Rabu, 07 Mei 2014

Chip Online Indonesia

Chip Online Indonesia


HP v215b, Flash Disk dengan Desain Anti Pemalsuan

Posted:

Perangkat ini terbungkus dalam kerangka logam mengkilap dengan lapisan yang terang, sehingga memberikan kesan permukaan yang halus dan tahan lama dengan lapisan stainless yang tidak meninggalkan goresan.

Google Akan Bermitra dengan Operator Nirkabel untuk Memuluskan Project Loon

Posted:

Masih ingat Project Loon? Ya, sebuah proyek ambisius Google untuk memberika akses internet ke kawasan terpencil dengan menggunakan balon-balon raksasa.

Diambil Alih Facebook, Moves Kurang Menjaga Privasi

Posted:

Aplikasi Moves telah diupdate oleh pengembangnya dan sedikit mengubah kebijakan privasinya. Kini aplikasi yang dikembangkan oleh ProtoGeo dapat berbagi data pengguna (termasuk identitas pribadi) dengan layanan lainnya, tidak terkecuali dengan Facebook sendiri.

Sony Hadirkan Instagram Ekstension untuk SmartWatch 2

Posted:

Kabar gembira untuk pengguna SmartWatch 2. Pasalnya, Sony selaku pengembang jam pintar tersebut telah merilis aplikasi Instagram ekstension.

Review: MSI AM1I

Posted:

Harga: US$36

Kelebihan:
- Komponen berstandar Military Class sudah tidak diragukan lagi
- Ukuran Board Mini-ITX untuk mini PC
- Harga sangat bersahabat

Kekurangan:
- Tidak mendukung multi GPU
- Expansion slot terbatas karena ukuran yang sangat minimalis

Highlights:
MSI AM1I menjadi pilihan yang sangat tepat untuk dipasangkan dengan prosesor AMD APU SoC untuk kalangan yang menginginkan komputer berkualitas dengan harga di bawah US$60. Performanya mampu menjalankan aplikasi komputer sehari-hari dengan sangat baik dan cocok digunakan sebagai komputer kerja.

Review: MSI Radeon R9-290X Lightning

Posted:

Harga: US$699.99

Kelebihan:
- GPU clock sudah jauh lebih tinggi dibandingkan versi reference
- Dilengkapi dengan paket penjualan yang sangat lengkap
- Desain futuristik yang sangat menarik

Kekurangan:
- Ukuran yang besar harus disesuaikan dengan casing yang memadai
- Membutuhkan daya yang cukup besar

Highlights:
MSI Radeon R9-290X Lightning merupakan varian kelas tertinggi untuk para Enthusiast dan overclocker yang menginginkan performa terbaik. Harga yang cukup tinggi sebanding dengan performa dan kualitas yang didapatkan dari Kartu Grafis monster ini.

HP Rilis Voice Tablet 6 dan 7 di Indonesia

Posted:

Hewlett-Packard (HP) Indonesia mengumumkan kehadiran dua perangkat mobile terbarunya, HP Slate 6 VoiceTab yang memiliki ukuran 6 inci dan HP Slate 7 VoiceTab berukuran 7 inci.

CA Nimsoft Monitor Terbaru Fokus pada Pelayanan Pelanggan

Posted:

CA Technologies hari ini (6/5) mengumumkan versi terbaru CA Nimsoft Monitor sebagai solusi terpadu untuk memonitor dan mengelola teknologi TI dan layanannya. Perangkat tambahan pada CA Nimsoft Monitor memungkinkan perluasan lebih lanjut pada visibilitas infrastruktur dan meningkatkan produktifitas karyawan sehingga organisasi TI dapat berfokus pada pengalaman pelanggan mereka.

Kembangkan HERE Apps, Nokia Cari Developer Android dan iOS

Posted:

Berita mengejutkan datang dari Nokia yang berencana segera merilis aplikasi HERE untuk Android dan juga iOS. Pasalnya, perusahaan teknologi asal Finlandia tersebut telah merilis dua lowongan pekerjaan yang mengundang para pengembang software mobile yang memiliki pengalaman di iOS dan Android untuk bergabung bersama mereka.

Murdered: Soul Suspect Bell Killer Trailer

Posted:

Kali ini, mereka ingin menunjukkan siapa sebenarnya target utama Ronan O'Connor, yang telah membuat dirinya memasuki dunia arwah dan melakukan investigasi dari sana.

Valve Gandeng Taito Garap Left 4 Dead

Posted:

Tampaknya, tujuan kerjasama creator game FPS zombie survival Left 4 Dead kali ini adalah untuk meningkatkan pasar arcade di Jepang. Ya, ini bukanlah kali pertama Valve menggandeng Taito dalam proyek game.

Pier Solar HD, Game RPG 16bit Untuk Multiplatform

Posted:

Pier Solar sebenarnya adalah satu-satunya game RPG 16bit yang belum lama ini diciptakan. Uniknya, perilisannya ditujukan untuk konsol SEGA Dreamcast. Padahal, konsol ini sudah cukup lama tidak terdengar keberadaannya.

Full Bore Mulai Tersedia Hari Ini

Posted:

Satu lagi game indie yang eksklusif untuk platform PC dan Linux kali ini adalah Full Bore. Bagi yang belum mengenalnya, ini adalah game bernuansa retro yang mengajak pemainnya memerankan seekor babi hutan.

Anomaly Defenders, Latar Sama, Berbeda Sudut Pandang

Posted:

Sukses dengan beberapa serinya, seperti Anomaly, Anomaly 2, dan Anomaly Korea (untuk mobile), tim pengembang kembali menggarap seri terbaru yang akan mengubah perspektif para pendahulunya.

SmartCar: Teknologi Mobil Mini John Cooper Works Clubman

Posted:

Di majalah CHIP edisi Mei 2014 terdapat artikel yang mengulas tentang teknologi yang tertanam dalam mobil Mini John Cooper Works Clubman. Seperti apa penampakan mobilnya? Simak video berikut ini..

CHIP TV: Peluncuran Printer Epson A3 L Series

Posted:

Pada 23 April lalu, Epson meluncurkan printer L Series terbaru, yaitu L120, L 555, L1300 dan L1800. Simak liputan CHIP TV berikut ini.

Jomblo.com Berbenah, Kini Tersedia Aplikasi untuk Pengguna Android

Posted:

Beberapa bulan sejak peluncuran perdananya, jejaring sosial Jomblo.com yang dikembangkan oleh startup lokal kini secara resmi sudah meluncurkan versi aplikasi mobile melalui Google Play Store. Menariknya, dalam waktu dua minggu setelah peluncuran terbatas versi Beta, aplikasi tersebut telah di-unduh lebih dari 1200 kali.

CEO Seagate: Perusahaan Lebih Efektif di Lingkungan Pasar yang Dinamis

Posted:

Seagate hari ini, Selasa (6/5) mengumumkan hasil laporan keuangannya untuk kuartal ketiga tahun 2014 yang berakhir pada 28 Maret 2014. Selama kuartal fiskal ketiga ini, perusahaan melaporkan pendapatan sejumlah US$3,4 milyar, dengan laba kotor 28,2 persen, pendapatan bersih sebesar US$395 juta, dan pendapatan dilusi per saham sebesar US$1,17.

Galaxy S5 Mini Memiliki Layar 4,7 inci

Posted:

Tidak berhenti untuk merilis Galaxy S5, Samsung kabarnya saat ini sedang memperkaya lini smartphone terbarunya dengan membuat Galaxy S5 Mini. Seperti yang dikabarkan oleh Talk Android, Zabua salah satu situs online eksport/import telah memperlihatkan bocoran spesifikasi Samsung Galaxy S5 Mini.

Beginilah Wajah Nexus 6 Jika Diproduksi oleh HTC

Posted:

Sementara Nexus 4 dan 5 diproduksi oleh LG, di dunia maya, tepatnya seperti yang diperlihatkan oleh salah satu situs online di India, My Gadgetic, HTC adalah salah satu OEM yang tepat untuk menghadirkan Nexus 6.

Waspada! Pengguna Android Menjadi Target Malware Baru

Posted:

Anda pengguna Android, kini harus lebih wasapada. Pasalnya, sebuah ancaman atau malware terbaru mulai menyasar pengguna smartphone atau tablet yang identik dilambangkan dengan robot hijau. Malware itu disebut Ransomware yang teridentifikasi telah didistribusikan oleh sebuah kelompok yang dikenal dengan nama Reveton Team.

Lewat Kickstarter, Harmonic Kembangkan Permainan Amplitude Terbaru

Posted:

Mungkin sebagian gamer telah mendengar nama Harmonic Music System, yaitu sebuah studio game yang sukses mengembangkan game bertajuk Rock Band dan Dance Central. Pada tahun 2003, salah satu game yang mereka kembangkan, Amplitude juga menuai sukses. Kini, mereka mencoba untuk mengembangkan game yang sama dan digambarkan sebagai "reboot" Amplitude.

Gelar Pesta Kecil, Microsoft Akan Perkenalkan Surface Mini

Posted:

Tidak lama lagi, Microsoft akan menghadirkan Surface Mini. Guna memperkenalkan perangkat tersebut ke sejumlah media, undangan pun sudah dilayangkan. Rencananya, acara bertajuk "Join us for small gathering" akan digelar pada tanggal 20 Mei 2014 di New York, Amerika Serikat.

Samsung New AMOLED Tablet Akan Bernama Galaxy Tab S

Posted:

Samsung, salah satu raksaksa teknologi asal Korea dikabarkan sedang mengembangkan perangkat tablet high-end terbarunya yang akan menggunakan resolusi 2560 x 1600 dengan menggunakan layar berteknologi AMOLED.

John McAfee Meluncurkan Chadder, Aplikasi Messaging Berenkripsi Ketat

Posted:

Kali ini McAfee meluncurkan salah satu aplikasi messaging terbarunya yang disebut dengan Chadder. Berbeda dengan aplikasi Messaging lainnya, Chadder fokus terhadap enkripsi dan keamanan.

Google KitKat Kuasai 8,5% Perangkat Android

Posted:

Google baru saja merilis daftar perkembangan sistem operasi Android terbarunya. Sama seperti sebelumnya, Android KitKat meningkat pesat jika dibandingkan dengan tahun lalu mencapai 37%.

Tentara Norwegia Manfaatkan Oculus Rift

Posted:

Dengan menggunakan Oculus Rift, tentara dapat mengendarai tank tanpa terhalang pandangannya terhadap sekelilingnya dan sekaligus dapat melihat kondisi bodi tank dengan jelas seperti halnya "vehicle view" dalam permainan Battlefield.

HTC One Mini 2 Tidak Akan Sama dengan HTC One M8

Posted:

Saat ini HTC dikabarkan tengah dalam proses pengerjaan produk terbarunya yang akan diberi nama HTC One Mini 2 yang digadang-gadang akan menjadi versi mini dari HTC One M8. Meskipun demikian, HTC One Mini 2 tidak akan memiliki fitur unik dual sensor kamera seperti yang ada pada HTC One M8.

#AmazonCart Berbelanja Melalui Twitter

Posted:

Amazon baru saja mengeluarkan fitur baru yang unik dan menarik dengan sebutan #AmazonCart. Fitur ini memungkinkan penggunaanya melakukan transaksi secara langsung melalui social media Twitter.

Lebih Dekat dengan LG G Pro 2 dan G2 Mini

Posted:

LG Mobile Communications Indonesia (LG) memperkenalkan dua ponsel terbarunya, yaitu LG G Pro 2 dan LG G2 Mini.

Inilah Fitur Unggulan LG G Pro 2 dan G2 Mini

Posted:

Bertempat di salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta, hari ini, Senin (5/5) LG telah merilis dua smartphone terbarunya, LG G Pro 2 dan LG G2 Mini. Lalu, fitur-fitur apa saja yang menjadi daya tarik di kedua smartphone tersebut?

LG Hadirkan LG G Pro 2 dan G2 Mini di Pasar Indonesia

Posted:

LG Mobile Communications Indonesia hari ini, Senin (5/5) secara resmi telah merilis dua smartphone terbarunya untuk pasar Tanah Air, LG G Pro 2 dan LG G2 Mini. Kedua smartphone tersebut sengaja dihadirkan untuk memperkuat jajaran ponsel yang dimiliki LG di tahun 2014 ini.

Iklan Digital Tumbuh Hingga 13,3 Triliun, Gopher Indonesia Siap Layani 3.000 UKM Baru

Posted:

Di Indonesia, nilai pasar periklanan digital pada tahun 2012 lalu menginjak angka 1,6 triliun. Pada 2016, angka tersebut diproyeksikan akan meningkat dengan pesat menjadi 13,3 triliun rupiah, seperti yang dilansir dari perusahaan riset eMarketer. Sementara Google, perusahaan raksasa periklanan dunia, menguasai market share terbesar sebanyak 33,24% dari pasar periklanan digital (digital advertising) global.

EA Sports UFC – Ultimate Fighter Carrier Dirilis Juni

Posted:

Nantinya, pemain tidak hanya memilih salah satu jagoan yang sudah ada untuk bertarung dengan pemain lainnya. Mereka juga bisa menciptakan karakter sendiri dan berjuang untuk mendapatkan gelar juara.

Mahasiswa UGM Kembangkan Aplikasi Mitigasi Bencana di Perangkat Google Glass

Posted:

Tim mahasiswa Ilmu Komputer UGM berhasil mengembangkan metode untuk memudahkan mendapatkan informasi terkait mitigasi bencana dalam sebuah aplikasi bernama Quick Disaster.

Inilah Spesifikasi Wolfenstein: The New Order

Posted:

Pengembang Bethesda Softworks telah membocorkan spesifikasi yang harus dimiliki para gamer bila ingin memainkan game teranyar mereka, Wolfenstein: The New Order.

Outlast Whistleblower Siap 6 Mei

Posted:

Konten tambahan pertama untuk game horor Outlast, Whistleblower, dipastikan meluncur besok, 6 Mei untuk PlayStation 4 dan PC. Sebelumnya, Red Barrel Games merencanakan untuku merilisnya bulan lalu, tetapi akhirnya mereka baru dapat meluncurkannya di bulan ini.

Call of Duty: Advanced Warfare, Sudah Siapkah Anda?

Posted:

Pengembang Sledgehammer Games akhirnya memberikan informasi lebih jauh terkait proyek teranyar mereka, Call of Duty: Advanced Warfare. Ya, tahun ini gamer pecinta franchise ini dapat merasakan kembali suasana pertempuran yang realistis dan menegangkan.

Penampakan Awal Call of Duty: Advanced Warfare

Posted:

Di masa depan, para pengamat militer berpendapat, peperangan berada di genggaman tangan perusahaan kontraktor militer, bukan sebuah negara dengan kekuatan militernya yang kuat.

Glu Mobile Akuisisi Kreator Diner Dash

Posted:

Tim pengembang game mobile asal San Fransisco, Amerika Serikat, dikabarkan akan mengakuisisi PlayFirst, yang tak lain merupakan pembuat dari franchise mini game Diner Dash.

ASUS Perkenalkan Motherboard Terbarunya

Posted:

ASUS baru saja memperkenalkan jajaran lengkap motherboard terbarunya yang menggunakan chipset Intel 9 Series.

Mengendalikan Drone dengan Windows Phone

Posted:

Pengguna Windows 8 saat ini dapat mengendalikan AR.Drone 2.0 menggunakan aplikasi resmi dari Microsoft AR.FreeFlight. Microsoft gembira menyambut kehadiran aplikasi ini di Windows Store dan yakin aplikasi ini akan disukai oleh para fans robot terbang ini.

Jamestown Menuju PlayStation 4

Posted:

Jamestown sebenarnya sudah dirilis pada tahun 2011 di platform PC. Beberapa penghargaan pun diraihnya, seperti Editor's Choice dari IGN.

Tony Hawk’s Shred Session Menuju iOS dan Android

Posted:

Game olahraga skateboard terbaru yang masih menyandang nama salah satu atlet skateboard legendaris Tony Hawk dikabarkan meluncur tahun ini.

Produk Penyimpanan Pita Kaset Terbaru Sony Mampu Tampung Data Hingga 185TB

Posted:

Masih menyimpan koleksi kaset lagu idola Anda? Ya, lagu-lagu yang tersimpan dalam bentuk kaset mungkin sudah lama dilupakan orang. Namun, media penyimpanan dalam bentuk pita magnetik ini sebenarnya masih memiliki peranan penting hingga kini.

SanDisk Perkenalkan Kartu Memori BerKapasitas Besar Hingga 128GB

Posted:

Bagi Anda yang menginginkan kartu memori yang berkapasitas besar, SanDisk Corporation baru saja mengumumkan kartu memori terbarunya, SanDisk Ultra microSDXC UHS-I128GB, yang diklaim sebagai kartu microSD berkapasitas terbesar di dunia.

Google Now Kini Tetap Aktif Meski Koneksi Internet Putus

Posted:

Google memperbarui Google Search untuk Android dengan menambahkan sejumlah fitur penting untuk Google Now. Mulai sekarang, kartu-kartu informasi di Google Now akan tetap muncul meskipun pengguna terputus dari koneksi internet.

Survey Emerson: Akan Terjadi Perubahan Besar pada Ekosistem Data Center

Posted:

Emerson Network Power baru saja merilis sebuah laporan yang dirancang untuk mengidentifikasi pandangan pelaku industri mengenai keadaan data center di tahun 2025 dengan tajuk "Data Center 2025: Exploring the Possibilities".

Pengadilan: Samsung dan Apple Saling Melanggar Hak Paten

Posted:

Samsung dan Apple sama-sama melanggar hak paten satu sama lain. Karena itu, Pengadilan San Jose, California menjatuhkan denda kepada keduanya, meskipun Samsung harus membayar lebih besar dibanding Apple.

Microsoft Perbarui Internet Explorer untuk Windows XP

Posted:

Microsoft baru saja menambal lubang keamanan Internet Explorer. Pembaruan keamanan ini berlaku untuk semua Windows yang menggunakan Internet Explorer versi 6 hingga 11.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar