Selasa, 16 Agustus 2011

Chip Online Indonesia

Chip Online Indonesia


12.5 Miliar USD Google Mengakuisisi Motorola

Posted:


Mountain View - California, CHIP.co.id- Google Inc dan Motorola Mobilitas Holdings, Inc secara resmi mengumumkan bahwa mereka telah menandatangani perjanjian definitif, di mana Google akan mendapatkan Mobilitas Motorola untuk USD 40.00 per saham secara tunai atau total sekitar USD 12.5 miliar, saat premi sebesar 63% dari harga penutupan saham Mobilitas Motorola pada Jumat, 12 Agustus 2011.

Akuisisi Motorola Mobilitas, merupakan tindakan strategis Google untuk memperkokoh posisi Android dalam kompetisi antar komputasi mobile di dunia.

"Total komitmen yang dimiliki Motorola Mobility terhadap perkembangan Android telah mencapai kecocokan. Bersama, kami akan menciptakan pengalaman Androi yang menakjubkan bagi konsumen, mitra dan pengembang yang menakjubkan," ungkap Larry Page, CEO Google.

Meskipun Motorola Mobility telah diakuisisi oleh Google dan telah sepakat untuk mengembangkan platform Google Nexus bersama, sayangnya kebijakan bisnis mereka pun tetap terpisah.

"Kami telah berbagi kemitraan produktif dengan Google untuk memajukan platform Android. Sekarang melalui kombinasi ini kami akan mampu berbuat lebih banyak untuk berinovasi dan memberikan solusi mobilitas yang luar biasa di seluruh perangkat mobile milik Motorola Mobility," jelas Sanjay Jha, CEO Motorola Mobility.

Dell Vostro V131, Laptop Tipis dengan Ketahanan Baterai Hingga 9.5 Jam

Posted:


Jakarta, CHIP.co.id - Dell memperkenalkan Vostro V131, sebuah laptop yang memiliki bentuk tipis dan manis, namun memiliki kemampuan bertenaga.

Sebagai salah satu produk yang teringan dan tertipis di portfolio Vostro, Vostro V131dirancang khusus untuk pelanggan bisnis kecil.  Memiliki tempat chassis yang tipis, Vostro V131 mimiliki kemampuan pintar karena disokong oleh prosesor Intel Core i3 and i5 sebagai pembangkit tenaga portabel yang dikembangkan untuk memaksimalkan produktifitas.

“Kami merancang Vostro V131 untuk memberikan multitasking yang cepat tanpa terganggu bagi tantangan-tantangan yang dihadapi bisnis saat ini,” kata Pieter Lydian, Director & Country Manager Dell Indonesia.

Didukung oleh baterai 4-cell dan procesor Intel ULV Celeron 847 yang membuat Vostro V131 memiliki ketahanan batere hingga 9,5 jam lamanya. Dengan ketahanan baterai yang lama tersebut maka akan memungkinkan pengguna untuk bekerja secara virtual di kapanpun dan di manapun juga.

Dell Vostro V131 sangat tepat digunakan untuk kegiatan harian operasional kantor seperti edit dokumen, presentasi dan email,dan juga memberikan opsi kolaborasi termasuk full HD camera, SRS Premium Voice Pro, digital array micsdanbuilt-in Skype. Sebagai tambahan, laptop ini juga menawarkandua port USB 3.0, sebuah keyboardchicletdengan backlit sebagai opsi serta quick launch keys.

"Vostro V131 adalah sebuah laptop yang memiliki kaya fitur bagi profesional yang selalu bergerak, menginginkan performa penuh guna menunjang permintaan teknologi mereka tanpa mengorbankan disain dan portabilitas, karena juga dilengkapi dengan keamanan data di dalamnya,” tambah Pieter.

Rencananya, Dell Vostro V131 yang dilengkapi dengan core i5 akan tersedia di beberapa minggu ke depan, sedangkan untuk Vostro V131 yang disokong dengan core i3 sudah mulai tersedia hari ini (16/8) di toko-toko ritel Dell di Indonesia.



Spesifikasi Dell Vostro V131:

  • Weight 4 lb
  • Screen Size 13.3 inches
  • Native Resolution 1366 x 768
  • Processor Name Intel Core i5 and Core i3
  • Operating System Microsoft Windows 7 Professional
  • Processor Speed 2.3 GHz, RAM 4 GB
  • Graphics Card Intel HD Graphics 3000 Graphics Memory 64
  • Networking Options 802.11n

BlackBerry Bold 9900 Meluncur di Indonesia Bulan September

Posted:


Jakarta, CHIP.co.id - Research In Motion (RIM) mengumumkan akan meluncurkan smartphone terbarunya, BlackBerry Bold 9900 di Indonesia di akhir bulan September 2011.

BlackBerry Bold 9900 adalah salah satu dari tiga rangkaian terbaru BlackBerry yang telah dilengkapi dengan sistem operasi BlackBerry 7 dan dikemas dalam bodi compact berbahan dasar stainless stell.

Pada smartphone ini Anda akan menikmati kenyamanan integrasi TFT capacitive touchscreen sebesar 2.8 inci dengan QWERTY keyboard dan optical trackpad nan elegan.

"Kami sangat gembira dapat memperkenalkan BlackBerry 9900 ke Indonesia yang memiliki performa cepat, kapabilitas multimedia yang lebih kaya dan pengalaman browsing 40% lebih baik daripada BlackBerry 6," ungkap Hastings Singh, Wakil Presiden RIM wilayah Asia Selatan saat dijumpai di IndoChine - Senin, 15 Agustus 2011.

Selain menawarkan pengalaman menyimpan data berharga pada internal memory sebesar 8GB, RIM juga memperkenalkan teknologi built-in support NFC (Near Field Communication) yang dapat digunakan untuk menikmati pengalaman SmartPoster tags langsung dari smartphone ini.

Rencananya smartphone yang memiliki dimensi 115 x 66 x 10.5 mm ini akan dibanderol dengan harga Rp.5.999.000,-. Untuk ketersediaan produk bergaransi resmi BlackBerry, RIM mempercayakan tiga distributor resmi di Indonesia; PT. Teletama Artha Mandiri, PT. Comtech Cellular dan PT. Selular Media Infotama.


Spesifikasi BlackBerry Bold 9900:

  • Dimensions: 115 x 66 x 10.5 mm Weight: 130 g
  • Display: TFT capacitive touchscreen, Size: 640 x 480 pixels, 2.8 inches
  • Memory Internal: 8GB storage, 768 MB RAM, Card slot microSD: up to 32GB, buy memory
  • Conectivity: EDGE, 3G HSDPA 14.4Mbps, HSUPA, WLAN Wi-Fi 802.11 b/g/n, dual-band, Wi-Fi hotspot, Bluetooth Yes, v2.1 with A2DP, EDR
  • USB: microUSB v2.0
  • Camera Primary: 5 MP, 2592x1944 pixels, autofocus, LED flash, Video: 720p
  • OS: BlackBerry OS 7.0
  • CPU: 1.2GHz processor
  • Java: Yes, MIDP 2.1
  • Battery: Standard battery, Li-Ion 1230 mAh

Jaringan 100G Pertama di Asia Pasifik

Posted:


Kuala Lumpur, CHIP.co.id - Menggelar solusi jaringan koheren optik 100 gigabit per detik (100G) milik Alcatel-Lucent, Maxis dapat mengatasi peningkatan trafik data, menyederhanakan jaringan, dan menurunkan biaya seraya memberikan efisiensi dan kekuatan yang lebih tinggi.

“Solusi optik 100G kami adalah sebuah arsitektur baru yang akan menurunkan secara drastis biaya transport trafik volume tinggi yang dapat diandalkan sambil memberikan sebuah platform yang ampuh untuk meluncurkan dan mendukung layanan-layanan baru yang inovatif," jelas Rajeev Singh-Molares, President Alcatel-Lucent Asia Pasifik.

Memanfaatkan solusi jaringan koheren optik 100G Alcatel-Lucent, Maxis akan mampu menghadapi peningkatan permintaan bandwidth dan penggunaan data yang disebabkan oleh penggunaan smart-phone, tablet, modem dan layanan fiber-ke-lokasi, seraya memberikan konektifitas berkecepatan tinggi.

Lebih jauh lagi, jaringan optik yang baru akan membuat Maxis mampu memberikan layanan dengan lebih cepat dan memperpendek waktu memasarkan layanan-layanan baru yang membutuhkan kapasitas dan kehandalan yang lebih tinggi.

“Penggelaran solusi jaringan optik ini mengubah jaringan transmisi inti kami; sama seperti peningkatan dari sebuah jalan biasa menjadi jalan raya bebas hambatan, yang memungkinkan para pengguna dapat menikmati konektivitas dengan kapasitas lebih tinggi, tanpa hambatan dan lebih cepat di seluruh Semenanjung Malaysia," ungkap Mark Dioguardi, Chief Technology Officer Maxis.

Dengan kelengkapan jejak langkah nirkabel dan tetap berkecepatan tinggi, hingga melampaui 5.000 situs 3G di seluruh Malaysia Timur dan Barat, memungkinkan penyampaian broadband nirkabel berkecepatan tinggi dan kemampuan data mobile ke lebih dari 80% populasi Malaysia.

Karena kelengkapan tersebut, menjadikan Maxis sebagai penyedia layanan pertama yang sukses melaksanakan uji coba teknologi Long Term Evolution (LTE) di kawasan Asia Pasifik.

Lenovo Gelar Kampanye InDOpendence Day

Posted:

Jakarta, CHIP.co.id - Lenovo mengumumkan InDOpendence Day yang merupakan sebuah kegiatan bagian dari kampanye Lenovo 'For Those Who Do' untuk masyarakat Indonesia. Kampanye ini bertujuan untuk merayakan sekaligus memberi pengakuan terhadap DO spirit kalangan muda Indonesia yang tidak saja bangga menjadi orang Indonesia, tetapi juga memiliki semangat yang kuat untuk melakukan (DO) sesuatu yang positif untuk negara ini. Acara peluncuran ini mengambil tempat di Studio One Club, Fx Lifestyle, Jakarta (11/8).

Capriana Natalia selaku Marketing Manager, Relationship and SMB Unit, Lenovo Indonesia membuka acara dengan memaparkan kampanye yang dilakukan oleh Lenovo pada empat kota besar melalui kendaraan yang dinamai Wheels of DO, yaitu Jakarta, Bandung, Yogyakarta dan Surabaya sejak 13 hingga 16 Agustus 2011.

Lenovo melakukan distribusi DO T-Shirt dan DO Car Sticker serta Lenovo juga akan mengunjungi para audience khusus yang secara rutin berada dibalik perayaan HUT Kemerdekaan RI, seperti penjual bendera merah-putih.

Konsumen juga dapat memperoleh DO T-shirt dengan menukarkan sobekan iklan cetak InDOpendence Day di Lenovo Exclusive Store (LES) dan Think Exclusive Store (TES) di beberapa kota besar seperti Medan, Palembang, Pekanbaru, Semarang, Manado, Makassar dan Denpasar. Mereka yang menggunakan DO T-Shirt akan diminta memberi testimoni mengenai apa yang mereka lakukan dan banggakan mengenai Indonesia yang direkam  dengan kamera terintegrasi dari Lenovo.

Rekaman testimoni akan diunggah ke situs Youtube sementara foto-foto akan diunggah ke halaman Facebook dari Lenovo Indonesia. Momen khusus yang terjadi di Lenovo DO Station akan di-tweet langsung melalui akun twitter Lenovo dan dilaporkan secara langsung oleh station radio yang menjadi mitra dan akun twitter mereka.

Sandy Lumy selaku Country General Manager Lenovo Indonesia juga menyambut dengan gembira akan kampanye dari Lenovo ini. Selama HUT Kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 2011, Tim Lenovo DO Search akan mencari mereka yang menggunakan DO T-Shirt di berbagai kota di Indonesia. Tim Lenovo DO Search juga akan mengunjungi beberapa komunitas khusus seperti klu sepeda serta lokasi tertentu untuk mendistribusikan DO T-Shirt dan meminta mereka untuk memakai T-Shirt dan mengekpresikan semangat kemerdekaan dan kebanggaan mereka sebagi masyarakat Indonesia.

Ponsel Modem Islami Murah Meriah

Posted:

Jakarta - Guna mendukung kebutuhan ibadah umat muslim saat Rama­d­han, 11 Agustus 2011 lalu Smartfren kembali menghadirkan solusi komunikasi data dan suara melalui diluncurkannya Hape Silaturahmi.

“Smartfren tidak hanya mampu memberikan solusi komunikasi suara dan data yang andal. Solusi komunikasi yang hebat, cepat, dan hemat ini juga mampu mejadi sahabat cerdas khususnya bagi pengguna umat muslim karena telah dilengkapi aplikasi islami, serta aplikasi social media popular,” ujar Sukaca Purwokarjono, Division Head Product Developmet Smartfren.

Dengan feature lengkap seperti kamera, MP3, radio FM, layar berwarna, bahkan dapat berfungsi sebagai modem yang mampu bertahan hingga 700 jam dalam keadaan standby, Hape Silaturahmi menghadirkan berbagai aplikasi Islam seperti konten Quran dan Hadist, Tausyiah, Doa, ringtone Islami, kalkulator penghitung Zakat, juga layanan SMS penanda waktu adzan.

Menurut Sukaca, layanan konten Islami ini masih tetap bisa dinikmati dibulan lain setelah bulan Ramadhan berakhir. Selain dapat berkomunikasi gratis sesama pengguna Smartfren, Hape Silaturahmi dilempar ke pasar dengan harga Rp. 149 ribu dengan syarat melakukan pembelian pulsa Rp 50 ribu (preloaded).

 

 

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar