawannya. Para karyawan Yahoo bebas memilih produk Apple, Samsung, Nokia, atau HTC, namun dia sama sekali tak memasukkan BlackBerry dari Research In Motion dalam daftar pilihan.

Melalui program ini, pekerja Yahoo akan memiliki akses mendapatkan smartphone terbaru saat ini, termasuk iPhone 5, Samsung Galaxy S3, HTC Evo 4G LTE, dan Nokia Lumia 920.

Selain membelikan ponsel, Yahoo juga akan membayar tagihan telepon dan tagihan data karyawan. Tapi, ternyata mereka tidak akan membayar tagihan untuk BlackBerry. Tawaran ini tentu saja akan disambut gembira karyawan Yahoo, dan disambut sedih oleh pekerja RIM yang tengah berjuang mengembalikan reputasi mereka yang terhempas desakan Android dan Apple.

Menurut sebuah studi terbaru Chitika, Pangsa pasar RIM telah anjlok dari 25 persen pada September 2011 lalu, menjadi hanya nyaris 1 persen pada Juli lalu.

Seperti yang dikutip dari Business Insider, Mayer menulis sebuah memo berikut.

“Kami memiliki informasi terbaru yang sangat menarik untuk Anda hari ini -kami mengumumkan Yahoo! Smart Phones, Smart Fun! Karena sejak hari ini, Yahoo mengganti blackberry sebagai ponsel perusahaan dan smartphone kita di 22 negara. Beberapa minggu yang lalu, kami mengatakan bahwa kami akan melihat tingkat penetrasi smartphone secara global dan menjadikannya sebagai acuan ketika memutuskan smarpthone perusahaan. Idealnya, kami ingin karyawan kita memiliki perangkat yang sama dengan pengguna kita, sehingga kita dapat berpikir dan bekerja seperti yang dilakukan mayoritas pengguna kita.

Ke depannya, kami akan menawarkan Anda pilihan perangkat serta menyediakan rencana bulanan untuk data dan telepon.

Pilihan smartphone yang termasuk dalam program ini adalah:
* Apple iPhone 5
* Android:
- Samsung Galaxy S3
- HTC One X
- HTC EVO 4G LTE
* Windows Phone 8:
- Nokia Lumia 920

Kita sudah dapat segera memulai dan mengambil pesanan dari sekarang.


(Au)

Microsoft: Harga Surface Antara USD300 dan USD800

Posted:


CHP.co.id - Jika Anda berharap rumor bahwa tablet Microsoft akan dibandrol seharga USD 200 itu benar, tampaknya harus kecewa karena Steve Ballmer telah mematahkan harapan tersebut.

CEO Microsoft itu meamng masih bungkam tentang kepastian harga Surface. Saat wawancara dengan Seattle Times, Ballmer hanya mengatakan, "Kami belum mengumumkan harga," tetapi dia memberikan isyarat mengenai harga yang akan ditetapkan Microsoft.

"Jika Anda melihat sebagian besar dari pasar PC, maka itu akan berkisar mungkin antara USD300 sampai sekitar USD700 atau USD800," ungkap Ballmer kepada surat kabar itu. “Harga segitu cukup bagus.”

Dalam kesempatan tersebut, Ballmer juga mengkritik tablet murah di pasaran saat ini karena menurutnya harga yang semakin murah menunjukkan perangkat tersebut semakin berkemampuan rendah.

“Saya kira kebanyakan orang akan mengatakan kepada Anda bahwa iPad bukan perangkat supermahal, ketika orang menawarkan perangkat yang lebih murah, kemampuan perangkat tersebut semakin sedikit. Mereka terlihat kurang bagus, mereka terlihat lemah dengan kualitas rendah, dan mereka akan terlihat seperti barang murah.

“Jika Anda mengatakan kepada seseorang, akankah Anda menggunakan salah satu dari tablet 7 inci, akankah seseorang menggunakan Kindle untuk melakukan pekerjaan rumah mereka? Jawabannya adalah tidak; Anda tak akan pernah menggunakannya. Kindle bukan produk yang cukup baik. Bukan berarti Anda enggak bisa baca buku di Kindle lho ya...” ungkap Ballmer.”

Surface, yang akan dirilis 29 Oktober nanti, dikabarkan akan dibanedrol mulai dari USD199, hal ini memunculkan tanggapan yang beragam dari mitra manufaktur Microsoft yang khawatir bahwa raksasa software itu telah menjarah lapak bisnis mereka.

CEO Acer JT Wang telah menyatakan keprihatinan bahwa tablet Surface dengan harga rendah bisa mencuri bisnis dari tablet Acer sendiri. Sementara itu, CEO Lenovo, Yang Yuanqing mengatakan ia yakin perusahaannya dapat membuat tablet Windows 8 yang lebih baik dari Microsoft.

(Au)

InstaMessage, Ngobrol dengan Teman di Instagram

Posted:


Jakarta, CHIP.co.id -  Para penggemar foto sharing yang belum lama ini dibeli oleh Facebook dengan nominal yang sangat fantastis, Instagram, dapat mengobrol dan berkenalan lebih dekat antar sesama pemilik akun, melalui aplikasi, InstaMessage.

MobileTrends Inc. selaku developer meluncurkan ide brilian menciptakan "InstaMessage" di mana melalui aplikasi ini, para pemilik akun Instagram dapat melakukan chat secara private antar sesama, tanpa perlu mention-mention yang mengotori keindahan foto Instagram Anda.

Untuk mengaktifkan aplikasi ini, Para pengguna Instagram cukup mengkoneksikan akun foto sharing mereka tersebut dengan InstaMessage tanpa perlu regristrasi. Setelah itu, pengguna akun Instagram bisa mengundang dan chat dengan para pengguna lainnya lebih dekat dan intens.

Aplikasi yang hanya memakan kapasitas Apple gadget Anda sebanyak 3,4 MB ini juga mampu menguatkan jaringan komunitas penikmat fotografi yang telah lama mengudara melalui aplikasi Instagram.

Selamat mencoba dan mengunduh aplikasi InstaMessage di sini!

Suara Nge-Boom dari Speaker Mini Logitech Mini Boombox

Posted:


Jakarta, CHIP.co.id - Ukuran mini biasanya selalu diidentikkan dengan kurangnya kemampuan apabila dibandingkan dengan perangkat yang memiliki ukuran yang lebih besar. Namun, hal ini ditampik langsung oleh Logitech. Sebagai vendor yang terkenal dengan produk-produk aksesorisnya yang berkualitas, Logitech lagi-lagi memamerkan produk andalannya, Logitech Mini Boombox.

Speaker portable yang memiliki ukuran mungil dan berat hanya 219 gram ini, mampu mengeluarkan suara Boombastis. Dengan suara yang akuisting yang dirancang khusus yang akan memungkinkan para penggunanya menikmati suara bass yang besar, tanpa adanya noise yang mengganggu.

Karena didesain secara protable, Anda pun dapat dengan mudah mendengarkan musik favorit dengan suara yang lantang di tengah gunung, gurun, atau pun hutan. 

Apalagi dengan kemampuannya yang tela didukung dengan Bluetooth Advanced Audio Distribution Profile (A2DP) yang mampu bekerja dengan smartphone yang mendukung kapabilitas koneksi Bluetooth Profile Hands-Free (HFP 1.5), seperti iPod, iPhone, dan iPad.

Jadi, sejak saat ini, Anda tidak perlu lagi sedih dan cemberut karena tidak dapat mendengarkan musik favorit dengan suara kencang, karena membutuhkan speaker yang besar. Karena, dengan Logitech Mini Boombox, Anda dapat mendengarkan suara musik yang boombastis dimana saja dan kapan saja.

Adobe Photoshop Terbaru Tak Mendukung Windows XP

Posted:


CHIP.co.id - Adobe mengatakan bahwa CS6 akan menjadi versi Photoshop terakhir yang mendukung sistem operasi Windows XP. "Tim Photoshop ingin memberitahukan bahwa Photoshop CS6 (13.0) akan menjadi versi terakhir dari Photoshop yang mendukung Windows XP," ungkap Product Manager Adobe, Tom Hogarty dalam posting blog.

Pasalnya, kinerja software modern membutuhkan grafis antarmuka hardware modern yang tidak dimiliki Windows XP, khususnya cara untuk memasuki kekuatan Graphics Processing Unit (GPU).

Postingan blog Tom Hogarty:

“Memanfaatkan kemajuan yang tersedia pada sistem operasi dan perangkat keras terbaru memungkinkan kami untuk memberikan kinerja yang lebih baik secara signifikan, dan memfokuskan upaya inovasi kami untuk memberikan manfaat terbesar bagi pelanggan kami.

Photoshop CS6 sudah menunjukkan bahwa mengandalkan pada sistem operasi modern, kartu grafis / GPU dan graphics driver dapat menghasilkan perbaikan substansial dalam 3D, Blur Gallery dan fitur Efek Pencahayaan tidak tersedia untuk pelanggan Windows XP. Tim kami berharap bahwa dengan memberikan informasi ini lebih awal akan membantu Anda memahami keputusan kami saat ini seputar dukungan sistem operasi dan ke mana arah perkembangan Photoshop di masa depan. Kami mendorong semua pelanggan yang saat ini menggunakan Windows XP untuk memulai rencana migrasi mereka sekarang, sehingga mereka dapat sepenuhnya memanfaatkan inovasi Photoshop yang terbaru segera setelah inovasi tersebut tersedia.”

Tom mengatakan, Adobe akan memperbaiki versi CS6 saat ini. Adobe telah menambahkan pilihan Creative Cloud Subscription terbaru untuk seluruh Creative Suite 6 dan perangkat lunak lain. Untuk mendapatkannya, pelanggan harus membayar USD50 per bulan dengan komitmen tahunan, dan salah satu fasilitas yang dimiliki adalah fitur baru yang dijadwalkan untuk CS7 akan tiba secepatnya setelah Adobe menyelesaikannya. Fitur-fitur baru ini juga tidak akan hadir dalam sistem operasi Windows XP.

(Au)

Samsung Rilis Galaxy S4 Februari Tahun Depan

Posted:


CHIP.co.id - Samsung Electronics berencana meluncurkan anggota baru dari keluarga smartphone Galaxy, yang dinamai Galaxy S4, pada Pameran Teknologi Eropa Februari tahun depan. The Korea Times melaporkan jadwal peluncuran Galaxy S4 dikeluarkan hanya tiga hari setelah Apple memperkenalkan iPhone 5.

“Samsung siap merilis smartphone Galaxy berikutnya – Galaxy S4- pada acara mobile world congress (MWC) di Kota Barcelona, Spanyol awal tahun depan,” kata seorang pejabat Samsung yang menolak disebutkan namanya, kepada The Korea Times, Minggu (16/9). Perangkat baru tersebut diharapkan dapat dijual secara global pad akhir Maret 2013.

Galaxy S4 diharapkan akan menjadi ponsel terkuat Samsung dalam hal spesifikasi perangkat keras dan keunggulan perangkat lunaknya. Pejabat Samsung tersebut yakin, Galaxy S4 yang dirilis sembilan bulan setelah Galaxy S III pada Mei lalu, akan lebih dari cukup untuk mengimbangi iPhone 5, dan kompatibel dengan jaringan long-term evolution (LTE).

Kabarnya, Galaxy S4 akan menggunakan prosesor Exynos quad-core, dengan layar 5 inci -lebih besar dari Galaxy SIII yang hanya 4,8 inci-, sistem operasi Android, dan OLED display. Sejauh ini Samsung terbilang sukses dengan jajaran produk Galaxy. Galaxy SIII bahkan diperkirakan akan terjual 30 juta unit lebih pada akhir tahun ini.

Apple Fanboy: Samsung Galaxy S III Praktis untuk Telemarketer

Posted:


CHIP.co.id – Hanya sehari setelah Samsung Electronics merilis iklan yang mengklaim Galaxy S III lebih keren dibanding iPhone 5 di seluruh Amerika Serikat, para Apple fanboy menanggapinya dengan serius, dan berbalik membalas dengan memplesetkan iklan tersebut.  Menurut penggemar Apple, iklan Samsung tak lebih dari sekadar intimidasi atau bully.

Mereka menambahkan sejumlah fitur iPhone 5 yang tidak disebutkan dalam iklan Samsung, sementara di bagian fitur Galaxy S III mereka menambahi keterangan-keterangan bernada ejekan.

Misalnya daya tahan baterai Galaxy S III yang bisa digunakan untuk berbicara selama 11,4 jam dibilang praktis untuk telemarketer, fitur shake to update ditambahi kalimat “iOS was our inspiration”. Apple Fanboy juga mengejek Samsung sebagai tukang copy keunggulan produk-produk Apple. Demikian juga fitur S Voice Galaxy S III disebut 100 persen kloningan Siri.

 

Inilah Para Juara INAICTA 2012

Posted:


Jakarta, CHIP.co.id - Setelah melalui proses penjurian yang cukup ketat, panjang dan terkadang diselingi perdebatan yang sengit diantara juri, penjurian lomba karya cipta kreativitas dan inovasi di bidang TIK terbesar di Indonesia, INAICTA 2012 selesai dilakukan. Dari 17 kategori yang dilombakan telah masuk hampir 1.600 karya dan hampir 1.000 karya yang dijurikan.

Dari jumlah karya tersebut didapatkan 136 nominator dimana lebih dari 58% nominator tersebut adalah peserta yang berasal dari luar jakarta. Penyebaran nominator terutama kategori pelajar lebih merata di luar Jakarta, dan sekaligus terjadi peningkatan kualitas. Ini menunjukan INAICTA sudah semakin dikenal luas di seluruh penjuru Tanah Air, dan menjadi ajang lomba yang ditunggu-tunggu setiap tahun.

“Selamat kepada para juara INAICTA 2012, dan terima kasih kepada para perserta yang telah memasukkan karyanya, kepada yang belum berhasil keluar sebagai pemenang tahun ini teruslah berkarya, semua karya yang masuk sangat bagus, namun kami tetap harus memilih yang terbaik dari karya-karya yang terbaik tersebut. Para juara INAICTA ini akan dipilih lagi oleh tim untuk dibawa ke tingkat Internasional, di antaranya APICTA (Asia Pacific ICT Award)," demikian ujar A. Haryawirasma (Rasmo), Ketua Tim Pelaksana INAICTA 2012.

”Setelah acara ini kita juga akan melakukan program atau acara Digitalpreneurship Program, di mana kreator atau investor akan dipertemukan dengan para pelaku usaha atau bisnis di Industrinya, agar hasil karya terbaik anak-anak bangsa ini dapat terus berkembang dan terserap oleh industri ICT. Kami berharap Industri ini terus bergerak maju dan menjadi andalan Indonesia di masa mendatang dan mendukung target pemerintah mejadi salah satu pemain utama di industri ICT di tahun 2045 nanti."

Berikut nama-nama juara INAICTA 2012:

1. Student - Elementary School
Judul karya : ANGKANA (Mengenal Angka)
Organisasi : SD
Instansi : SKACI (Sekolah Komputer Anak Cinta Indonesia)
Nama : Jovidia Laviosa

2. Student - Middle School
Judul karya : SecureX
Organisasi : SMP
Instansi : SecureX Team
Nama : Arrival Dwi Sentosa dan Dean Rikrik Ichsan Hakiki

3. Student - High School
Judul karya : Nalar
Organisasi : SMA/SMK
Instansi : SMP/SMA IPH Surabaya (Intan Permata Hati)
Nama : Darren Limantara, Yeremia Evian Hartono, Natasya
Naharto dan Yosefina Angelita Wijaya

4. Student - Tertiary Education - Creative on New Media
Judul karya : eMart Indonesia
Organisasi : Perguruan Tinggi
Instansi : Universitas Gadjah Mada
Nama : Trias Nur Rahman, Ema Fitriana dan Nurvirta Monarizqa

5. Student - Tertiary Education - Application
Judul karya : LexiPal - Aplikasi Terapi Dyslexia Berbasis Kinect
Organisasi : Perguruan Tinggi
Instansi : Universitas Gadjah Mada
Nama : M. Risqi Utama Saputra, Vremita Desectia Amretasari &
Vina Sectiana Amretadewi

6. Start-up Company
Judul karya : DapurMasak.com
Organisasi : Perusahaan Swasta
Instansi : PT Selaras Digital Sempurna
Nama : Didik Wicaksono, Soegianto Widjaja, Soetrisno Misawa,
Jacky Soedarsono Lokan & Hadiyanto

7. Research & Development
Judul karya : VEDA – SmartHome & Energy Monitoring
Organisasi : Pendidikan Tinggi
Instansi : Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia
Nama : Budiarto, Peradnya Dinata, Husein Muhammad Mufti &
Renjaya Raga Zenta

8. e-Learning
Judul karya : I-U : Integrated University
Organisasi : Perusahaan Swasta
Instansi : SatuAtap Corp
Nama : Jaeni, Donni Prabowo & Afif Bimantara

9. e-Inclusion
Judul karya : Aksara
Organisasi : Pendidikan Tinggi
Instansi : dreamBender/kelompok
Nama : Rizky Ario Nugroho, M. Endri Irfanie, Dwi Cahyo Nugroho, Asendia Mayco, Ahmad Agung Ahkam & Arnanto Akbar

10. e-Government Application
Judul karya : WEBGIS KEMENTERIAN KEHUTANAN
Organisasi : Lembaga Pemerintah
Instansi : Ditjen Planologi Kehutanan-KEMENHUT
Nama : Ruandha Agung Sugardiman, Nurhayati, FX. Herwirawan, Judin Purwanto & Ipan Rangga Utama

11. e-Business and Industrial Application, SME-Level
Judul karya : PPOB Nusantara (Biggest Online Payment Gateway in Indonesia with B2B concept)
Organisasi : Perusahaan Swasta
Instansi : ppob nusantara
Nama : Yoyon Syafei, Handi Artiawan & vita subiyakti

12. e-Business and Industrial Application, Enterprise-Level
Judul karya : DALA-Oil & Gas Enterprise Series
Organisasi : Perusahaan Swasta
Instansi : Intelligent Technology Initiatives
Nama : Mardhani Riasetiawan

13. Digital Entertainmet - Animation
Judul karya : BATTLE OF SURABAYA (movie trailer)
Organisasi : Perusahaan Swasta
Instansi : msv pictures
Nama : Aryanto Yuniawan, Adi Djayusman, Dida Karisma, Budi Setiawan, Endry Setiawan & Novia Dwi Utami

14. Digital Entertainment - Games
Judul karya : Faunia Rancher
Organisasi : Pendidikan Non-Formal
Instansi : Art On Code
Nama : Ronald Widjaja, Erick Theodorus, Burhan Dewantara, Robert Tan, Robin Tjungestu & Felix Jingga

15. Creative & Innovative New Media
Judul karya : Digital Interactive Angklung
Organisasi : Pendidikan Tinggi
Instansi : Teknik Fisika ITB
Nama : Alvin Nurhadi Wijaya, Ari Angga Rochim, Eko Mursito Budi, Krisna Diastama & Asep Suhada

16. Applicative Robot - Tertiary Education Student and Public
Judul karya : Robot Penembak Otomatis
Organisasi : Perguruan Tinggi
Instansi : Divisi Robotika Unikom
Nama : Muhammad Yazid Al Qahar

17. Applicative Robot – Elementary to High School Student
Judul karya : cleaner Wall climbing Robot
Organisasi : SMA/SMK
Instansi : Sman 2 Depok
Nama : Jeziel Alvin Djafar, Muhammad Hafizh & Muhammad Aslam Pangestu Idham

Tidak ada komentar:

Posting Komentar