Kamis, 10 Mei 2012

Chip Online Indonesia

Chip Online Indonesia


Tips Keamanan Para Pakar

Posted:


CHIP.co.id - Belajar dari kesalahan membuat Anda semakin pintar. Apalagi jika kesalahan yang ada berasal dari para profesional.

Profesional IT pun bisa terjebak pada trik penjahat cyber. Namun, dari situ mereka dapat membagi pelajaran yang berguna bagi semua pengguna komputer. CHIP menanyakan beberapa pakar IT ternama tentang pengalaman mereka saat ber-Internet. Pengalaman mereka bisa menjadi pelajaran berharga bagi para pengguna Internet.

CHIP tidak menduga akan mendapatkan sekian banyak jawaban jujur dan sebagian sangat terbuka. Eugene Kaspersky menceritakan bagaimana ia berhasil menggagalkan penculikan putranya. Tokoh open source, Richard Stallman juga mengungkapkan pendapat pribadinya mengenai beberapa kesalahan yang ada di sistem operasi Windows.

Sebenarnya, setiap orang dapat menerapkan prinsip-prinsipnya sendiri dalam mengamankan datanya. Namun, pengalaman para pakar juga dapat menjadi panduan keamanan pribadi.

Eugene Kaspersky: Penculikan

April 2011 lalu ketika sepasang suami-istri pensiunan Rusia menculik putranya, Ivan yang berusia 20 tahun. Untuk membebaskan putranya, Eugene Kaspersky bersama polisi menyiapkan sebuah tipuan. Memanfaatkan media massa setempat, Eugene Kaspersky melakukan manuver pengalihan fokus para penculik dengan menginformasikan bahwa dirinya telah membayar tebusan sebesar  tiga juta Euro. Tipuan tersebut berhasil dan selanjutnya polisi bertindak untuk membebaskan Ivan tanpa cedera.

Namun, peristiwa tersebut membawa hikmah tersendiri bagi  Eugene Kaspersky.  Hasil penyelidikan mengungkapkan bahwa  pelaku mengumpulkan informasi pribadi dari jejaring sosial dan mengamati kegiatan sehari-hari calon korban. Dengan informasi tersebut, mereka merencanakan kejahatan.

"Tak seorang pun tahu persis, alasan mereka memilih Ivan sebagai korban," jelas Eugene Kaspersky dalam wawancara khusus dengan CHIP. "Namun, saya menduga karena Ivan mempublikasi terlalu banyak informasi pribadinya di Vkontakte (Facebook Rusia)," tambahnya. Dengan informasi tadi, penculik dapat de­ngan mudah menge­tahui aktivitas Ivan secara detail, mengawasi, dan meng­a­l­­­kulasi tingkat keamanan pribadinya.

Dengan kasus tersebut, sampai saat ini Eugene Kaspersky masih merasa bersalah karena sebelumnya ia tidak menjelaskan bahaya menggunakan jejaring sosial dan tidak memberikan saran untuk membatasi publikasi data pribadi. "Jangan membuat kesalahan yang sama. Bertindaklah segera untuk melindungi anak-anak Anda", katanya memperingatkan.

Thorsten Holz: Hacker yang kena hack

Penjahat cyber juga bisa terjebak. Ketika Thorsten Holz melihat lebih jelas control server sebuah jaringan bot untuk tujuan penelitian, ia tidak percaya pada yang dilihatnya. Pengelola jaringan bot tidak mengubah password standar server. Dengan demikian, para peneliti dapat meng-copy dan menganalisis hasil curian digital yang jumlahnya sangat banyak.

"Dengan verifikasi dua faktor, jaringan pasti lebih aman (dari kami)", kata Thorsten Holz. Selain password, pengguna harus memasukkan sebuah TAN yang akan diterima pada ponsel me­la­lui SMS atau TAN-apps. Login yang hanya menggunakan nama pengguna dan password mempermudah hacker. Dengan trojan keylogger, hacker dapat membaca setiap password dengan mudah. Saat ini, Google dan Facebook telah menyediakan login dua faktor.

Mikko Hypponen: Account yang dibajak

Karir pria Finlandia ini dimulai sebagai pembuat virus. Saat remaja, Mikko Hypponen membuat virus Omega yang menu­rutnya tidak berbahaya. Namun, ia cepat berbalik arah menjadi pemburu virus utama di F-Secure dan konsultan lembaga keamanan internasional.

Sejak tahun 90-an, kejahatan cyber merupakan bisnis miliaran Dolar dan pembuat virus membidik masyarakat. Dari situ, Mikko Hypponen menarik pelajaran, program yang namanya tidak familiar (tidak terkenal) jarang masuk ke dalam sasaran penjahat. "Gunakan program lain," saran Mikko Hypponen. Ada banyak alternatif, seperti Linux pengganti Windows 7, Foxit Reader pengganti Acrobat Reader, atau Opera pengganti IE.

Bruce Schneier: Brain-Backup

Bruce Schneier menyimpan data di dua otak. Laptop yang berisi  e-mails, kontak, dan agenda, mudah sekali dibajak.  "Backup di otak saya," canda Bruce Schneier. Namun, hal ini ada benarnya karena jika  hidup Anda banyak berlangsung di komputer, kebocoran data akan semakin mudah terjadi. Dengan backup yang disebar di beberapa media penyimpanan, keamanan data akan lebih terjaga. "Selalu buat backup!" ujar Bruce Schneier.

Konstantin von Notz: Enkripsi e-mail

Konstantin von Notz, salah satu politisi dari partai Hijau di negara bagian Schleswig, Holstein, Jerman, berjuang untuk keamanan e-mail sebagai penghubung antara masyarakat dengan anggota dewan melalui e-mail yang terenkripsi dan penyediaan aplikasi gratis untuk membukanya. E-mail terenkripsi memang selalu dibicarakan di tengah masyarakat. Komunikasi tanpa enkripsi tidak cocok dengan proteksi data. E-mail tanpa enkripsi dapat dibaca oleh siapa saja dalam jaringan.

Jacqueline Beauchere: Pilih teman

Anak-anak merupakan sasaran favorit pencuri ID. Jacqueline Beauchere, pakar keamanan Microsoft menemukan beberapa kasus pencurian ID atas nama anak-anak yang dapat membuat banyak kerugian. Dengan nomor asuransi sosial, penjahat men­dapatkan kredit untuk berbelanja. Kerugian tentunya ditanggung orangtua.

Oleh karena itu, Jacqueline menyarankan orangtua usia muda untuk menjadikan keamanan online sebuah tema keluarga. Anda harus menjelaskan batasan tertentu, termasuk memeriksa daftar teman di Facebook secara teratur. Hal ini harus dilakukan karena kasus ini sudah sering terjadi, sahabat terbaik hari ini bisa menjadi musuh utama di esok hari.

Bersih-bersih digital secara teratur dapat menangkal cyber-mobbing. "Akhir tahun pelajaran atau saat pindah sekolah adalah saat yang baik untuk melakukan hal itu," kata Jacqueline. "Periksa daftar teman di jejaring sosial bersama anak Anda dan singkirkan yang kira-kira dapat membahayakan," ujarnya.

Monster Harajuku Super Kawaii

Posted:

Jakarta, CHIP.co.id - Monster Harajuku Super Kawaii adalah earphone tipe earbud yang terinspirasi dari merchandise Harajuku. Earphone ini cocok bagi remaja putri yang ingin bergaya sambil menikmati kualitas suara dari Monster.

Monster Harajuku Super Kawaii memiliki kualitas suara Bass-nya tergolong sangat kurang. Sedangkan kualitas suara Treble pada earphone ini sangat baik. Earphone ini sangat cocok digunakan bagi pecinta earphone Treble.

Dengan desain warna kabel berwarna biru terang membuat earphone ini terlihat cukup menarik bagi pecinta earphone stylish dan pada bagian 3.5 mm jack dilapisi emas untuk memberikan kualitas earphone yang baik.

Pada bagian kepala earphone terdapat desain yang berbentuk gadis perempuan pada kedua earphone Monster Harajuku Super Kawaii.

Monster juga memberikan sebuah Compact Case berbentuk gadis perempuan untuk dapat menyimpan earphone dengan rapih.

HTC One X, Pertama dengan NVIDIA Tegra 3

Posted:

Jakarta, CHIP.co.id - Smartphone Android yang beredar di pasaran semakin hari semakin baik. Hal ini dapat dilihat mulai dari fitur-fitur seperti adanya fungsi tethering sampai pada kinerja dengan penggunaan multiprosesor. Kali ini Smartphone Android yang akan diulas adalah HTC One X.

Smartphone Android ini merupakan Smartphone pertama yang menggunakan perangkat System on Chip NVIDIA Tegra 3 dengan prosesor Cortex A9 4+1 Core berkecepatan 1,5 GHz dan GPU GeForce ULP. Memori RAM yang dipasangkan di smartphone ini berkapasitas 1 GB.

Untuk memori internalnya, HTC sudah memasangkan memori NAND Flash yang dapat dipakai oleh pengguna sebesar 26 GB  (dari total 32 GB) tanpa adanya slot microSD untuk menambah kapasitas penyimpanan.

Untuk ukuran layarnya, terpasang layar sebesar 4,7 inci dengan resolusi 1280 x 720 dan menggunakan Gorilla Glass 2. Sistem operasi yang digunakan smartphone ini adalah Ice Cream Sandwich dengan HTC Sense versi paling baru, yaitu 4.0.

Dilihat dari segi desain, HTC One X ini keseluruhannya diberi warna putih dengan bentuk stylish dengan dimensi 134.4 mm x 69.9 mm x 8.9 mm dan bobot 130 gram.

HTC One X ini juga diberikan kamera 8 Megapixel yang ditemani dengan lampu flash LED yang terletak pada bagian belakang smartphone dan kamera depan yang dapat digunakan untuk video call yang berukuran 1.3 Megapixel 720p .

Dibagian belakang HTC One X juga terdapat sebuah port yang digunakan untuk docking dengan perangkat lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar