Jumat, 07 Februari 2014

Chip Online Indonesia

Chip Online Indonesia


IBM Dikabarkan Akan Menjual Divisi Semikonduktornya

Posted:

IBM diisukan akan menjual divisi semikonduktor mereka. The Financial Times, Kamis (6/1), mengatakan, IBM sudah meminta bantuan Goldman Sachs untuk menilai harga penjualan divisi tersebut dan mencari pembeli potensial.

Google Masuki Pasar Video Konferensi dengan Merilis Chromebox for Meetings

Posted:

Google meramaikan pasar konferensi video dengan meluncurkan komputer desktop Chromebox yang dirancang khusus untuk rapat jarak jauh.

Apple Hapus Aplikasi Perdagangan Bitcoin di App Store

Posted:

Secara perlahan-lahan, Apple mulai menghapus aplikasi penyimpan Bitcoin dari App Store. Aplikasi terakhir yang terkena imbas adalah Blockchain yang dikembangkan oleh Nicolas Cary, yang saat ini juga menjabat CEO Blockchain. Apple belum menjelaskan alasan penghapusan ini.

Mozilla Rilis Versi Beta Firefox untuk Windows 8

Posted:

Mozilla baru saja merilis versi beta Firefox yang dirancang khusus untuk layar sentuh Windows 8. Browsert tersebut sudah bisa diunduh, dan Anda bisa memberikan masukan kepada Mozilla.

Panasonic Luncurkan Lumix GH4, Kamera Mirrorless yang Mampu Merekam Video 4K

Posted:

Panasonic baru saja meluncurkan kamera mirrorless terbaru, Lumix GH4, yang mampu merekam video dengan resolusi 4K. Desain GH4 tampak sama dengan GH3, seperti kamera DSLR, namun dengan ukuran yang lebih mini. Panasonic menggunakan kerangka magnesium agar GH4 tahan air dan debu.

Bumi Tampak Sebagai Bintang Fajar Paling Terang di Mars

Posted:

Sudah banyak sekali foto Bumi yang diambil menggunakan wahana luar angkasa. Namun belum pernah ada foto Bumi yang diambil dari permukaan Planet Mars. Seperti apa ya Bumi dari permukaan Mars?

Konten Terbaru Borderlands 2 Siap Temani Hari Valentine

Posted:

CHIPers yang sudah menghapus game FPS-RPG Borderlands 2 di PC kesayangannya, ada baiknya memasangnya kembali. Pasalnya, 2K Games tengah menyiapkan konten terbaru yang akan meluncur dan menemani CHIPers 11 Februari ini.

Proyeksi Ulang Dunia dalam ReRoll

Posted:

Orang yang pernah terlibat dalam pembuatan frnachise Assassin's Creed dan Far Cry, Saat ini mendirikan studio game baru, Pixyul, dan juga sedang mengembangkan proyek pertama mereka dengan konsep survival-action RPG.

Spesifikasi Minimum PC untuk Memainkan Titanfall

Posted:

Tidak terasa, game MMOFPS teranyar EA, Titanfall akan memasuki tahap beta. Gamer telah dibuat penasaran dengan beberapa cuplikannya. Oleh karena itu, mereka memberikan daftar spesifikasi minimum yang dibutuhkan untuk para pengguna PC. Setidaknya, gamer PC harus menggunakan sistem operasi Windows 7, 8, 8.1 dengan komputasi 64-bit.

Strider Menuju PC, Xbox 360, Xbox One 18 Februari

Posted:

Developer Double Helix Games menyatakan bahwa game terbaru mereka, Strider, siap untuk Xbox One, Xbox 360, dan PC 19 Februari, sementara untuk PlayStation 3 dan PlayStation 4 akan tersedia sehari lebih awal.

Assassin’s Creed 4: Black Flag – Freedom Cry Jadi Edisi Terpisah

Posted:

Konten tambahan yang telah tersedia untuk Assassin's Creed 4: Black Flag berjudul Freedom Cry, dikabarkan akan meluncur terpisah dan bersifat mandiri (stand alone) akhir bulan ini untuk PlayStation 3, PlayStation 4, dan PC.

Capcom Sesuaikan Stratergi Bisnis Per Wilayah

Posted:

Menyikapi perkembangan industri game, salah satu penerbit game raksasa Capcom berencana untuk menerapkan strategi bisnis yang berbeda-beda untuk setiap wilayah pemasaran. Mereka akan berkonsentrasi pada tiga wilayah: Amerika Utara dan Eropa, Jepang, dan Asia.

Waspada! Indonesia Sarang Terbesar Kedua Virus Ramnit

Posted:

Memasuki tahun 2014, dunia maya atau internet sudah ramai diwarnai dengan serangkaian masalah keamanan. Kebocoran-kebocoran data dari server, baik itu server yang ada di perusahaan maupun lembaga pemerintahan yang tentu saja mengincar data konsumen terutama data keuangan.

Bank Indonesia: Bitcoin Ilegal Sebagai Alat Tukar di Indonesia

Posted:

Sayangnya, uang virtual yang digadang-gadang menarik banyak orang tersebut tidak bisa dijadikan sebagai alat pembayaran yang sah di Indonesia. Pasalnya, kemarin (6/2), lewat situs resminya Bank Indonesia merilis sebuah pernyataan singkat.

Jomblo.com, Jejaring Sosial ala Facebook untuk Jomblo-ers

Posted:

Perkembangan dunia digital telah menginspirasi para anak muda Indonesia untuk melahirkan karya inovatif, termasuk munculnya beberapa situs jejaring sosial baru dengan beragam ide kreatif yang menarik. Salah satu anak muda Indonesia yang inovatif adalah Darrick Rochili yang mengembangkan situs jejaring sosial dengan nama unik, Jomblo.com.

Path 3.4 untuk Android Kini Bisa Rekam Video

Posted:

Jika Anda yang selalu aktif di media sosial Path dan senang membuat video, aplikasi yang diluncurkan sejak 2011 ini kini menyediakan cara baru untuk berbagi momen dengan orang terdekat, melalui peluncuran Path Video untuk Android versi 4.0 atau sesudahnya.

Universal Robot Hadirkan Robot Industri untuk Pasar Indonesia

Posted:

Bekerjasama dengan tiga perusahaan di Indonesia, yaitu PT Citra Naga Cemerlang, PT Surya Smartekindo dan PT Zi-Techasia, mereka membawa robot UR5 dan UR10 untuk diaplikasikan ke berbagai industri, seperti otomotif, manufaktur, farmasi hingga F & B.

Merugi, Sony Menyerah dalam Persaingan Bisnis PC

Posted:

Sony akan undur diri dari industri PC dan fokus mengembangkan lini produk televisi mulai Juni mendatang. Perusahaan itu mengkonfirmasi laporan media kemarin bahwa Japan Industrial Partners (JIP) berencana membeli merek VAIO.

Lebih Dekat dengan Advan Vandroid S5H

Posted:

Advan baru saja (6/2) meluncurkan pahblet Vandroid S5H yang dilengkapi dengan layar berteknologi IPS dengan balutan line chrome di semua sisi. Sebagai tenaga, phablet ini didukung oleh prosesor Cortex A7 Quad Core 1,2 GHz, dengan Internal memory 4GB dan RAM 512MB, serta dukungan sistem operasi Jelly Bean 4.2.

Advan Vandroid S5H, Phablet Quadcore Seharga 1 Jutaan

Posted:

Advan kembali meluncurkan produk terbarunya, Vandroid S5H. Advan mengklaim seri kedelapan dalam jajaran produk phablet 5 inci-nya ini sebagai phablet dengan keunggulan 1.000% Tablet, 100 % Smartphone faster performance.

Samsung Akan Luncurkan Galaxy S5 Bersama Galaxy Gear 2

Posted:

Samsung akan meluncurkan Galaxy S5 berbarengan dengan Galaxy Gear 2 pada World Mobile Congress di Barcelona, 24 Ferbruari mendatang.

Mozilla Akan Luncurkan Launcher Android, EverythingMe

Posted:

Mozilla akan meluncurkan launcher yang dinamai EverythingMe untuk Android. Mereka sudah memamerkan tampilan sekilas launcher tersebut.

Flappy Bird Hasilkan Rp600 Juta Per Hari untuk Pembuatnya

Posted:

Dalam wawancara dengan The Verge, Nguyen mengatakan bahwa game tersebut, yang menduduki posisi puncak di App Store dan Google Play Store selama hampir sebulan belakangan ini, telah menambah pundi-pundinya senilai Rp600 juta lebih per hari melalui iklan.

Lihat Foto-Foto Keren Pemenang Sony World Photography Awards

Posted:

Sony World Photography Awards, kompetisi tahunan yang diadakan oleh World Photography Organisation, baru-baru ini telah mengumumkan daftar pemenang. Lomba pada tahun ini diikuti oleh lebih dari 140.000 peserta dari 166 negara.

CHIP This Week: Printer Baru Epson, SkyDrive Menjadi OneDrive, dan BBM untuk Gingerbread

Posted:

Chip This Week kali ini menyajikan berita mengenai Lenovo yang mengakuisisi server X86 IBM, Epson meluncurkan jajaran printer terbarunya, Microsoft ganti nama SkyDrive jadi OneDrive, BBM untuk Android Gingerbread akan hadir dibulan Februari 2014, dan berita mengenai kecepatan Internet di Indonesia terendah di Asia Pasifik.

Perbarui Aplikasi BBM untuk iOS dan Android Anda, Ada Fitur Baru yang Menarik

Posted:

BlackBerry baru saja meluncurkan pembaruan aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) untuk iOS dan Android. Dengan pembaruan ini, pengguna lebih mudah menemukan nomor telepon temannya yang juga menggunakan BBM dan segera menambahkannya ke daftar kontak.

Pantau Banjir, BPBD DKI Jakarta Gunakan Sistem Monitoring dari Fujitsu

Posted:

Banjir di Jakarta memancing beberapa perusahaan TI di Tanah Air untuk berkontribusi mengatasi masalah tersebut. Salah satunya Fujitsu yang telah menerapkan Disaster Information Management System (DIMS), sebuah sistem pengelolaan informasi bencana di Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta.

Kiwi Dash, Game Casual Bertajuk Endless Runner

Posted:

Satu lagi game menarik yang dapat Anda mainkan di smartphone maupun tablet berbasiskan Android dan iOS telah hadir. Game tersebut adalah Kiwi Dash yang dikembangkan dan sekaligus diterbitkan oleh GAMEVIL.

Infografis Perjalanan 10 Tahun Facebook

Posted:

Tak terasa, bertepatan dengan tanggal 4 Februari lalu, Facebook memasuki usianya yang ke-10. Situs Facebook pertama kali muncul pada tanggal 4 Februari 2004 dari asrama Mark Zuckerberg di Universitas Harvard. Sejak itu, Facebook berkembang pesat menjadi lebih dari sebuah situs pertemanan namun telah menjadi layanan mobile yang mendunia dengan pengguna aktif per-bulannya mencapai lebih dari 1,2 miliar orang.

Merasakan Nyamannya Bekerja Secara Mobile dalam Armada Big Bird Premium

Posted:

Microsoft dan BlueBird baru saja memperkenalkan armada baru bus Big Bird Premium bagi para pebisnis maupun pelancong agar membantu mereka tetap produktif dan terhibur melalui armada eksklusif Big Bird Premium yang dilengkapi koneksi internet, ruang rapat, fasilitas dan layanan kelas atas bagi pebisnis dan penyuka perjalaan wisata.

TP-LINK TL-WR840N, Router Nirkabel untuk Pengguna Rumahan

Posted:

TP-LINK belum lama ini telah meluncurkan produk terbarunya, router nirkabel TL-WR840N. Router ini memiliki kecepatan transfer data hingga 300Mbps yang memungkinkan pengguna dapat menonton video streaming atau bermain game online dengan lancar.

Memasang Instagram di BlackBerry

Posted:

Beberapa hari lalu, BlackBerry meluncurkan sistem operasi terbaru, BlackBerry 10.2.1 di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Dengan pembaruan ini, pengguna BlackBerry sudah bisa memasang aplikasi Android di perangkat mereka.

Blue Bird Group Gandeng Microsoft Hadirkan Layanan Reservasi Taxi di Perangkat Windows 8

Posted:

Merespons perubahan dan tren gaya hidup di kalangan konsumen Indonesia yang semakin dekat dengan teknologi dan gaya hidup mobile, Microsoft dan Blue Bird baru saja memperkenalkan layanan inovatif berupa aplikasi Taxi Mobile Reservation (TMR) untuk perangkat desktop dan tablet Windows 8.

Steve Jobs Pengagum Sony, Pernah Tawarkan Mac OS untuk Vaio

Posted:

Mendiang Steve Jobs ternyata menyukai produk Sony Vaio. Bahkan, dia pernah berkeinginan agar sistem operasi Apple OS X yang selama ini dibuat eksklusif untuk produk-produk Apple dibenamkan di Vaio.

CFVD Februari 2014: Memotret Elemen Alam

Posted:

Pada bulan kedua ditahun 2014 ini, CHIP Foto Video (CFVD) Edisi 02/2014 (Februari 2014) menyajikan tema utama tentang "Memotret elemn Alam". Selain tema utama tersebut, tentunya ada banyak hal menarik yang dapat Anda temukan dalam majalah ini.

Robocop The Official Game

Posted:


Highlights:
Dikembangkan oleh Glu, game ini memang terinspirasi dari versi filmnya yang baru akan tayang di bioskop 12 Februari mendatang. Apakah aksi yang ditawarkan akan sama serunya dengan apa yang kita lihat pada cuplikan filmnya?

Flappy Bird, Menyebalkan dan Adiktif

Posted:


Highlights:
Bukan karena kualitas grafis yang ditawarkan, game ini memiliki keunikan di balik kesederhanaannya. Dikembangkan oleh .GEARS Studios, ini adalah game satu-satunya yang CHIP ulas dengan kapasitas penyimpanan di bawah 1 MB. Bagaimana mungkin game "sekecil" ini bisa disukai banyak orang?

Lampu Flash Xperia Z1 Compat Bermasalah

Posted:

Sony memperkenalkan produk terbaru, Xperia Z1 Compact pada Consumer Electronics Show (CES) januari lalu. Sayangnya, sesaat setelah dipasarkan ke pengguna, ponsel tersebut tersebut memiliki sedikit masalah dengan lampu flash yang tersemat bersama kameranya. Lampu flash tidak dapat bekerja optimal dalam lingkungan cahaya rendah (low light).

Nguyen: Kesuksesan Flappy Bird Sebuah Keberuntungan

Posted:

Kegembiraan menghampiri pengembang Flappy Bird, Dong Nguyen. Pasalnya, game yang bisa dimainkan di ponsel dan tablet ini sedang menjadi "virus" yang hinggap ke banyak orang. Namun, seperti dikabarkan Mashable, Nguyen mengaku kesuksesan Flappy Bird hanyalah sebuah keberuntungan.

Jadi CEO Microsoft, Satya Nadella Dibayar Rp14 Miliar Per Tahun

Posted:

Gaji Satya Nadella akan naik setelah terpilih sebagai CEO Microsoft. Dia mendapatkan bayaran sebesar US$1.2 juta atau Rp14,6 miliar per tahun.

Ubisoft Tinggalkan Watch Dogs?

Posted:

Ubisoft dikabarkan telah meninggalkan proyek terbarunya yang patut dinantikan. Game open-world yang penuh dengan teknologi gadget, Watch Dogs resmi ditnggalkan per 1 Februari. Benarkah demikian?

The Last of Us Kembali Menangkan Penghargaan

Posted:

Neil Druckmann boleh berbangga hati. Penulis cerita dari game konsol PlayStation 3 yang memenangkan beberapa penghargaan, The Last of Us ini mendapatkan penghargaan Oustanding Achievement oleh WGA (Writers Guild of America).

Murdered: Souls Suspect Siap Hantui Konsol

Posted:

Game bertemakan horror-survival ini akan mengingatkan kita kepada sebuah permainan dengan konsep yang sama, Alan Wake. Berlatar tempat di Massachusetts, gamer akan menjelajah dunia spiritual dan bertarung dengan roh jahat.

Kreator Gunpoint Pamerkan Proyek Terbaru, Heat Signature

Posted:

Pencipta game PC puzzle Gunpoint saat ini sedang mengerjakan proyek terbarunya bernama Heat Signature. Sama seperti Gunpoint, game ini akan dikemas dalam tampilan visual dua dimensi.

Eliss Infinity Meluncur ke iOS Besok

Posted:

Game puzzle yang mendukung fitur multitouch karya Steph Thirion, Eliss Inifinity, akan tersedia untuk iOS besok (6/2). Game ini merupakan perluasan dari versi sebelumnya, Eliss, dengan mode terbaru yaitu endless, dan mekanisme permainan yang lebih variatif.

Sony Dikabarkan Akan Jual Unit Binsis PC

Posted:

Sony dikabarkan sedang berupaya untuk menjual bisnis PC ke Japan Industrial Partners (JIP), salah satu perusahaan investasi dan ingin fokus ke bisnis ponsel pintar. Kabar ini kian menguatkan berita baru-baru ini bahwa mereka hendak menjual Vaio kepada Lenovo.

Inilah Harga LG G Flex di Indonesia

Posted:

Diperkenalkan di Indonesia pada pertengahan Januari lalu, kini pecinta gadget sudah bisa membeli LG G Flex lewat situs blibli.com. Mereka memaketkan ponsel ini dengan Telkomsel dan bisa dibeli menggunakan kredit Bank Mega seharga Rp9.999.000.

Kembali ke Microsoft, Stephen Elop Memimpin Tim Device

Posted:

Setelah Satya Nadella didaulat sebagai CEO baru di Microsoft, salah satu kandidat yang juga sering disebut-sebut oleh banyak media teknologi sebagai penerus Steve Ballmer, Stephen Elop akan kembali bergabung dengan Microsoft.

Imbauan Telkomsel untuk Menangkal SMS Penipuan

Posted:

Sering mendapatkan SMS yang isinya mengabarkan bahwa Anda memenangkan undian dari Telkomsel dan berhak mendapatkan hadiah puluhan juta dengan mengklik sebuah halaman situs yang diminta? Bisa dipastikan itu adalah SMS penipuan.

LG Luncurkan Nexus 5 Warna Merah

Posted:

LG baru saja merilis Nexus 5 berwarna merah. Varian ini melengkapi dua koleksi sebelumnya, yakni hitam dan putih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar