Minggu, 30 Oktober 2011

Chip Online Indonesia

Chip Online Indonesia


Rumah.com Hadir Menyemarakan Pasar Properti Indonesia

Posted:


Jakarta, CHIP.co.id – Untuk pertama kalinya di Indonesia tersedia sebuah situs properti yang mengurangi kerepotan dalam mencari properti di beberapa lokasi sekaligus dan menempatkan pilihan di tangan konsumen. Situs baru yang bernama www.Rumah.com, sebuah nama yang unik dan mudah diingat bagi pengguna di Indonesia yang saat ini bermaksud membeli atau menjual properti mereka dengan cara yang paling nyaman.

Setelah diakuisisi PropertyGuru Group, Rumah.com yang didirikan pada tahun 2007, mengalami pengembangan dengan fitur yang lebih mudah dipergunakan dan ditargetkan untuk membantu para pengguna Indonesia dan agen properti untuk memasarkan dan juga mengiklankan properti mereka dengan lebih mudah.

Antarmuka Rumah.com sangat mudah digunakan dan memungkinkan pengguna untuk mencari properti atau menempatkan iklan milik mereka secara lebih nyaman dan cepat.

Saat ini, Rumah.com telah menjadi situs properti terkemuka di Indonesia dengan lebih dari 900,000 pengguna yang melihat lebih dari 11 juta halaman dan tersedia lebih dari 120,000 informasi pemasaran properti termasuk untuk perumahan, komersial dan industi dari seluruh Indonesia. Rumah.com juga telah bekerja sama erat dengan hampir seluruh agen dan pengembang terkemuka di Indonesia.

“Respon yang diterima Rumah.com dari para pengembang real estat Indonesia, agen dan para pengiklan telah melebihi harapan kami. Kami yakin tahun ini akan menjadi tahun yang menarik bagi PropertyGuru dan juga sektor properti Indonesia,” ujar Steve Melhuish, co‐directors of PropertyGuru Group.

Portal‐portal online real estat telah merubah proses pencarian properti di Eropa, AS dan Australia selama kurun waktu 2005 dan 2006. Di Inggris, “Right Move” telah menjadi pemimpin pasar, telah masuk pasar bursa saham dan saat ini bernilai lebih dari S$1.5 Milliar. Right Move memperkirakan sebanyak 75% dari para pencari rumah di Inggris menggunakan internet untuk mencari properti.

“Indonesia dengan 240 juta penduduk dan 61 juta bangunan rumah adalah pasar potensial bagi Rumah.com. Berdasarkan Biro Pusat Statistik (BPS), Indonesia membutuhkan 13 juta bangunan rumah lagi saat ini. Ini merupakan angka yang sangat luar biasa bagi industri properti dan kami siap untuk membantu para developer, agen perumahan dan agensi properti dalam memasarkan produk/layanan mereka lebih cepat, mudah dan luas melalui situs Rumah.com,” tambah Steve.

Hal yang sama saat ini terjadi di Indonesia – didukung oleh :

• Penguatan ekonomi Indonesia yang ditandai dengan kenaikan GDP per kapita yang lebih dari US$ 3,000 dan tumbuh rata‐rata sebesar 6% per tahun (sumber : CIA World Fact Book 2010).
• Pasar real estat yang tumbuh sehat – sektor properti perumahan pribadi dan penyewaan ruang kantor telah tumbuh sekitar 60 persen pada semester terakhir (sumber : Jones Lang La Salle) dan 15 hingga 20 persen kenaikan diperkirakan terjadi pada tahun 2011 (sumber : REI).

• Meningkatknya konsumsi internet – 82 juta pengguna internet dan penetrasi telepon bergerak sekitar 70%, dengan bertumbuhnya jumlah pengguna yang beralih ke internet untuk mencari layanan perbankan, berbelanja dan pekerjaan.

• Pemasaran properti beralih ke online – Frost & Sullivan memprediksikan pengiklan properti di internet akan mengalami peningkatan ganda dari tahun ke tahun dari 1 persen di tahun 2006 hingga 8 persen dari keseluruhan iklan properti di tahun 2010.

Dengan fitur‐fitur inovatif baru, manfaat bagi para konsumen dan pasar properti Indonesia serta tren pertumbuhan internet, Rumah.com berada dalam posisi utama untuk menjadi portal properti terkemuka di Indonesia.

Sabtu, 29 Oktober 2011

Chip Online Indonesia

Chip Online Indonesia


Peluang Bisnis sebagai Developer Aplikasi Android

Posted:

CHIP.co.id – Jadi developer aplikasi Android memiliki sebuah peluang bisnis. Hal ini terungkap pada seminar Android Application Business Opportunity yang digelar di IT Fest 2011, Binus, Jumat, 28/10/11.

Seminar Android Application Business Opportunity ini diisi oleh Andry. Ia seorang mobile developer yang menjadi juara di Indosat Wireless Innovation Application Contest (IWIC) selama dua tahun berturut-turut (2009 dan 2010) di kategori Android. “Ada beberapa keuntungan menjadi seorang developer aplikasi Android, karena berdasarkan data penjualan smartphone, terungkap bahwa Android memiliki prospek yang sangat cerah serta semakin banyaknya lowongan kerja yang mencari developer aplikasi Android,” tutur Andry.

Andry juga menambahkan, walaupun bukan seorang programmer, tetap bisa menciptakan aplikasi Android. Hal ini karena ada program untuk menciptakan sebuah aplikasi Android tanpa melakukan koding yang cukup rumit. Program tersebut dapat diunduh dilaman http://appinventor.googlelabs.com.

Namun, masih ada beberapa tantangan untuk menjadi seorang Developer aplikasi Android. Masih banyaknya pengguna BlackBerry di Indonesia merupakan salah satunya. Selain itu, tidak mudah untuk memasarkan aplikasi berbayar di Android Market, hal ini karena banyaknya aplikasi gratis yang bertebaran di dalamnya.

“Mari kita berjuang bersama untuk kemajuan Indonesia,” tandas Andry saat mengisi seminar.

Penulis: Bambang Kartika

Seru dan Ramai, di Hari Kedua IT Fest 2011

Posted:

CHIP.co.id – Seru dan ramai pelaksanaan hari kedua IT Fest 2011 yang bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda 28/10/11. IT Fest 2011 di hari kedua menghadirkan agenda acara yang lebih menarik dibandingkan hari pertama. Animo pengunjung juga semakin membludak dengan diadakannya beberapa seminar yang menarik.

Ada 5 seminar diadakan hari ini, yaitu Road to Indosat Wireless Innovation Application Contest yang menampilkan Mardi Hendra, Marketing & Monetizing BlackBerry Opportunity dibawakan oleh Oon Arfiandwi, Android Application Business Opportunity dengan pembicara Andry, Seminar Karir dari CHIC Magazine oleh Zae Hanan, dan Creativepreneur yang menampilkan Wahyu Aditya dari Hellomotion. Wahyu Aditya saat ini juga selaku Brand Ambassador Lenovo.

“Acara ini seru dan ramai. Banyaknya seminar yang diadakan juga bisa membuka wawasan baru bagi para peserta seminar,” ujar Andry saat ditemui tim CHIP.co.id. “Mari kita berjuang bersama untuk kemajuan Indonesia,” kata Andry menambahkan tanggapannya atas IT Fest 2011.

Bagi yang belum sempat datang, masih ada satu hari pelaksanaan IT Fest 2011 yaitu hari ini 29/10/11. Tentu saja acara yang akan diselenggarakan tak kalah menarik dengan acara sebelumnya. Jangan sampai ketinggalan, sampai jumpa di IT Fest 2011.

Penulis: Bambang Kartika

NIVS NCT-V6R, Speaker dengan Remote Controller

Posted:

Jakarta, CHIP.co.id - Kehadiran speaker merupakan hal yang penting bagi kebanyakan pengguna komputer. Hal itu tidak dapat di pungkiri karena banyak aplikasi yang membutuhkan perangkat audio. Kini NIVS mengeluarkan produknya yang sekarang masuk ke dalam CHIP, yaitu NIVS NCT-V6R speaker dengan fitur yang cukup menarik untuk kemudahan pemakaian. Hal ini dapat diulas pada bacaan kali ini.

Dari segi desain bentuknya yang berbentuk kotak dan berujung lancip, dan  desain warna yang hampir keseluruhan bodinya yang berwarna hitam pekat dengan sisi bening transparan, menghadirkan kesan elegan pada speaker tersebut.

Dari tampak depan subwoofer pada NIVS NCT-V6R ini terdapat beberapa LED sebagai indicator pada speaker ini, terdapat LED berwarna biru sebagai indicator volume, warna merah sebagai indicator bass, warna merah jambu sebagai indicator bass, dan terdapat sebuah tuner berbentuk lingkaran dengan ujung kutub kiri dan kanan dengan tanda – (minus) dan + (plus) yang menggunakan teknologi touchscreen untuk dapat mengaturnya.

Pada bagian belakang subwoofer NIVS NCT-V6R ini terdapat sebuah saklar On/Off untuk menghidup / matikan speaker, dan juga terlihat juga membran speker yang di lindungi dengan jeruji besi yang memutar.

Bagian yang menarik pada speaker NIVS NCT-V6R ini adalah pengatur suaranya yang terdapat pada subwoofer dengan menggunakan teknologi touchscreen, sehingga menjadikan speaker ini berbeda dengan speaker yang lainnya yang menggunakan tuner putar ataupun tombol.

Subwoofer pada NIVS NCT-V6R terdapat tiga buah interface penghubung port jack 3.5 mm yang pertama sebagai interface output untuk dua buah speaker yang kecil, interface mic-in untuk input microphone, dan interface input.

NIVS NCT-V6R menggunakan remote controller untuk dapat mengatur volume, bass, treble dan mute dari jarak jauh, jadi Anda tidak perlu repot untuk menghampiri speaker untuk mengatur volume.

Jumat, 28 Oktober 2011

Chip Online Indonesia

Chip Online Indonesia


Koleksi Perangkat Battlefield 3 dari Razer

Posted:

CHIP.co.id - Razer kali ini menghadirkan serangkaian perangkat pendukung yang ditujukan untuk gamer yang menyukai permainan Battlefield 3. Perangkat seperti mouse, keyboard, mouse pad, stik, tas hingga casing iPhone yang bermotif dan bernuansa Battlefield 3.

Razer Imperator Battlefield 3

Mouse sebagai senjata utama bagi gamer saat memainkan Battlefield 3 memberikan dukungan untuk meraih kemenangan bersama tim. Mouse ini hadir dengan 6400dpi 4D Dual Sensor System yang memastikan setiap gerakan Anda berada pada akurasi tinggi. Terdapat bahan karet pada dudukan ibu jari yang memberikan kenyamanan serta ergonomis pada tangan kanan Anda.

Sensor optik yang terdapat pada mouse ini mampu memberikan kemudahan saat kalibrasi dan melacak setiap pergerakkan Anda. Raze Imperator tidak hanya cocok dengan pergerakkan kecepatan tangan Anda, namun juga memberikan tracking jarak yang akurat, yang tentunya menghasilkan kontrol yang tepat. Mouse ini hadir dengan harga $79,99.

Razer BlackWidow Ultimate Battlefield 3

Kontrol pada papan ketik saat meledakkan tim musuh dari pesawat tempur, meledakkan tank lawan, ataupun penyerangan dari daratan luas bagi unit infantri mampu memberikan akurasi yang cepat dan sigap dengan dukungan keyboard BlackWidow Ultimate Battlefield 3. Keyboard ini hadir dengan dominasi warna hitam dan terdapat cahaya backlight orange yang menyamankan gamer saat bermain dan berkonsentrasi penuh dalam kegelapan.

Teknologi full mekanik dari Razer BlackWidow Ultimate memberikan respon yang cepat saat jari jemari Anda menekan tombol keyboard dan memerintahkan pejuang Anda untuk melakukan aksi serangan. Terdapat fitur hingga 10 profil yang dapat Anda simpan untuk memudahkan gamer tanpa direpotkan dengan setting manual satu per satu setiap permainan. Keyboard bernuansa Battlefield 3 hadir dengan harga $139,99.

Razer Scarab Battlefield 3

Seorang prajurit yang tangguh dalam peperangan adalah bergerak dengan efektif dan tidak goyah walaupun menghadapi musuh yang tepat berada di depan Anda. Hadirnya mouse pad Razer Scarab Battlefield 3 memberikan pergerakkan yang akurat dengan permukaan Razer Fractal 2.0. Permukaan mouse pad yang memiliki lapisan kristal yang membantu mendukung pergerakkan sensor pada mouse, memberikan hasil yang sangat responsif dengan pelacakan akurat.

Mouse ini menggunakan bahan dasar karet pada sisi bawah, membantu menghindari penyimpangan dari sensor mouse, dan memastikan bahwa mouse pad tetap pada posisi ketika Anda meletakkannya. Mouse pad Scarab hadir dengan harga $39,99.

Razer Onza TE Battlefield 3

Untuk gamer yang menyukai pengontrol melalui stik baik pada PC maupun Xbox 360, Razer menghadirkan Onza Tournament Edition Battlefield 3 yang memberikan keunggulan kompetitif secara maksimum di medan perang. Kontrol pada stik secara analog memberikan kontrol sensitivitas yang lebih baik bersama dengan 2 tambahan tombol program Multi-Function yang memberikan kecepatan di ujung jari Anda.

Stik ini hadir dengan peningkatan pada D-pad, teknologi respon cepat pada tombol, dan kabel yang ringan sepanjang 15 kaki memberikan kenyamanan bagi Anda saat jantung Anda dipompa dengan cepat dengan aksi perebutan bendera pada game Battlefield 3.

Stik ini memberikan kemudahan bagi Anda tidak hanya pada game Battlefield 3, namun pada berbagai game balapan ataupun game berjenis membidik sasaran tembak FPS. Faktor akurasi dan dukungan stik analog memberi Anda kelebihan dalam setiap game yang Anda mainkan. Stik Onza TE hadir dengan harga $59,99.

Aksesoris lainnya yang dapat Anda miliki sebagai koleksi Battlefield 3 adalah tas Battlefield 3 yang cocok digunakan untuk membawa laptop ataupun perangkat gaming lainnya. Tas ini hadir dengan harga $79,99.

Dan untuk Anda yang menggunakan ponsel pintar iPhone 4, Razer juga menghadirkan casing silikon yang bernuansa game peperangan ini, hadir dengan harga $19,99.

Konversi Game melalui 3D Game Converter Pada LG Optimus 3D

Posted:

Jakarta, CHIP.co.id - Setelah beberapa waktu lalu LG Mobile Indonesia menghadirkan ponsel pintar LG Optimus 3D di Tanah Air dan CHIP mendapatkan kesempatan melakukan review pada produk ini pada bulan Agustus lalu, pada kesempatan ini LG memperkenalkan sebuah piranti lunak baru yang mampu mengkonversi game 2D menjadi 3D. Piranti lunak yang bernama 3D Game Converter dapat dengan mudah dilakukan oleh para pengguna ponsel LG Optimus 3D yang berbasis Android (26/10).

Pertama kali, pengguna dapat melakukan instalasi 3D Game Converter dan mengaktifkannya untuk mnikmati perubahan 3D di game 2D. Sebagai catatan bahwa tidak semua game dapat diubah dari 2D menjadi 3D, hanya game yang berbasis OpenGL dan yang memiliki bentuk tmapilan landscape yang dapat dilakukan perubahan ke 3D. Game yang telah diubah ke 3D dapat tetap dikembalikan ke versi 2D tentunya.

Piranti lunak 3D Game Converter memiliki kemampuan untuk menganalisa objek gambar dan memisahkan menjadi 2 latar gambar 2D yang berbeda, baik untuk tampilan muka dan tampilan latar. Objek gambar akan dibagi menjadi 2, dan akan diterima masing-masing oleh mata kanan dan mata kiri, sehingga menciptakan sebuah ilusi kedalaman visual yang berbeda untuk kedua mata. Teknologi ini menggunakan sebuah film tipis yang dinamakan Parallax Barrier.

Ketika game 2D dibuka dengan piranti lunak 3D Game Converter, program ini secara otomatis akan memindai game dan mencocokkan dengan daftar game mobile 2D yang sudah dioptimasi untuk konversi 3D. Jika ditemukan , maka game akan dilakukan konversi dengan setting visual default. Jika tidak ditemukan, game tetap dapat dilakukan konversi namun dengan setting manual. untuk saat ini terdapat sekitar 100 game dari 2D ke 3D yang sudah dapat dinikmati oleh para pengguna LG Optimus 3D seperti game Angry Birds, Angry Bird Rio, Aspalt 5 dan FIFA 10.

Pada saat yang bersamaan, LG Mobile Indonesia juga melakukan pameran Optimus Series yang berlangsung pada 24-30 Oktober di Mall Taman Anggrek lantai 1, Jakarta. Terdapat harga istimewa pada 29-30 Oktober mendatang dengan penggunaan kartu kredit BCA, BRI, BII, CIMB Niaga, ICB Bumiputra, HSBC, Standard Chartered, Mandiri, Mega, Permata Bank, UOB Buana, OCBC NISP untuk melakukan pembelian ponsel pintar LG Optimus 3D dengan cicilan 0% untuk 6 atau 12 bulan dari harga Rp 5.499.000,- menjadi Rp 4.499.000,- dengan bonus kabel HDMI dan jelly case.

Avaya Akuisisi Aurix

Posted:



Jakarta, CHIP.co.id - Avaya sebagai penyedia solusi dan layanan komunikasi dan kolaborasi bisnis global, pada hari ini mengumumkan akusisi Aurix, merupakan penyedia analitik ucapan dan teknologi penggalian data audio atau suara. Perusahaan Aurix ini berbasis di Inggris dan kini menjadi anak perusahaan Avaya sepenuhnya (26/10).

Teknologi Aurix yang telah memiliki hak paten, memungkinkan untuk melakukan identifitkasi, pencarian dan penggalian data audio maupun audio visual dalam jumlah besar secara real-time. Teknologi ini dibangun berbasis arsitektur skalabel dan terbuka, berbagai aplikasi Aurix terintegrasi dengan Avaya Aura dan aplikasi dari vendor lainnya. Solusi Aurix membantu meningkatkan efisiensi dan efektivitas dari layanan pelanggan dan event kolaborasi, serta mendukung pemenuhan persyaratan dan memperluas inteligensi bisnis.

IT Fest 2011 Digelar di Binus

Posted:


CHIP.co.id – Setelah sukses di Fakultas Teknik Universitas Indonesia dan ITS Surabaya, IT Fest kali ini digelar di Kampus Anggrek, Universitas Bina Nusantara (Binus). Acara ini dibuka Kamis, 27/10/11, dan akan berlangsung  hingga Sabtu, 29/10/11.

Acara yang digelar selama 3 hari ini, memiliki berbagai kegiatan yang menarik, diantaranya pameran berbagai produk IT, workshop, berbagai seminar menarik, 3D game competition, serta Job Fair yang diisi oleh CHIC Magazine.
Animo pengunjung yang rata-rata merupakan mahasiswa Binus ini cukup tinggi. Terbukti dari banyaknya yang mengikuti kegiatan 3D Game Competition “Call of Duty”. Berbagai stand yang memamerkan berbagai produk IT juga ramai dikunjungi oleh pengunjung IT Fest 2011 kali ini.

Di hari pertama ini, ada dua seminar yang diselenggarakan, yaitu Seminar IT Young Enterpreneur yang diisi oleh Dwi Perdana dari Agate Studio dan Defindal, seorang IT Progammer Freelance serta Seminar AMD, yang diisi oleh Michael Edward, Distribution Manager AMD.

Penulis: Bambang Kartika

Berbagi Kiat Sukses Jadi Entrepreneur di IT Fest 2011

Posted:

CHIP.co.id - Kiat sukses jadi entrepreneur dibagikan dua orang pembicara kepada peserta Seminar IT Young Enterpreneur yang diselenggarakan Kamis, 27/10/11. Acara ini merupakan bagian dari acara IT Fest 2011 yang diadakan di Kampus Anggrek, Universitas Bina Nusantara (Binus). Dua pembicara tersebut adalah Dwi Perdana dari Agate Studio dan Defindal, seorang IT Progammer Freelance. Masing-masing pembicara berbagi kisah sukses mereka kepada peserta seminar seputar berbisnis di bidang IT.

Dwi Perdana menjelaskan bahwa Agate Studio berawal dari hobi dan modal yang kecil. Seiring perkembangannya Agate Studio kini telah berkembang menjadi satu di antara perusahaan game developer terbesar di Indonesia. Perusahaan ini memiliki spesialisasi pada pembuatan game berbagai platform, seperti Flash, Online, Silverlight, Sosial Media, Mobile Game, dan sebagainya. “Kiat untuk sukses di bidang game developing adalah Set Your Vision, Find Your Team, Devine Your Goal, Build Your Thing, dan Receive,” ucap Dwi Perdana, saat berbagi kiat sukses kepada peserta seminar.

Selain Dwi Perdana, seminar ini juga mengundang Defindal yang merupakan seorang IT Programmer Freelance. Di seminar ini, ia memberikan gambaran bagaimana menjadi seorang freelancer. Menurutnya, seorang freelancer bisa menjadi pahlawan devisa selanjutnya selain TKI (Tenaga Kerja Indonesia). Hal ini untuk membuktikan bahwa sesungguhnya orang Indonesia juga mampu untuk bersaing dalam dunia IT yang terus berkembang.

“Dibandingkan beberapa tahun lalu, saat ini koneksi internet di Indonesia sudah baik dan mudah untuk didapat. Sayangnya kita hanya bisa menjadi seorang konsumen,” tandas Defindal saat memberikan seminar. Dengan hanya modal internet dan laptop, kita sudah bisa bekerja dan tidak harus terkungkung dalam satu ruangan, kita bisa bebas menentukan dimana tempat kita untuk bekerja.

Penulis: Bambang Kartika

Akses Skype Gratis! untuk Pelanggan Telkomsel

Posted:


Jakarta, CHIP.co.id - Telkomsel, mengumumkan kemitraan dengan Skype. Kerjasama ini memungkinkan perangkat lunak Skype dipergunakan pada berbagai smartphone multiplatform, seperti Symbian, Android dan Blackberry, sehingga pelanggan dapat melakukan percakapan secara mobile melalui Skype di mana saja.

“Kami bangga dapat menghadirkan layanan Skype ke pelanggan Telkomsel, sebagai sebuah terobosan untuk memberikan kenyamanan bagi 105 juta pelanggan Telkomsel, dalam menikmati pilihan komunikasi global tanpa batas dengan menghubungkan kepada ratusan juta pengguna Skype di seluruh dunia," kata Herfini Haryono, Direktur Perencanaan dan Pengembangan Telkomsel.

Kehadiran Skype akan memperkuat layanan data bagi pengguna Telkomsel dengan menawarkan cara baru melakukan panggilan melalui telepon seluler ke seluruh dunia. Di sisi lain, menghadirkan kesempatan bagi jutaan pengguna Skype untuk berkomunikasi dengan teman, keluarga maupun mitra bisnis di Indonesia menggunakan jaringan luas dan berkualitas milik Telkomsel.

Dengan menggunakan perangkat smartphone yang mendukung, pelanggan dapat membeli paket data seharga Rp 25.000/bulan dari Telkomsel. Pelanggan kartuHALO, simPATI, dan Kartu As dapat menikmati fitur-fitur Skype, seperti:

  • Panggilan Skype-to-Skype secara unlimited tanpa dikenakan biaya tambahan pemakaian pulsa
  • Bebas mengirimkan dan menerima pesan instan (instant messages) ke seluruh teman, baik secara personal (1 to 1) maupun melalui grup
  • Berpartisipasi dalam conference calls
  • Melakukan panggilan internasional dari Skype ke saluran telepon tetap dan bergerak dengan tarif kompetitif dari Skype
  • Memiliki aplikasi Skype app “always on“  dan dapat melihat status online kontak pengguna Skype lain setiap saat

Bagi pelanggan Telkomsel yang mengaktifkan paket data Telkomsel khusus Skype sebelum tanggal 31 Januari 2012 dapat menikmati layanan Skype selama dua minggu GRATIS!, tanpa dipungut biaya. Aktivasi layanan dapat dilakukan dengan mengakses *363# yang juga dapat digunakan untuk mendapatkan informasi layanan, mengecek kompatibilitas dengan ponsel dan menu pendukung lain.

“Skype sangat berkenan atas kerjasamanya dengan Tekomsel untuk menghadirkan pengalaman baru dalam berkomunikasi bagi pelanggan di Indonesia. Dengan semakin banyaknya masyarakat Indonesia yang mengakses internet melalui ponsel, mereka juga menghendaki percakapan Skype dibawa kemanapun mereka pergi," tutur Dan Neary selaku Vice President dan General Manager International Skype.

Pelanggan yang tertarik untuk mengetahui informasi mengenai Skype pada jaringan Telkomsel melalui ponsel, dapat membuka situs m.skype.com. Untuk mengetahui informasi lebih jauh tentang Telkomsel dan layanan lain yang ditawarkan, silakan mengakses www.telkomsel.com atau follow informasi perusahaan  di http://twitter.com/telkomsel. Silakan mengakses www.skype.com untuk melakukan download dan mengetahui Skype lebih lanjut atau follow http://twitter.com/skypemobile.

"Saya senang sekali, Telkomsel mampu mewujudkan layanan Skype secara mobile di Indonesia. Kini saya dapat mengobrol baik lewat layanan suara atau video chat dengan teman-teman dimana saja saya berada," ungkap Laudya Cynta Bella, Artis dan Model Indonesia.

Kamis, 27 Oktober 2011

Chip Online Indonesia

Chip Online Indonesia


Nokia Lumia Pasang OS Mango

Posted:

CHIP.co.id - Nokia meluncurkan smartphone pertama di dunia yang memasang sistem operasi Windows Phone 7.5 Mango, Nokia Lumia. Nokia Lumia 800 dan Nokia Lumia 710 menjadi perhatian pada acara Nokia World 2011, di Inggris, 26/10/11. Nokia World merupakan acara yang diadakan setiap tahun bagi para pelanggan, mitra dan developer Nokia.

Nokia Lumia menampilkan all-screen phone sehinga jari-jari kita dapat leluasa menyentuh layar 3,7 inci yang tersedia di Lumia 800 dan Lumia 710. Perbedaanya adalah di Lumia 800 menggunakan layar AMOLED (active-matrix organic light-emitting diode) sedangkan di Lumia 710 layar TFT (thin-film transistor). Dua produk baru Nokia ini sama-sama memasang prosesor 1,4 GHz Qualcomm MSM8255 (WCDMA) dan memori SDRAM 512 Mb dengan hardware acceleration dan graphic processor.

Nokia Lumia 800 memiliki kamera 8 megapixel dengan lensa optik Carl Zeiss. Di Lumia 710 tersedia kamera 5 megapixel, auto-focus dan LED flash. Selain itu dua produk ini mampu merekam video format MPEG-4 hingga resolusi 1280 x 720 pixel, 30 fps.

Nokia Lumia 800 memiliki user memory sebesar 16 Gb mass memory, sedangkan di Lumia 710 tersedia 8 Gb mass memory. Kedua produk ini tidak menyediakan slot kartu mikro SD. Solusinya, Nokia menyediakan gratis 25 Gb online storage SkyDrive.

Windows Phone 7.5 Mango telah memperbaiki beberapa kelemahan ketika pertama kali Windows Phone muncul. Saat ini Mango telah mendukung sejumlah fitur diantaranya bisa copy paste, bisa menambahkan ringtone baru, kemampuan multitasking, bisa visual voice mail, tersedia opsi tethering, integrasi Twitter, pengelolaan multi akun email, dan masih banyak lagi. Namun demikian, di Mango belum ada sarana membuat folder untuk mengumpulkan aplikasi-aplikasi, belum ada aplikasi built-in untuk video chat dan untuk saat ini belum bisa melihat video berformat Flash di web. Menurut Nokia, produk terbaru Nokia Lumia ini dirancang untuk beradu dengan produk iPhone dan produk lain dengan OS Android.

Saat ini produk Nokia Lumia 800 bisa diperoleh di Inggris pada pertengahan November. Bagi yang berminat pada Nokia Lumia 710 baru tersedia di tahun 2012. Kita nantikan saja kehadirannya di Indonesia.

Spesifikasi lebih lengkap bisa dilihat di sini:

Lumia 800 dan Lumia 710

Kemitraan Alcatel-Lucent dan Indosat Hadirkan Aplikasi Mobile Health Care untuk Indonesia

Posted:


Jakarta, CHIP.co.id - Mewujudkan visi bersama dalam memberikan fasilitas bagi para pengembang aplikasi di tanah air, Indosat dan Alcatel-Lucent Indonesia melakukan kerjasama strategis untuk menciptakan ekosistem bagi para pengembang aplikasi melalui program "ng Connect". Penandatanganan nota kolaborasi dilakukan oleh President Director & CEO Indosat Harry Sasongko dan President Director Alcatel-Lucent Indonesia Frederic Chapelard.

Komitmen Indosat sendiri terhadap pengembangan aplikasi diwujudkan melalui Indosat Innovation Lab di Jakarta dan ITB Bandung sebagai wadah para pengembang muda, termasuk mahasiswa untuk berdiskusi, bereksperimen dan mengembangkan aplikasi ciptaan mereka. Sementara program ng Connect adalah global initiative dari Alcatel-Lucent yang didedikasikan untuk menciptakan aplikasi yang siap di jaringan, layanan, konten dan perangkat untuk jaringan broadband.

“Kerjasama strategis dengan Alcatel-Lucent ini merupakan kelanjutan dari komitmen Indosat untuk terus membantu generasi muda menciptakan dan mengembangkan berbagai aplikasi mobile, sekaligus memberikan akses kepada mereka untuk mendapatkan akses teknologi dan komersial, sehingga inovasi aplikasi mobile mereka pada akhirnya akan memberi manfaat dan dapat dinikmati oleh masyarakat,” demikian disampaikan Harry Sasongko, President Director & CEO Indosat.

Dalam kerjasama strategis ini, sebagai tahap awal, Alcatel-Lucent Indonesia melalui program ng Connect, akan memberikan Indosat Innovation Lab  akses ke Application Programming Interface (API). Dalam implementasinya, Alcatel-Lucent akan melatih mahasiswa ITB yang selama ini memanfaatkan Indosat Innovation Lab di Bandung, tentang bagaimana untuk mengakses dan menggunakan API Indosat dalam mengembangkan aplikasi mobile untuk bidang kesehatan di Indonesia.

"Atas nama seluruh anggota ng Connect, Alcatel-Lucent menyambut dengan senang hati kehadiran Indosat sebagai anggota baru dari ng Connect. Kolaborasi pertama kita akan fokus pada penciptaan suatu ekosistem yang akan membantu Indosat Innovation Lab di ITB untuk mempercepat perkembangan di bidang layanan kesehatan berbasis mobile-cloud," imbuh  Frederic Chapelard, President Director Alcatel-Lucent Indonesia.

Sementara itu Alcatel-Lucent juga akan menyediakan pelatihan dan membuka akses ke platform API dan fasilitas Lab ng Connect, bekerja sama dengan mitra internasional seperti Agnity dan mitra lokal seperti Rumah Sakit Mitra Keluarga. Fokus kerjasama ini akan memainkan peran penting dalam pengembangan konten yang sangat berarti untuk layanan broadband nasional di Indonesia.

Program ng Connect di sini juga merupakan penyatukan infrastruktur, perangkat, aplikasi, perusahaan konten dan industri/perusahaan pengguna dalam ekosistem end-to-end untuk dapat dengan cepat membuat dan memberikan layanan broadband generasi berikutnya sepertinya nantinya untuk LTE.

"Melalui kerjasama ini, Indosat akan menyediakan akses dan kesempatan berkontribusi pada ekosistem developer aplikasi mobile mulai dari penelitian dan pengembangan, stimulasi inovasi, pembuatan model bisnis dan studi pasar untuk penjualan dan pemasaran," tambah Orlena Kusnadi, Marketinng and Technical Business Development Manager Alcatel-Lucent Indonesia, menutup pembicaraan.

Edisi Terbatas Xperia Neo di Pasar Indonesia

Posted:


Jakarta, CHIP.co.id - Apakah Anda masih ingat ulasan CHIP, tentang smartphone Xperia Neo yang mendapat julukan Android Gingerbread 2.3 berlayar sentuh nan Ergonomis?

Setelah lama diulas pada bulan Februari yang lalu, akhirnya pihak Sony Ericsson Indonesia memberikan pernyataan akan kehadiran smartphone yang memiliki kamera 8.1 MP dengan sensor Exmor R tersebut.

"Di kuartal empat, Sony Ericsson Indonesia akan memasarkan enam smartphone terbaru. Salah satunya adalah Xperia Neo yang akan hadir di pasar Indonesia dalam edisi terbatas, rencananya akan dipasarkan pada bulan Oktober 2011 dan dibanderol harga sekitar tiga juta Rupiah," ungkap Djunadi Satrio, Head of Marketing Sony Ericsson Indonesia.

Meskipun tergolong handphone yang sudah lama diinformasikan keberadaannya di pasar, ternyata smartphone yang dilengkapi dengan kamera depan beresolusi VGA yang mampu digunakan untuk melakukan aktifitas live video chat seperti Skype.

Lantas seperti apa tampilan lengkap smartphone Xperia Neo tersebut, berikut ini adalah review singkat yang dilakukan oleh tim CHIP:

Dimensi Nyaman Digenggam

Memiliki dimensi 116 x 57 x 13 mm, Sony Ericsson Xperia Neo memiliki berat yang cukup ringan, sekitar 126 gram dan lekukan khas Xperia design, smartphone ini sangat nyaman untuk digenggam.

Kelengkapan Layar Lebar

Karena dikemas dalam bodi cukup besar, smartphone ini dilengkapi dengan layar sebesar 3.7 inci, berjenis LED-backlit LCD capacitive touchscreen yang telah dilengkapi dengan Scratch-resistant surface.

Untuk sokongan resolusi layar, Sony Ericsson juga menyematkan teknologi Sony Mobile BRAVIA Engine beresolusi 480 x 854 pixels 16M colors.

Kemudahan Mengetik dengan QWERTY Keyboard

Sudah pasti dengan kelengkapan layar yang cukup lebar, Xperia Neo sangat mudah digunakan untuk mengetik, karena Sony Ericsson menyematkan fitur QWERTY Keyboard yang mudah digunakan saat melakukan posisi pengetikan baik secara portait ataupun landscape.

Kamera Standar Sony Teknologi

Seperti kualitas ponsel Sony Ericsson sekelas Xperia terbaru, Xperia Neo juga dilengkapi dengan kamera standar Sony Exmor R - CMOS Sensor yang mampu menangkap moment penting dengan apik, meskipun cahaya disekitar sangatlah minim.

Selain itu, kualitas HD kamera sebesar 8.1 MP yang ada pada smartphone ini mampu digunakan maksimal untuk menangkap gambar dengan farian fitur Auto Focus, Image Stabiliser, Red-eye Reduction, Face Detection dan Smile Detection.

Sayangnya, Sony Ericsson belum menyematkan resolusi piksel yang sama pada kamera belakang Xperia Neo. Dikemas dalam resolusi kamera sebesar 0.3 megapixels VGA, smartphone ini mampu menangkap gambar yang menakjubkan.

Pengalaman Sosial Media yang Unik

Tersedia dalam tiga pilihan ragam warna body yang berbeda, Xperia Neo dilengkapi dengan teknologi Facebook inside Xperia dan Twitter Timescape integration.

Untuk fitur Facebook inside Xperia, smartphone ini menyuguhkan kemudahan integrasikan koneksi sosial diseluruh aspek dalam ponsel, mulai dari galery foto yang secara online terhubung dari Facebook ke ponsel.

Selain itu, di dalam aplikasi Facebook inside Xperia, ternyata tidak hanya mampu secara otomatis melihat galery foto Facebook saja, tetapi memungkinkan pengguna untuk dapat 'like', berbagi dan berkomentar langsung dari galery foto di dalam ponsel. 

Selebihnya Sony Ericsson juga menyempurnakan kegunaan media Facebook dalam berbagi pemutar musik, buku telepon dan kalender pengguna kepada kerabat terdekat yang sama-sama menggunakan Facebook.

Spesifikasi Sony Ericsson Xperia Neo:

  • OS: Android OS, v2.3.4 (Gingerbread)
  • CPU: 1GHz Scorpion processor, Adreno 205 GPU, Qualcomm MSM8255 Snapdragon
  • Network: 2G GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, 3G Network    HSDPA 900 / 2100; HSDPA 850 / 1900 / 2100
  • Dimensions    116 x 57 x 13 mm, Weight 126 g
  • Display: Type LED-backlit LCD, capacitive touchscreen, 16M colors, Size 480 x 854 pixels, 3.7 inches (~265 ppi pixel density)
  • Memory: Internal 320 MB storage, 512 MB RAM, Card slot microSD, up to 32GB, 8 GB included
  • Camera: Primary 8 MP, 3264x2448 pixels, autofocus, LED flash, check quality, Secondary 0.3 MP VGA, Features
  • Video calling, touch focus, geo-tagging, face and smile detection
  • Video: HD 720p@30fps, continuous autofocus, video light, check quality
  • Battery: Standard battery, Li-Po 1500 mAh, Stand-by Up to 430 h (2G) / Up to 400 h (3G), Talk time Up to 6 h 55 min (2G) / Up to 7 h (3G), Music play Up to 31 h

Notebook Tertipis dan Teringan dari Fujitsu Lifebook SH771

Posted:

Jakarta, CHIP.co.id - Fujitsu pada hari ini mengumumkan notebook terbaru yang hadir dengan bentuk yang tipis dan ringan, yaitu Lifebook SH771. Notebook terbaru dari Fujitsu ini memiliki ukuran 13.3 inci dengan daya baterai yang mampu bertahan hingga 18 jam. Peluncuran notebook Fujitsu Lifebook SH771 mengambil tempat di Pisa Cafe, Jakarta (26/10).

Loe Kok Lian selaku Channel Sales Manager, Fujitsu Indonesia hadir membuka acara dengan menjelaskan mengenai kemampuan dan ketangguhan dari notebook Fujitsu Lifebook SH771.

Lifebook SH771 hadir dengan ukuran yang tipis dan berbobot hanya 1,22 Kg dengan ukuran layar 13,3 inci. Bobotnya yang ringan merupakan hasil dari bahan magnesium yang membungkus seluruh body notebook, sehingga membuatnya kuat dan kokoh serta tahan terhadap benturan. Daya baterai yang mampu bertahan hingga 18 jam dengan baterai tambahan, membuatnya tahan dalam digunakan dalam berbagai aktivitas keseharian, namun jika hanya memakai baterai standard, notebook ini bertahan hingga 14 jam.

Pada sektor kecepatan, Lifebook SH771 hadir dengan pilihan prosesor Intel Core i7 atau i5 yang didukung dengan media penyimpanan HDD sebesar 500GB, dan juga tersedia dengan pilihan SSD yang akan memberikan performa lebih cepat saat transfer data. Lifebook ini menggunakan RAM sebesar 4GB yang dapat diupgrade hingga 8GB, yang tentunya memberikan kinerja cepat saat melakukan pekerjaan, dan browsing menjadi lebih nyaman.

Lifebook SH771 hadir dengan bentuk yang mengutamakan lifestyle dan diperuntukkan kepada para eksekutif yang mengutamakan kemudahan saat digunakan secara mobile dan tentunya memiliki ketahanan daya maksimal. Lifebook SH771 juga dilengkapi dengan kemampuan USB Anytime Charging plus feature dan port USB 3.0, sehingga memudahkan Anda saat melakukan charge ke ponsel pintar, PSP, MP3 Player dan gadget lainnya tanpa harus mengaktifkan notebook.

Pada sektor multimedia, Fujitsu Lifebook SH771 memiliki fitur layar Super Fine HD back-light LED dengan daya terang hanya hingga 300 nits. Dilengkapi dengan DTS Boost yang akan memberikan suara jernih dan pengalaman audio, serta mampu meningkatkan suara nyaring yang dirasakan dari speaker notebook dengan mengurangi kebisingan di lingkungan sekitarnya. Tersedia fitur Intel Wireless Display yang memungkinkan Anda menghubungkan secara nirkabel ke sebuah layar besar HD untuk berbagi foto maupun video bersama dengan keluarga dan kerabat dekat Anda.

Pada sisi keamanan, Fujitsu Lifebook SH771 hadir dengan penggunaan sensor sidik jari dengan otentifikasi visual. Sensor sidik jari yang terintegrasi dengan sensor lampu indikator LED berubah menjadi biru ketika otentifikasi berhasil dilakukan. Notebook ini menggunakan sensor berbasis semi-konduktor yang menggunakan Frekuensi Radio kecil (RF) yang merupakan sinyal penangkap sidik jari yang tajam dan akurat.

Lifebook SH771 hadir dengan bentuk tampilan 2012 menggunakan konsep Takumi yang berfokus pada elemen kunci dari notebook yang terbaik di kelasnya. Notebook yang membentuk kurva saat membuka layar LCD, memberikan pandangan pada sisi layar dan tentunya bentuknya yang ramping sehingga memudahkan Anda membawanya diberbagai aktivitas, serta nyaman di genggaman Anda.

Bentuk keyboard Chiclets yang tahan terhadap tumpahan air, serta setiap tombol yang berbentuk melengkung, memudahan dan memberikan kenyamanan saat Anda melakukan pengetikkan dalam waktu lama tanpa merasa lelah, terdapat warna biru pada setiap tombol yang menyamankan pandangan Anda walaupun menulis di ruangan kurang cahaya.

Fujitsu Lifebook SH771 juga merupakan notebook yang ramah lingkungan, dimana Anda dapat menyimpan lebih banyak energi dan memberikan sedikit manfaat bagi lingkungan Anda ketika mematikan notebook dengan fitur unik 0-watt adaptor AC, dan menggunakan daya 99% selama mode power off atau hibernasi dibandingkan normal adapter. Notebook Fujitsu Lifebook SH771 telah lulus uji dalam berbagai testing dari pengujian ringan hingga ketahanan dari ketinggian tertentu.

Fujitsu Lifebook SH771 akan hadir pada bulan Desember mendatang dengan pilihan harga kisaran $1800 dengan prosesor Intel Core i5 dan HDD, serta kisaran $2500 untuk penggunaan prosesor Intel Core i7, ODD Blu-ray, dan SSD 120GB.

Sokongan Dana USD1.5 Milyar untuk Investasi Bisnis Genesys Alcatel-Lucent

Posted:


Paris, CHIP.co.id – Alcatel-Lucent mengumumkan bahwa perusahaannya menerima sebuah penawaran mengikat sebesar USD 1,5 milyar, dari sebuah perusahaan milik Permira funds untuk akuisisi atas bisnis Genesys-nya.

Keputusan akhir dari kesepakatan ini, yang diharapkan terjadi di akhir tahun 2011 atau awal 2012, harus melalui kajian Committee on Foreign Investment in the United States (CFIUS), termasuk juga seluruh konsultasi dan persetujuan yang diperlukan di berbagai negara. Nilai jual sebesar USD 1,5 milyar akan dibayarkan dalam bentuk kas berbasis ‘debt/cash-free’.

“Genesys sudah dikenal luas sebagai salah satu penyedia perangkat lunak layanan konsumen dan solusi pusat kontak yang terkemuka di dunia, dan kami senang dengan potensi pertumbuhan jangka panjang bisnis ini. Terlebih lagi terdapat sebuah merek yang luar biasa, dengan teknologi yang berbeda daripada yang lain dan basis konsumen blue-chip, Genesys berada di posisi yang tepat untuk dapat terus mengambil manfaat dari trend positif dari pasar-pasarnya yang terus berkembang," ujar Brian Ruder, Partner Permira.

Genesys – sesuai laporan, nilai penjualan di 2010 kurang lebih USD 500 juta – adalah perangkat lunak layanan konsumen dan solusi pusat kontak perusahaan yang sangat terkemuka di dunia. Kesepakatan yang dimaksud termasuk pengalihan kurang lebih 1.800 karyawan di seluruh dunia, tim manajemen dan struktur bisnis yang sudah ada, untuk memastikan mulusnya kelangsungan hubungan dengan konsumen dan para pemegang saham.

"Tujuan akuisisi Permira atas Genesys akan memungkinkan bisnis yang menguntungkan ini dapat lebih berkembang lagi; bersama-sama dengan Enterprise, kami telah mencapai kesimpulan bahwa dengan menahannya dan memperkuatnya lebih jauh lagi, akan membawa kebaikan bagi Alcatel-Lucent maupun para konsumennya. Arah yang kami pilih adalah memanfaatkan koneksi natural yang telah terjadi diantara Enterprise dan konsumennya, dan menggunakan kekuatan dan momentum Enterprise secara proaktif dalam menyatukan komunikasi dan data networking dengan mereka," ungkap Ben Verwaayen, CEO Alcatel-Lucent.

Genesys dan Enterprise akan terus menikmati jalinan hubungan komersial yang kuat, dengan perjanjian pengembangan bersama dan kedua bisnis tersebut akan terus saling mendapat akses ke portfolio produk masing-masing.

Rabu, 26 Oktober 2011

Chip Online Indonesia

Chip Online Indonesia


Nokia 800 akan Muncul di Nokia World 2011

Posted:

Nokia 800 memiliki tampilan all-screen phone Nokia N9 seperti pada gambar di atas.  Sumber foto: Nokia.com

CHIP.co.id - Nokia 800 dikabarkan akan muncul di Nokia World di Inggris hari ini 26/10/11. Nokia World yang akan dibuka oleh Stephen Elop, CEO Nokia pukul 9 pagi waktu Inggris, akan berlangsung hingga 27 Oktober 2011. Selain Nokia 800, produk Nokia yang juga akan muncul adalah Nokia Ace dan Nokia Sabre, demikian ditulis oleh The Telegraph, Inggris.

Meski belum ada kabar resmi dari Nokia, mobile phone Nokia 800, Ace dan Sabre dikatakan oleh The Telegraph akan memiliki sistem operasi Windows Phone. Nokia 800, yang memiliki penampilan berdasarkan all-screen phone seperti N9, akan memiliki layar 3,7 inci dan kamera 8 megapixel, sedangkan Ace memiliki slide out keyboard dan kamera 8 megapixel. Sabre dikatakan memiliki layar 3,5 inci dan kamera 5 megapixel.

Nokia 800 yang memiliki nama kode Sea Ray ini akan tersedia pertengahan November di Inggris dan dijual seharga 300 pounds sterling atau sekitar 4,3 juta rupiah. Nokia 800, Ace dan Sabre akan menghadapi persaingan di pasar mobile phone, terutama dengan kehadiran mobile phone Google Samsung Galaxy Nexus, Apple iPhone 4S, dan Motorola Razr.

Cek, Stop, Pengaduan SMS Premium Merugikan untuk Pelanggan Indosat

Posted:


Jakarta, CHIP.co.id - Beberapa waktu lalu pelanggan operator di Indonesia mendapatkan kegundahan hati yang teramat dalam, dikarenakan penyalahgunaan SMS Premium yang mengakibatkan hilangnya pulsa mereka tanpa kompromi.

Maka dari karena itu, guna menjaga kepercayaan dan kenyamanan pelanggan setianya, Indosat memberikan kemudahan bagi pelanggan untuk melakukan CEK, STOP dan Pengaduan SMS premium berlangganan, tanpa dikenakan biaya apapun, baik melalui SMS maupun menggunakan UMB.

Pelanggan dapat melakukan cek atau stop layanan SMS premium berlangganan yang sedang digunakan dengan mudah, yaitu :

Melalui SMS 

  • Stop semua layanan, caranya : ketik STOP kirim SMS ke 726 (gratis)
  • Cek semua layanan, caranya : ketik STATUS kirim SMS ke 726 (gratis)
  • Stop layanan i-Ring, caranya : ketik STOP kirim SMS ke 808 (gratis)
  • Pengaduan SMS penipuan: ketik SMS(spasi)Nomor Pengirim SMS(spasi)SMS Penipuan kirim ke 726

Melalui UMB

  • Stop semua layanan, caranya : ketik *726# kemudian pilih 1
  • Cek semua layanan, caranya : ketik *726# kemudian pilih 2

Untuk informasi lebih lanjut, hubungi Contact Center:

  • Hubungi 100 : untuk pelanggan IM3, Indosat Mobile dan Mentari, tarif Rp. 400,-/call
  • Hubungi 111 : Matrix dan StarOne
  • Via PSTN : 021-5438 8888
  • Datang ke Galeri/Griya Indosat

 

IBM Sediakan Perbankan Pintar untuk Bank Prekreditan Rakyat di Indonesia

Posted:


Yogyakarta, CHIP.co.id – IBM membuktikan komitmennya untuk menghadirkan perbankan pintar dengan mengadakan IBM BPR Solution Day pada di Yogyakarta. Acara ini menyajikan solusi-solusi yang inovatif, terintegrasi, terjangkau, dan sesuai kebutuhan bagi Bank Perkreditan Rakyat (BPR) di Indonesia.

“Ekspansi geografis adalah salah satu strategi inti pertumbuhan IBM di Indonesia. Strategi kami adalah untuk bekerja sama dengan pelanggan kami di kota-kota kecil untuk memberdayakan mereka menuju inovasi dan efisiensi bisnis dan secara bersamaan meningkatkan layanan dan produktivitas," kata Roy Simangunsong, Country Geo Expansion Leader, IBM Indonesia.

Perkembangan BPR sangat menunjang pertumbuhan segmen UKM di Indonesia yang pada akhirnya akan membantu pertumbuhan perekonomian Indonesia. IBM yakin dengan adanya akses yang memadai ke berbagai layanan perbankan di daerah-daerah akan menunjang pembangunan ekonomi Indonesia.

"IBM berkomitmen untuk memberikan solusi perbankan terpadu dan pintar berbasis pada teknologi terbaru dan proses bisnis. Dengan solusi teknologi yang customer-centric, IBM dapat memberikan skala ekonomi yang lebih besar dan fungsi dukungan bisnis yang penting bagi BPR untuk beroperasi secara optimal. Solusi-solusi kami akan membantu bank meningkatkan layanan pelanggan, yang pada akhirnya akan meningkatkan nilai pelanggan mereka,” jelas Roy.

Solusi Perbankan Pintar IBM di Banjarnegara

Salah satu BPR yang telah merasakan solusi perbankan pintar IBM adalah BPR Bank Surya Yudha yang berpusat di Banjarnegara, Jawa Tengah. BPR Surya Yudha telah menikmati manfaat teknologi IBM Power Systems yang dapat mengelola jutaan transaksi data-intensif dan menganalisia data tersebut secara real time, sehingga dapat membantu meningkatkan layanan pelanggan dan mengurangi biaya data center.

Saat ini BPR Bank Surya Yudha telah mengimplementasikan sebuah solusi perbankan online yang terintegrasi dari PT Warna Bintang Kreasi yang dapat berjalan pada platform IBM System i. Bank ini memiliki dua unit IBM System i520 – satu digunakan sebagai mesin produksi yang berlokasi di kantor pusatnya di Banjarnegara dan satu lagi berfungsi sebagai sistem back-up (DRC) di kantor cabang di Purwokerto.

Bersama dengan IBM, BPR Bank Surya Yudha dapat meningkatkan efisiensi bagian operasional dan pembukuannya, menyusun laporan secara lebih akurat dan dapat diakses dan dicetak oleh kantor cabang masing-masing sesuai kebutuhan mereka. Bagian audit BPR ini kini juga dapat memonitor transaksi dan saldo rekening secara real-time.

“Investasi kami dalam teknologi IBM meningkatkan citra kami sebagai bank profesional yang berfokus pada kualitas layanan nasabah dan menyempurnakan cara bank ini menghantarkan layanan kepada pelanggan. Kami tidak lagi dipandang sebagai BPR kelas dua, dan kami menikmati kepercayaan yang diberikan oleh nasabah kami, serta Bank Indonesia dan para pemangku kepentingan,” ungkap Tenny Yanutriana, Komisaris, BPR Surya Yudha.

IBM Power System Server untuk BPR Indonesia

IBM bertujuan untuk menyediakan BPR dengan platform teknologi skalabel terdiri dari mesin pengolahan sistem perbankan dan kemampuan layanan distribusi perbankan. Solusi ini memungkinkan BPR meraih manfaat dari solusi teknologi yang hemat biaya, kokoh, fleksibel dan memenuhi berbagai kebutuhan sistem perbankan. Salah satu contoh dari solsui komputasi pintar perbankan IBM untuk BPR adalah server bertenaga tinggi dari keluarga IBM Power System server.

IBM Power Systems dirancang untuk mengelola aplikasi yang paling sulit seperti business analytics dan pengolahan transaksi yang rumit. Sistem tersebut menggabungkan beberapa teknologi unik untuk tuntutan khusus dari aplikasi dan layanan baru yang mengandalkan pada pengolahan sejumlah transaksi dan data besar dan secara bersamaan menganalisa informasi tersebut secara real time.

Selain itu, sistem tersebut juga memungkinkan pelanggan untuk mengelola aplikasi dan layanan yang ada saat ini dengan biaya yang lebih rendah dengan terobosan teknologi dalam virtualisasi, penghematan energi, penggunaan memori yang lebih hemat serta harga yang lebih kompetitif.

Salah satu penawaran kuat dari lini produk IBM Power Systems adalah IBM System i (sebelumnya dikenal sebagai i5/OS ®) yang berjalan pada platform server IBMPowerSystems ™ arsitektur. IBM System i memiliki fitur anti virus dan skalabilitas yang sangat baik dan telah terbukti kehandalannya memenuhi berbagai kebutuhan industri perbankan.

Untuk sebuah solusi Smart Work, IBM menawarkan IBM Lotus Collaboration dapat digunakan untuk memberdayakan karyawan, mitra, dan pelanggan dari BPR untuk saling berhubungan, berkolaborasi, dan berinovasi sekaligus mengoptimalkan cara mereka bekerja. Dengan Lotus, BPR dapat mendorong hasil bisnis yang lebih baik melalui kolaborasi pintar.

Telkomsel Startup Bootcamp Mencari Teknoprener Handal di Indonesia

Posted:


Jakarta, CHIP.co.id - Telkomsel melalui program "Telkomsel Startup Bootcamp" mencari penggiat bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) yang kreatif dan inovatif, agar dapat mewujudkan impian menjadi pebisnis berbasis dunia digital secara global yang kompetitif.

"Melalui kompetisi bertaraf internasional meliputi Regional Asia Pasifik, Telkomsel juga ingin membantu insan kreatif digital Tanah Air agar mampu bersaing serta memiliki nilai kompetitif yang tinggi di tataran global. Komitmen ini kami tuangkan dengan membawa pelatihan Teknoprener handal kelas dunia ke Tanah Air,” ujar Ririn Widaryani, Deputy VP Product Lifecycle Management Telkomsel.

Bermitra bersama SingTel Innov8 dan The Joyful Frog Digital Incubator (JFDI), Telkomsel akan menggelar “Telkomsel Startup Bootcamp” mulai tanggal 18-20 November 2011 di Jakarta.

Workshop 3 hari ini akan menjadi ajang pelatihan bagi 100 peserta calon teknoprener muda dan pemula bisnis digital Indonesia untuk bersaing di level global dengan memberikan pengetahuan serta bimbingan intensif dari mentor-mentor yang merupakan ahli dalam aneka industri.

“Kami gembira bermitra dengan Telkomsel dalam menjalankan program Telkomsel Startup Bootcamp ini. Pemenang Bootcamp ini akan memperoleh pengalaman yang luar biasa dalam mengkristalkan dan menguji-cobakan ide-ide gemilang yang dimiliki serta kesempatan untuk memperolah akses dana awal untuk mewujudkan cita-cita mereka," ungkap Yvonne Kwek, CEO Singtel Innov8.

Dicari! Teknoprener Handal di Indonesia untuk Dunia

Program Telkomsel Startup Bootcamp terbuka untuk 100 partisipan yang memiliki rencana ide bisnis berbasis digital. Program ini terbuka untuk mahasiswa dan karyawan yang berminat untuk membangun usaha sendiri. Media dan kelompok usaha kecil juga diharapkan dapat bergabung.

Tidak ada pembatasan ide, partisipan yang mengikuti workshop ini akan membaur dengan perserta lain dari berbagai disiplin ilmu baik individu yang mempunyai naluri bisnis maupun yang mempunyai kemampuan teknis aplikatif.

Untuk mendaftar sebagai peserta, peminat dapat melihat melalui website www.telkomsel.com/startupbootcamp. Pendaftaran dibuka sejak tanggal 25 Oktober 2011 hingga tanggal 11 November 2011.

Nantinya, para pendaftar yang terpilih akan dibagi dalam kelompok beranggotakan 3-5 orang. Masing-masing kelompok akan berkompetisi melalui presentasi rencana bisnis yang inovatif. Tim yang memenangkan kompetisi akan mewakili Indonesia dalam program JFDI-Innov8 2012 Bootcamp intensif selama 100 hari di Singapura.

"Selama tiga hari 'Telkomsel Startup Bootcamp', Telkomsel mendatangkan tim ahli di bidang startup bisnis digital, sebagai mentor yang akan membimbing masing-masing kelompok. Tugas para mentor di sini adalah memberikan informasi bagaimana membangun produk, manajemen keuangan, marketing, rencana investasi hingga rancangan struktur organisasi guna menciptakan industri kreatif tidak hanya tingkat nasional, tetapi hingga ke tingkat internasional," imbuh Marcella Dewi, Head of Partnership and Alliances Development & Management Telkomsel.

Telkomsel menyediakan apresiasi sebesar USS$ 30.000 kepada tim pemenang yang akan mewakili Indonesia di JFDI-Innov8 2012 Bootcamp. Program lanjutan ini dimulai bulan Januari hingga April 2012, dimana peserta diminta mengimplementasikan rancangan prototipe bisnis berbasis digital yang sebelumnya masih dalam bentuk proposal presentasi.

Pada akhir program ini, 15 tim dari berbagai negara akan berlomba mempresentasikan hasil pengembangan rencana bisnis mereka di hadapan ratusan investor dari seluruh dunia. Kira-kira ide kreatif siapakah yang dapat mengembangkan bisnis startup digital skala global tersebut? Apakah Anda orang yang pantas dicari untuk menjadi teknoprener handal tersebut? Coba saja, semoga berhasil.

Trend Micro Luncurkan Titanium Cloud Edition Maximum Security 2012

Posted:

Jakarta, CHIP.co.id - Trend Micro Incorporated, sebagai pionir dalam security server yang telah berpengalaman lebih dari 20 tahun dan pemimpin global untuk cloud security, mengumumkan kehadiran aplikasi keamanan terbaru yang didesain untuk melindungi kehidupan digital konsumen yaitu Titanium Cloud Edition Maximum Security 2012. Acara peluncuran dari Trend Micro Titanium Cloud Edition Maximum Security 2012 mengambil lokasi di Lounge XXI, Plasa Senayan, Jakarta (19/10).

Acara dibuka dengan pertunjukkan menarik seputar malware, virus, trojan, scam, phising yang selalu berada didunia maya, mengitari jejaring sosial, situs dan email. Hadirlah Trend Micro Titanium Cloud Edition Maximum Security 2012 yang membasmi semua ancaman dan serangan dengan keberadaan piranti lunak berbasis cloud yang mampu menawarkan perlindungan menyeluruh terhadap seluruh ancaman di dunia maya.

Jean Lim selaku Director Marketing dan Consumer Business Trend Micro, Malaysia dan Indonesia hadir membuka acara dengan memaparkan mengenai Trend Micro dan produk terbaru yang diluncurkan kali ini.

Trend Micro yang berdiri pada tahun 1988 di Amerika Serikat, yang berkantor pusat di Tokyo, Jepang, telah memiliki sebanyak 4.850 karyawan. Pada tahun 2010, keuangan Trend Micro telah mencapai penjualan sebanyak $1,2 milyar, penghasilan sebanyak $350 juta dan total keseluruhan aset sebanyak $1,8 milyar. Dengan pendapatan ini, Trend Micro menduduki peringkat ke-3 pada sektor keamanan situs, chat, endpoint dan server.

Pada periode 1995 hingga tahun mendatang, berbagai rangkaian inovasi hadir, seperti hadirnya LAN Server Virus Protection, Gateway Virus Protection, Server-based Email Virus Protection, Integrated Security in the Network, Virtualization, 3G Network, Net Devices, hingga kepada Cloud Computing SaaS, Paas, IaaS. "Sehingga dengan inovasi yang setiap saat berkembang, Trend Micro menghadirkan produk terbarunya yang selalu berkomitmen untuk memberdayakan pengguna internet dan keluarga agar dapat menikmati kehidupan digital tanpa rasa ragu dan takut," tutur Jean Lim.

Jean juga mengatakan,"Selama konsumen terus memanfaatkan akses intenet, kami terus berkomitmen untuk meningkatkan perlindungan dari produk yang ditawarkan. Keunggulan inovasi cloud kami memungkinkan secara proaktif untuk menjaga pelanggan yang selalu terhubung di dunia maya. Saat ini kami telah menambahkan fitur baru seperti perlindungan mobile dan social media yang menjamin semua aspek dalam gaya hidup digital yang aman."

Andi Widjaja selaku Director, PT. Amandjaja Multifortuna Perkasa sebagi distributor resmi Trend Micro menginformasikan bahwa Trend Micro Titanium Cloud Edition Maximum Security 2012 memiliki berbagai fitur yang mampu memberikan rasa aman kepada pengguna dengan keamanan pada My Social, My Device, My Privacy, My Data, dan My Family.

Tampilan antarmuka pada Trend Micro Titanium Cloud Edition Maximum Security 2012 memiliki fitur "Set-and-forget" dimana memanfaatkan kekuatan cloud dan memberikan proteksi secara proaktif dari waktu ke waktu, yang menghentikan ancaman sebelum sampai ke tangan konsumen. Produk terbaru dari Trend Micro tidak hanya melindungi koleksi foto keluarga hingga data keuangan, namun mampu memberikan perlindungan saat pengguna melakukan aktivitas belanja online, sosial media, mobile computing hingga bermain game online. Perlindungan ini juga mampu memberikan keamanan pada berbagai macam perangkat yang digunakan pengguna seperti laptop, ponsel pintar, tablet, hingga pc gaming sekalipun.

Aktivitas pengguna pada saat melakukan sosial media juga dapat diatasi baik pada postingan di wall dari rekan atau kerabat dalam bentuk link, video sharing, atau pesan instan dapat dideteksi oleh Trend Micro Titanium Cloud Edition Maximum Security 2012. Ancaman pada perangkat mobile termasuk worm dan spyware juga dapat dengan cepat diatasi, bahkan Trend Micro menginformasikan bahwa dalam 6 bulan terakhir pertumbuhan malware yang menyerang ponsel pintar Android telah meningkat 14 kalinya.

Untuk itulah keamanan secara mobile tidak dapat dipandang sebelah mata, maka Trend Micro juga hadir pada ponsel pintar berbasis Android untuk memberikan rasa amana dengan fitur menarik seperti App Scanning, Mobile Security dan Lost Device Protection melaui Trend Micro Mobile Security for Android Personal Edition, dan sinkronisasi folder dan file serta backup melalui Trend Micro SafeSync online service.

Trend Micro Titanium Cloud Edition Maximum Security 2012 juga didukung oleh infrastruktur Trend Micro Smart Protection Netwok yang memberikan perlindungan secara menyeluruh kepada konsumen, serta respon cepat dari kemungkinan munculnya ancaman. Trend Micro Titanium Cloud Edition Maximum Security 2012 juga memiliki fitur Parental Controls, Behavioral Monitoring, dan penghapusan serta deteksi Rootkit.

Harga dan Ketersediaan

Trend Micro Titanium Cloud Edition Internet Security 2012 telah hadir dipasaran dengan harga Rp 289.000,- untuk penggunaan 1 tahun dengan 1 pengguna, atau Rp 429.000,- untuk penggunaan 1 tahun dengan 3 pengguna.

Trend Micro Titanium Cloud Edition Maximum Security 2012 juga telah tersedia di pasaran dengan harga Rp 389.000,- untuk penggunaan 1 tahun dan 1 pengguna atau Rp 549.000,- untuk 1 tahun dengan 3 pengguna.

Untuk informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi situs TrendMicro.com.

How To Get Rich With Mobile Apps

Posted:

ITFEST 2011 Hadir di Binus University

Posted: