Kamis, 26 Januari 2012

Chip Online Indonesia

Chip Online Indonesia

Chip Online Indonesia


Indosat Cyber School Hadir di 153 SMU Indonesia

Posted:

Jakarta, CHIP.co.id - Setelah program Indosat Cyber School tahap pertama diberikan kepada 103 SMU pada tahun 2009, Indosat kembali melanjutkan program Indosat Cyber School tahun 2012 kepada 50 SMU (Sekolah Menengah Umum) di area operasional Indosat. Dengan demikian, hingga saat ini total 153 SMUdi seluruh Indonesia yang telah menikmati program Indosat Cyber School dari Indosat.

Program Indosat Cyber School merupakan program pemberian perangkat ICT berupa komputer, koneksi internet broadband, proyektor multimedia dan perangkat lunak pendidikan ke sekolah-sekolah untuk mendukung proses belajar mengajar serta menumbuhkan minat siswa terhadap bidang studi sains. Selain itu program Indosat Cyber School juga memberikan program pelatihan kepada para guru untuk mengoptimalkan pemanfaatan software sains yang telah diberikan.

Khusus untuk program Indosat Cyber School tahap kedua tahun 2012 dengan cakupan 50 SMU di seluruh Indonesia, selain menerima perangkat ICT, Indosat memberikan pelatihan untuk para perwakilan guru fisikadari 50 sekolah tersebut yang berlangsung mulai 25-26 Januari 2012 di Semarang, Jawa Tengah. Pelatihan ini diharapkan dapat mengoptimalkan pemanfaatan software untuk proses belajar mengajar di sekolah serta menciptakan suasana belajar mengajar yang menggembirakan termasuk pemanfaatan internet dan media digital/online dengan lebih produktif.

“Melalui program Indosat Cyber School, Indosat berupaya untuk mendukung peningkatan kualitas belajar mengajar di sekolah. Hal ini untuk ikut mendukung program pemerintah dalam meningkatkan mutu pendidikan secara nasional, khususnya dengan memberikan akses dan perangkat pendidikan menggunakan teknologi multimedia," demikian disampaikan Strasfiatri Auliana, Group Head Corporate Secretary Indosat.

Rencananya, Program ini akan dilanjutkan dengan Lomba Kreativitas Antar Sekolah untuk menilai sejauh mana pemanfaatan sarana Indosat Cyber School terhadap pembelajaran sains melalui multimedia dan optimalisasinya selama satu semester.

Telepon ke Luar Negeri dengan Tarif Lokal, Smartfren Free IDD

Posted:


Jakarta, CHIP.co.id - Smartfren membuka tahun baru 2012 dengan menghadirkan layanan baru inovatif yang memungkinkan pengguna melakukan panggilan internasional bertarif lokal. Cukup dengan menekan nomor akses yang terdekat dengan kota Anda, pengguna kemudian akan diarahkan untuk menekan 01033 + kode negara + nomor telepon yang dituju + tanda pagar (#). Layanan ini berlaku bagi pengguna operator lain.

”Dunia yang semakin datar semakin membentuk komunitas global yang semakin sering berinteraksi satu sama lain. Namun sayang, komunikasi global yang ada saat ini terkendala karena mahalnya tarif percakapan Internasional yang pembicaraan pun menjadi terbatas. Untunglah kini, Smartfren menghadirkan solusi hemat yang memungkinkan pengguna operator lain untuk dapat melakukan panggilan internasional dengan tarif lokal melalui Smartfren Free IDD," ujar Rodolfo Pantoja, Presiden Direktur Smartfren.

Rodolfo menambahkan, solusi ini penting dihadirkan karena saat ini banyak sekali kebutuhan-kebutuhan yang mengharuskan pihak di Indonesia berhubungan dengan kolega ataupun keluarga yang berada di luar negeri, baik untuk kepentingan bisnis maupun personal. ”Komunikasi bisnis dengan para mitra di luar negeri semakin sering dilakukan dan pelaku bisnis dapat mempertimbangkan Smartfren Free IDD untuk peningkatan efisiensi biaya dan produktivitas. Begitu pula dengan keluarga di Indonesia yang bapak-ibu-anaknya tengah berada di luar negeri, Smartfren Free IDD dapat menjadi solusi komunikasi yang hemat.”

Untuk mendapatkan layanan hemat ini, pengguna diwajibkan untuk menghubungi terlebih dahulu nomor akses yang berbeda-beda di setiap kota asal penelpon, yaitu:

Setelah menghubungi nomor akses, Interactive Voice Response (IVR) akan meminta pengguna untuk menekan nomor 01033 + Kode Negara + nomor telepon yang dituju + tanda #. Bagi pengguna dari operator lain, mereka hanya dikenakan tarif biaya lokal telepon ke nomor akses yang ditentukan oleh operator mereka masing-masing. Sedangkan, biaya telepon keluar negeri gratis dari Smartfren. Itulah mengapa layanan ini disebut Free IDD (Gratis Telepon Internasional).

Saat ini, layanan Smartfren Free IDD dapat dinikmati pengguna untuk menghubungi keluarga atau kolega yang berada di 50 negara di Asia Pasifik, Eropa dan Amerika, dan ke depannya Smartfren akan terus menambah jumlah negara yang dapat dituju dengan menggunakan layanan ini.

Nokia Asha 300, Berikan Pengalaman Smartphone Berharga Terjangkau

Posted:


Jakarta, CHIP.co.id - Setelah sukses mengeluarkan ponsel cerdas berharga terjangkau, Nokia Asha 303, Nokia kembali menyemarakan pasar ponsel Tanah Air dengan meluncurkan varian terbarunya, Nokia Asha 300 yang memiliki kemampuan ala smartphone, tetapi berharga terjangkau.

"Kami dengan bangga membawa rangkaian produk Nokia Asha ke Indonesia. Nokia Asha 300 adalah versi terbaru kami yang menghadirkan pengalaman smartphone kepada penggunanya dengan harga yang terjangkau," ujar Bob McDougall, Country Manager Nokia Indonesia.

Nokia Asha 300 memiliki desain minimalis tetapi memiliki kemampuan ekstra. Bagaimana tidak ekstra? Ponsel sentuh dan ketik yang memiliki dimensi 112.8 x 49.5 x 12.7 mm, 59 cc ini memiliki kemampuan akses 3G, kamera 5 MP fixed focus, dan 2.4 inci TFT resistive touchscreen yang sangat handal digunakan untuk bermain permainan Angry Birds.

"Kami sangat bahagia dapat bekerja sama dengan Rovio dalam menghadirkan pengalaman bermain Angry Birds pada ponsel terbaru kami, Nokia Asha 300," ungkap Bob di sela peluncuran Nokia Asha 300 di Grand Indonesia, Rabu, 25 Januari 2012 kemarin.

Untuk koneksi 3G, Nokia Asha 300 dilengkapi dengan prosesor 1GHz yang memberikan kemudahan dan kecepatan akses pada internet dan puluhan ribu aplikasi di Nokia Store.

Memiliki kamera 5 megapiksel, sudah pasti pengguna dapat memaksimalkan kemampuan fotografi mereka untuk menangkap berbagai peristiwa penting dan dengan mudah diunggah ke jejaring sosial favorit, Facebook.

Selain kemampuan yang telah di sebutkan di atas, Nokia juga melengkapi ponsel ini dengan layanan Nokia Music. Melalui layanan tersebut, pengguna dapat mendownload lagu GRATIS sepuasnya selama enam bulan, serta menyimpannya dalam ponsel dan PC pribadi penggunanya, selamanya.

Dengan dukungan memori internal 140 MB, 256 MB ROM, 128 MB RAM dan memori eksternal 32GB MicroSD, pengguna dapat memaksimalkan kapasitas ini untuk menikmati semua lagu, gambar, permainan dan aplikasi favorit kapanpun dan di manapun mereka berada.

Yang Menarik, ponsel cerdas dengan kemampuan maksimal tersebut hadir di Indonesia dengan harga yang direkomendasikan sebesar Rp 999.000,-. Sangat terjangkau bukan?

Spesifikasi Nokia Asha 300:

  • Dimensions: 12.8 x 49.5 x 12.7 mm, 59 cc, Weight 85 g
  • Display: Type TFT resistive touchscreen, 256K colors, Size 240 x 320 pixels, 2.4 inches (~167 ppi pixel density)
  • Sistem Operasi: S40 ASHA
  • CPU: 1 GHz
  • Java: MIDP 2.1
  • Memory: Eksternal microSD, up to 32GB (buy memory), Internal 140 MB, 256 MB ROM, 128 MB RAM
  • Camera: 5 MP, 2592Ñ…1944 pixels, fixed focus, check quality, Video VGA@15fps
  • Network: 2G Network GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, 3G Network HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100
  • Browser: WAP 2.0/xHTML, HTML, Adobe Flash Lite
  • Battery: Standard battery, Li-Ion 1110 mAh (BL-4U), Stand-by Up to 550 h (2G) / Up to 597 h (3G), Talk time Up to 6 h 54 min (2G) / Up to 4 h 18 min (3G), Music play Up to 28 h
  • Colors: Graphite, Red

Workshop: Dua Hari di Ujung Genteng

Posted:

Oleh: Sandiasmo

CHIP.co.id - Apakah Anda sudah merencanakan tempat berlibur? Ujung Genteng menawarkan beberapa spot bagi para photography enthusiast. Baik bersama rombongan atau traveling solo, bergaya turis atau berhemat ala backpacker, semuanya bisa dipilih di Ujung Genteng.

Alarm handphone membangunkan saya dari tidur dan mengingatkan untuk pergi hunting ke pelelangan ikan. Dari kelima perjalanan yang sudah saya jalani ke Ujung Genteng, baru kali ini saya menyewa sebuah kamar di rumah seorang nelayan. Tanpa mandi terlebih dahulu, saya segera pergi dari rumah panggung berdinding anyaman bambu. Pemiliknya, yaitu Pak Ucup sudah pergi melaut sejak subuh tadi.

Ujung Genteng adalah sebuah daerah wisata di Kabupaten Sukabumi bagian selatan yang biasa menjadi lokasi hunting para fotografer. Jaraknya sekitar 120 kilometer dari Kota Sukabumi. Untuk mencapainya, dibutuhkan waktu sekitar tiga hingga empat jam dari Sukabumi. Sebelum ramai oleh turis domestik, ombak di tempat ini sudah menjadi magnet bagi peselancar mancanegara. Ditemani oleh pemandu lokal, mereka membuka jalur menuju lokasi-lokasi yang sulit ditempuh untuk sekedar menemukan pantai dengan ombak yang bagus untuk berselancar.

Bagi kalangan fotografer, tempat ini menawarkan beberapa spot foto lansekap yang indah.  Pantai berpasir putih disini menghadap ke barat sehingga sesuai untuk foto-foto sunset. Salah seorang fotografer yang pertama memperkenalkan Ujung Genteng adalah Bapak Petrus Suryadi.

Pertama kali mengunjungi Ujung Genteng di tahun 1992, photography enthusiast yang berdomisili di Kota Bogor ini lalu membagikan informasi ke milis-milis perjalanan. Berikutnya ia banyak meng-upload foto-foto Ujung Genteng di situs fotografi dan menemani rombongan fotografer ke beberapa spot. Saat ia pertama kali berkunjung, daerah ini belum memiliki penginapan sehingga kala itu ia menginap di konservasi penyu di Pantai Pangumbahan.

Tempat Pelelangan Ikan

Spot foto yang saya sambangi pertama kali adalah tempat pelelangan ikan yang jaraknya sekitar satu kilometer dari rumah Pak Ucup. Lokasi ini adalah sebuah tanjung sehingga Anda bisa mengabadikan sunrise dan sunset dari spot ini. Saat langit cerah tidak berawan, kita bisa melihat Gunung Salak dan Gunung Gede berdiri, rasanya dekat sekali.

Di tempat ini kita juga bisa merekam aktifitas jual beli ikan. Selain masih segar, ikan di tempat ini dijual dengan harga yang tentu saja murah. Sebagai gambaran, satu kilogram daging Ikan Cucut (Marlin) dijual dengan harga Rp 35.000/kg sementara satu kilogram lobster dapat Anda bawa pulang dengan harga Rp 100.000/kg. Tidak heran, banyak wisatawan yang mengunjungi tempat ini untuk mencari lauk untuk kemudian diolah di penginapan.

Di sekitar tempat pelelangan ikan terdapat pantai yang dipenuhi puluhan kapal nelayan yang tengah ditambatkan. Tempat ini juga menyediakan aktifitas nelayan untuk foto-foto human interest. Pada pagi hari biasanya para nelayan tengah mempersiapkan diri untuk melaut. Saat saya sambangi, beberapa dari mereka tampak sedang memperbaiki jala, memasang lampu pada tiang kapal dan memasukkan bekal serta peralatan untuk mencari ikan.

Dibandingkan dengan tujuh tahun yang lalu, para nelayan sudah tidak menggunakan kapal kayu lagi. Kapal-kapal berbahan fibre sudah mendominasi pantai. Menurut mereka, kapal kayu memiliki biaya perawatan yang tidak sedikit. Selain itu kayu untuk membuat kapal sudah semakin berkurang jumlahnya sehingga harus menunggu agak lama setelah dipesan. Kalaupun cepat, biasanya mereka harus menggunakan kayu ilegal dan hal ini sangat dihindari.

Setelah puas memotret aktifitas nelayan dan deretan perahu, saya berjalan kembali menuju penginapan. Kini banyak warga setempat yang menyediakan rumah atau kamar bagi pengunjung. Bahkan suatu desa di daerah Cibuaya kini menyediakan penginapan. Hal ini terjadi karena penginapan-penginapan yang sudah lama berdiri tidak mampu lagi menampung pengunjung saat peak season tiba.

Ombak Tujuh

Saat saya tiba, kebetulan Pak Ucup juga baru datang dari laut. Ikan hasil tangkapannya segera ludes dibeli oleh tamu dari penginapan di seberang rumah. Dengan ramah beliau mengajak saya makan siang dengan menu sederhana; nasi ditemani ikan goreng dan sambal.

Setelah makan siang selesai, saya mencari tukang ojek yang bersedia mengantarkan saya ke Ombak Tujuh. Lokasi ini menjadi tempat surfing ideal para peselancar karena ombaknya besar dan saat bergulung menuju pantai, kadang beruntun hingga tujuh buah. Tempat ini hanya dapat dicapai dengan kendaraan beroda dua.

Rute yang kami lalui cukup menantang, berupa jalan setapak dengan semak belukar di kiri kanannya yang kadang menggores kulit. “Menggunakan celana pendek tampaknya menjadi pilihan yang kurang tepat,” kata saya dalam hati. Jalannya bercabang-cabang sehingga bisa dipastikan saya akan tersesat bila tertinggal di tengah jalan. Selain itu kami harus menyeberangi tiga buah sungai yang tengah surut. Saat musim hujan, perjalanan ke Ombak Tujuh akan terasa lebih sulit karena jalan menjadi becek dan sungai terakhir dipenuhi air sehingga perjalanan harus dilanjutkan dengan berjalan kaki.

Dalam satu jam kami berhasil mencapai Ombak Tujuh. Saya menikmati sebuah pantai yang tampak masih asri. Kelihatan sekali kalau jarang dikunjungi wisatawan. Saya tidak menemukan satupun peselancar, ombak kebetulan tidak terlalu besar. Ada beberapa nelayan bersenjatakan tombak yang sengaja menyelam secara tradisional. Saya berpapasan dengan seorang nelayan yang tengah mengangkut sebuah karung besar. Belakangan saya tahu bahwa karung tersebut berisi seekor gurita dengan berat 40 kilogram!

Di sebelah utara pantai ini terdapat batu belah, yaitu sebuah karang yang ditengahnya terdapat aliran sungai. Setelah itu terdapat Pantai Pasir Putih, yaitu sebuah pantai terpencil lainnya dengan panjang sekitar dua kilometer. Pantai ini merupakan satu dari sekian tempat pendaratan penyu di kawasan Suaka Margasatwa Cikepuh ini.

Kami tidak berlama-lama berkeliaran di Ombak Tujuh, sekitar satu jam saja berkeliling. Tempat selanjutnya yang kami kunjungi adalah konservasi penyu di Pantai Pangumbahan yang kebetulan berada pada satu jalur.

Transcend SSD500 Hadirkan Kecepatan dan Ketahanan Jangka Panjang

Posted:



Jakarta, CHIP.co.id - Transcend pada hari ini mengumumkan kehadiran SSD500 yang merupakan Solid State Drive berbasis Single Level Cell (SLC). SSD500 dengan teknologi SLC memiliki kecepatan transfer dengan daya tahan sel yang tinggi serta mempunyai kehandalan jangka panjang (24/1).

SSD500 memiliki kecepatan transfer hingga 260 MB/s untuk baca dan 230 MB/s saat menulis. Dengan penggunaan SSD500 akan mengalami peningkatan kecepatan startup, kecepatan membuka aplikasi, dan tentunya sistem akan menjadi lebih responsif.

Flash memori SLC ini juga menawarkan lebih dari sepuluh kali lipat daya tahan penulisan sebuah SSD berbasis MLC yang menyediakan sekitar 100.000 siklus hapus/tulis untuk penggunaan jangka panjang. SSD500 ini juga terintegrasi dengan wear-leveling and Error Correction Code (ECC) yang memastikan transfer data dengan tepat, serta memiliki dukungan penuh dari command TRIM untuk membantu mempertahankan kecepatan tulis secara lebih optimal.

SSD500 dari Transcend yang berukuran 2,5 inci didukung oleh garansi selama 3 tahun dan tersedia dalam pilihan kapasitas 16 GB, 32 GB dan 64 GB.

Avaya IP Office 8.0 Solusi Unified Communications untuk UKM

Posted:

Jakarta, CHIP.co.id - Avaya, penyedia solusi dan layanan komunikasi dan kolaborasi bisnis global meluncurkan Avaya IP Office 8.0 yang merupakan versi terbaru dengan solusi unified communications Avaya untuk UKM. Avaya IP Office 8.0 menghadirkan serangkaian peningkatan dalam kolaborasi pada layanan bergerak yang memungkinkan pekerja untuk selalu dapat terhubung dengan para kolega dan pelanggan.

Aplikasi layanan bergerak terbaru untuk Avaya IP Office 8.0 yang disebut one-X Mobile Preferred IP Office, memungkinkan pengguna untuk mengakses beragam kemampuan unified communications pada perangkat Android dan Apple. Fitur-fitur yang dimiliki aplikasi ini meliputi sbb:

  • Management konferensi multi-pihak: Melalui perangkat bergerak menawarkan kemampuan untuk mengundang, melihat, mematikan suara dan mengeluarkan peserta selama conference call. Pengguna bisa mengatur voice conference dengan memilih peserta dan dengan satu sentuhan, memulai group conference.
  • Kehadiran terintegrasi: Memungkinkan pengguna untuk menampilkan status kesediaan (availability) mereka kepada rekan kerja melalui perangkat bergerak, dan menunjukkan waktu kesediaan seseorang secara spesifik berdasarkan kalender Microsoft Outlook pengguna. Pegawai dengan status tidak sedia (unavailable) memungkinkan kolega untuk mengikuti mereka dan memperoleh pemberitahuan saat mereka kembali sedia (available).    
  • Instant Messaging: Memungkinkan pekerja dengan mudah menemukan rekan mereka melalui direktori perusahaan dan memulai chat dengan beberapa rekan kerja secara bersamaan.
  • Geopresence: Menampilkan lokasi seseorang dimanapun dan ideal untuk tim di tempat-tempat seperti rumah sakit, hotel, atau perusahaan dimana pegawai perlu dengan cepat mengetahui lokasi rekan kerja.
  • Voicemail Visual: Memungkinkan pengguna melihat semua voicemail bisnis di perangkat bergerak mereka dengan informasi tanggal/waktu. Pengguna dapat mendengarkan pesan voicemail karena pesan tersebut tersedia secara real-time, dan mengakses pembicaraan telepon yang sedang berlangsung untuk melakukan pembicaraan.

Aplikasi one-X Mobile Preferred for IP Office dari Avaya dibangun berbasis solusi Essential Mobility for IP Office yang telah ada sebelumnya, dimana merupakan solusi yang memperluas kemampuan suara seperti akses satu nomor dan kontrol panggilan.

Avaya IP Office 8.0 juga menawarkan kemampuan kolaborasi tanpa server baru yang dihadirkan melalui modul unified communications terintegrasi yang disebut modul Avaya C110 Unified Communications. Modul ini dapat mengeliminasi kebutuhan akan server eksternal pada implementasi IP Office, membantu menyederhanakan penggelaran untuk mitra, mengurangi waktu instalasi dan menurunkan biaya peralatan.

Empat Aplikasi Blackberry Semarakkan Tahun Naga

Posted:

CHIP.co.id - Untuk lebih menyemarakkan Tahun Baru Imlek pada 2012, Blackberry App World menghadirkan 4 aplikasi yang dapat Anda unduh pada perangkat Blackberry dan Playbook Anda. Aplikasi yang dapat mengasah kepintaran Anda dan mengisi waktu senggang saat menunggu rekan ataupun kerabat Anda.

Chinese Checkers

Permainan sederhana yang dapat dimainkan dari 2 hingga 6 pengguna, mengasah kecepatan Anda dengan strategi permainan dan dapat mengisi waktu senggang Anda. Konsep permainan yang memindahkan seluruh objek ke lokasi di hadapan Anda, dengan menjalankan satu per satu ataupun meloncat sekaligus untuk mempercepat perpindahan objek yang Anda mainkan. Anda dapat dapat mengunduhnya di Blackberry App World dengan harga Rp 26.250,-

Chinese Zodiac

Apa yang akan terjadi pada peruntungan Anda di Tahun Naga Air ini? Cek shio Anda berdasarkan tanggal kelahiran Anda, dan dapatkan informasi mengenai shio Anda pada tahun Naga Air ini. Aplikasi ini juga akan menginformasikan mengenai kesehatan, karir, hubungan dengan pasangan Anda, serta nomor keberuntungan yang Anda miliki di tahun ini. Unduh aplikasi ini di App World dengan biaya Rp 26.250,-

Mahjong for Playbook

Untuk Anda pengguna tablet Playbook, Anda dapat memanfaatkan waktu kosong Anda dengan memainkan game Mahjong yang mengasah kepiawaian Anda dalam menemukan gambar yang serupa. Konsep bermainnya adalah memilih mahjong yang dapat bergerak bebas, dengan gambar yang serupa dari luar hingga ke sisi dalam. Aplikasi yang mengasah kejelian Anda ini dapat Anda unduh secara cuma-cuma di Blackberry App World.

XE Currency

Untuk Anda yang sering berpergian ke negara diluar Indonesia, sepertinya kehadiran aplikasi ini akan sangat membantu Anda dalam melakukan konversi mata uang. Konversi yang dapat melakukan hingga lebih dari 180 jenis mata uang, akan membantu Anda dengan cepat dalam melakukan konversi mata uang rupiah ke mata uang yang lain. Unduh aplikasi ini secara cuma-cuma di Blackberry App World.

Selamat Mencoba dan Selamat Bermain!

Mega Bazaar Computer Medan, Awali Pameran Komputer di Tahun 2012

Posted:


Jakarta, CHIP.co.id – Mega Bazaar Computer (MBC) merupakan salah satu pameran teknologi informasi terbesar di Indonesia yang digelar setiap awal tahun. Untuk mengakomodir kebutuhan masyarakat akan pameran teknologi informasi di kota-kota lain di Indonesia, maka tahun ini panitia penyelenggara memperluas jangkauan pameran menjadi delapan kota, yaitu Jakarta, Bandung, Medan, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Malang, dan Makassar.

Medan akan menjadi pembuka gelaran MBC di tahun 2012 yang bertempat di Medan International Convention Center (MICC), Santika Premiere Dyandra Hotel and Convention, Jalan Kapten Maulana Lubis No. 7 Medan. Penyelenggaraan MBC Medan ini akan berlangsung pada tanggal 22 – 26 Februari 2012.

“Kami berharap penyelenggaraan MBC 2012 di Medan akan mendapat sambutan yang lebih meriah, mengingat Medan International Convention Center yang berada di Santika Premiere Dyandra Hotel and Convention Medan merupakan exhibition hall yang baru saja diresmikan di kota ini,” jelas Vista.

Vista juga menambahkan bahwa MBC Medan merupakan ajang yang istimewa karena untuk pertama kalinya MBC hadir di kota Medan, dan pada penyelenggaraannya di Medan, MBC membawa sebuah program baru yang berjudul Social Media & Creativity Festival yang bertujuan untuk mempertemukan provider/pengelola social media maupun social business dan komunitas.

Medan akan menjadi kota ke delapan yang menjadi tuan rumah penyelenggaraan pameran komputer yang telah berlangsung sejak tahun 1996 ini. Event yang akan berlangsung selama 5 hari ini menghadirkan puluhan brand ternama di industri IT yang mencakup brand komputer, gadget, aksesoris, dan juga brand ternama dari kategori Mobile Phone.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar