Kamis, 15 September 2011

Chip Online Indonesia

Chip Online Indonesia


Motherboard Socket LM1 ASUS F1A75 dan Biostar TA75A+

Posted:

Jakarta, CHIP.co.id - Pada akhir-akhir ini AMD telah meluncurkan motherboard-motherboard terbarunya yang berbasis socket FM1. Yang kini masuk kedalam CHIP, yaitu ASUS seri F1A75 dan BIOSTAR seri TA75A+ yang akan menjadi pembahasan kali ini.

Motherboard AMD socket FM1 ini dirancang khusus mengoptimalkan kinerja APU (Accelerated Processing Unit) AMD Llano yang memiliki kemampuan overclocking yang istimewa dengan APU serbaguna, dan ragam grafis terintegrasi yang tertanam pada motherboard-motherboard ini.

Kedua motherboard ini sama-sama menggunakan Solid Capacitor yang memiliki siklus hidup yang abadi dan memiliki stabilitas daya tahan yang tinggi terhadap motherboard.


Biostar TA75A+ dan ASUS F1A75 sama-sama dilengkapi dengan 6 buah slot SATAIII 6Gbps yang menyediakan bandwidth yang tinggi. Transfer data dengan kecepatan super, SATAIII dapat mentransfer data dua kali lebih cepat dari 3G SATA.


Motherboard pada ASUS F1A75 ini didesain eksklusif pada beberapa bagian seperti, heatsink yang didesain dengan bentuk seperti gelombang ombak air sedangkan pada Biostar TA75A+ didesain hanya dengan bentuk kotak.


Seri baru ini juga dilengkapi dengan teknologi dan fitur terbaru dari ASUS, Seperti Dual Intelligent Processors 2 (DIP2) dengan DIGI+ VRM untuk kendali daya lebih presisi, UEFI BIOS dengan antarmuka grafis dan kendali menggunakan mouse, serta fungsi auto-tuning untuk kinerja lebih baik dengan mudah.


ASUS F1A75 dirancang dengan teknologi eksklusif DIGI+ VRM dan UEFI BIOS yang paling intuitif. F1A75-V EVO merupakan motherboard socket FM1 pertama di dunia yang mendukung dual x8/x8 PCI-Express untuk AMD CrossFireX.

Winner Online Luncurkan Kitsune Online Nine Tail Fox War

Posted:

Jakarta, CHIP.co.id - Winner Online yang pada awal tahun 2011 menghadirkan game Grand Fantasia, kali ini hadir kembali dengan tetap menghadirkan karakter-karakter lucu nan imut pada game Kitsune Online. Kitsune merupakan game bertipe Massively Multiplayer Online Role Playing Game (MMORPG) yang memiliki berbagai fitur pada player, yang dihadirkan pada dunia kitsune yang penuh dengan fantasi. Kitsune adalah Ninetail Fox yang akan menjadi teman baik untuk semua player. Peluncuran Kitsune Online mengambil tempat di Backdoor Resto, Level One Parking Building, Bina Nusantara, Jakarta (8/9).

Kitsune Online merupakan game yang dibuat oleh X-Legend asal Taiwan. Kitsune sudah hadir di banyak negara seperti Taiwan, Jepang, Amerika dan Thailand, yang pada kali ini hadir pula di Indonesia.

Game ini memiliki beberapa keunggulan, yaitu:

  • Auto Bot (Helper System)
  • Style dan Character
  • Sistem Kit-Su-Ne
  • Sistem Instant Dungeon
  • Sistem Pasangan
  • Sistem Collection
  • Sistem PVP

Pada Sistem Auto Bot, karakter Anda dapat di set dengan fungsi ini untuk dapat melakukan berbagai kegiatan lainnya secara otomatis.

Style dan Character, Kitsune memiliki 2 fraksi game yang berbeda, yaitu Order of Iron Claw dan Flamewind Society, dan secara keseluruhan Kitsune memiliki 8 macam misi yang dapat dimainkan. Disini karakter tidak hanya memiliki satu kemampuan, namun dapat juga memiliki kemampuan yang bermacam-macam dalam 1 karakter.

Pada Sistem Kit-Su-Ne, terdapat sistem dimana karakter yang Anda mainkan akan ditemani oleh hewan lucu yang memiliki 9 ekor (Nine Tail Fox War). Hewan ini akan membantu Anda dalam berpetualang di dunia Kitsune yang juga membantu dalam mencari, membuat dan membantu Anda dalam mengambil item, dan juga dapat memberikan buff untuk meningkatkan kemampuan karakter Anda.

Pada mode Instant Dungeon, terdapat sistem yang akan menghadirkan berbagai item unik dan langka, yang tentunya akan sangat disayangkan untuk Anda lewatkan.

Untuk Anda yang tidak memiliki teman bermain, Kitsune juga memberikan kemudahan dalam menghadirkan teman dalam karakter Anda. Bahkan pasangan dalam karakter di Kitsune juga tidak terbatas gender, sehingga siapapun dapat menjadi pasangan bermain dalam Kitsune. Anda juga akan mendapatkan bonus special experience dan dapat mengambil poin lover untuk ditukarkan dengan item lainnya.

Jika player dapat berhasil mengumpulkan hingga jumlah poin tertentu, Anda akan mendapatkan kemampuan special, yang tentunya akan memberikan kemampuan pada karakter yang Anda mainkan.

Keunggulan lainnya yang tidak dapat Anda lewatkan, dimana di Kitsune terdapat sistem Battlefield, sehingga Anda dapat menunjukkan kemampuan Anda dengan bermain duel 1 lawan 1 (Player Battler) ataupun pada Guild Battle. Terdapat  battle yang berjumlah lebih dari 300 orang dan pemenangnya akan mempunyai sebuah monumen.

Pada peluncuran ini, hadir pula Mr. Sukit Panvisavas yang memberikan  kata pembuka, dan bernyanyi bersama dengan para dancer, yang tentunya semakin memeriahkan acara pembukaan Kitsune Online.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai game Kitsune Online Nine Tail Fox War, silahkan kunjungi situs www.winnerinter.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar